Doa Syafaat dan Pokok Doa untuk Hari Natal 2021

Sudahkah kamu mendoakan orang lain?

Aku berdoa untuk mereka. Bukan untuk dunia Aku berdoa, tetapi untuk mereka, yang telah Engkau berikan kepada-Ku, sebab mereka adalah milik-Mu - Yohanes 17:9

Doa merupakan percakapan pribadi manusai dengan Tuhan. Itulah sebabnya bagi umat Kristiani, doa disebut sebagai nafas hidup orang percaya karena gak bisa terlepas dari kehidupan manusia. Selain Doa Bapa Kami yang merupakan doa wajib umat Kristiani, ada pula doa syafaat.

Natal bukan sekadar serimonial atau perayaan, tetapi waktu untuk kita merenungi kedatangan Tuhan Yesus. Nah, jangan lupa untuk memanjatkan doa syafaat di hari natal. Doa syafaat ini biasa dipanjatkan saat ibadah, tetapi juga bisa dilakukan secara pribadi. 

1. Pengertian singkat doa syafaat

Doa Syafaat dan Pokok Doa untuk Hari Natal 2021ilustrasi berdoa (unsplash.com/Naassom Azevedo)

Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka engkau akan menemukan; ketuklah, maka pintu akan dibukakan bagimu.Karena setiap orang yang meminta, menerima; dan yang mencari, menemukan; dan bagi orang yang mengetuk, pintu akan dibukakan. - Matius 7:7-8

Mungkin kamu bertanya-tanya, apa yang membedakan doa syafaat dengan doa pada umumnya? Doa syafaat merupakan doa yang dipanjatkan untuk orang lain. Sederhananya, kita mendoakan orang lain dalam lingkup yang luas.

Seperti halnya Tuhan Yesus yang menghubungkan manusia untuk berhubungan dengan Allah. Oleh karenanya, Ia mengajarkan kita untuk berdoa dalam nama-Nya. Tujuan kita mendoakan sesama agar kita semua diberi kekuatan dalam setiap pergumulan yang dihadapi.

2. Pokok doa yang bisa dipanjatkan dalam doa syafaat natal

dm-player
Doa Syafaat dan Pokok Doa untuk Hari Natal 2021ilustrasi berdoa (unsplash.com/Patrick Fore)

Berikut ini beberapa contoh pokok doa syafaat yang bisa kamu panjatkan saat natal atau masa-masa advent menjelang Hari natal. Tentunya, pokok doa ini bisa berubah sesuai kebutuhan.

  • Berdoa untuk pemerintah pusat dan pemerintah daerah di Indonesia, serta pemimpin dunia. Berdoa agar mereka bisa menghargai keberagaman sehingga terjalin perdamaian dan bisa menjalankan tugasnya dengan baik.
  • Berdoa untuk Bangsa Indonesia dan negara lain yang terdampak COVID-19 supaya bisa menghadapinya dengan baik dan kondisi ini semakin mereda.
  • Berdoa untuk seluruh masyarakat agar menaati setiap protokol kesehatan dan tidak terprovokasi oleh berita buruk.
  • Berdoa untuk situasi dan kondisi menjelang peringatan serta perayaan natal 2021 dan tahun baru 2022.
  • Berdoa untuk kegiatan/pelayanan/program kerja seputar kegiatan natal 2021 dan tahun baru 2022.
  • Berdoa untuk panitia, komisi, tim musik, tim pelayanan lain yang terlibat dalam ibadah atau acara perayaan natal 2021.
  • Berdoa untuk orang-orang yang mengalami masa berat akibat COVID-19, semoga diberi penghiburan dan kekuatan. Serta damai sukacita natal kiranya melingkupi.
  • Berdoa untuk setiap orang agar bisa mempergunakan hari-hari dengan bijaksana dan bisa menjadi pembawa damai di momen natal ini.

3. Contoh doa syafaat natal

Doa Syafaat dan Pokok Doa untuk Hari Natal 2021ilustrasi berdoa (unsplash.com/Ben White)

Tuhan Yesus, kami bersyukur untuk segala berkat yang melipah bagi kami. Kami patut bersyukur kalau saat ini kami bisa merayakan natal. Kami bisa menyediakan hati dan waktu kamu untuk menyambut Kristus yang datang membawa damai dan cinta kasih.

Di momen natal yang penuh damai ini, kami bersyukur Tuhan berkenan memimpin perjalanan bangsa Indonesia untuk melewati 2 tahun pandemik. Kami meyakini bahwa Engkaulah Tuhan yang berkuasa atas hidup kami, sehingga apa pun yang terjadi pasti baik untuk setiap manusia di muka bumi ini. Sebentar kami ingin mengangkat beberapa pokok doa syafaat kami, Tuhan.

(Menaikkan pokok-pokok doa syafaat)

Ya Tuhan Yesus yang Maha Pengasih,  inilah pokok-pokok doa kami. Kiranya Kau yang menyentuh hidup kami dengan kasih dan kemuliaan dari Tuhan saja. Kiranya kami boleh mewujudkan sukacita natal ini dengan kepedulian dan kesediaan untuk berbagi kepada sesama yang membutuhkan bantuan. Tolong berkati semua upaya yang dilakukan pemerintah dalam menangani masa pandemik ini, ya Bapa.

Ajarlah kami juga untuk mempergunakan hari-hari kehidupan kami sehingga kami dapat hidup lebih bijaksana. Biarlah hidup kami penuh akan kebaikan untuk kepentingan sesama dan bangsa. Berkenanlah Engkau mendengar seruan dan harapan kami di momen kelahiranMu ini.

Terimalah syafaat kami ini, ya Tuhan, yang kami panjatkan di dalam Yesus Kristus yang kelahiranNya kami sambut hari ini. Amin.

Itulah doa syafaat natal dan pokok doa yang bisa kamu panjatkan. Semoga membantu kamu, ya!

Baca Juga: Doa Syafaat dan Pokok Doa yang Bisa Kamu Panjatkan

Topik:

  • Pinka Wima
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya