Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagia

Sudah tahu kan apa yang bikin hidupmu gitu-gitu aja?

Hidup yang monoton dan kamu merasa tidak bahagia adalah tanda bahwa ada sesuatu yang salah dalam dirimu. Berpikir negatif!

Pikiran-pikiran negatif adalah racun yang menguasai hidup kita. Jika kita tidak punya kontrol atas pikiran negatif akibatnya manusia tidak akan menyadari bahwa yang ada di sekitarnya, dan apa yang dilakukannya adalah bentuk merugikan diri sendiri.

Lantas, mengapa kita bisa berpikir negatif? Mengapa pada akhirnya hidup kita terasa monoton?

1. Kepekaan dan keyakinan batin yang lemah

Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiapixabay/Ryan McGuire

Sejatinya, manusia adalah makhluk spiritual. Spiritual bukan dalam konteks keagamaan, namun tentang apa yang ada dalam diri manusia. Bayangkan apabila manusia punya kepekaan dan keyakinan batin yang kuat, maka tidak akan ada pikiran negatif yang akan menghantui. Dengan begitu, hari demi hari akan kita lalui dengan perasaan bahagia dan tentram.

2. Hidup di masa lalu

Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiaunsplash/anthony tran

Kesalahan yang seringkali kita lakukan adalah hidup di masa lalu, membayangkan suatu hal yang sebenarnya tidak perlu. Buat apa?

Masa lalu adalah kenangan, tidak perlu dan tidak bisa diulang kembali. Membiarkan diri sendiri untuk tetap berada dalam lingkup masa lalu bukanlah hal yang baik. Terlebih jika masa lalu yang dimiliki penuh dengan kejadian-kejadian negatif.

Kalau kalian ingin bahagia, lepaskanlah beban masa lalumu, lepaskan segala kenegatifan yang sudah terjadi. Yang harus kamu hadapi adalah hidupmu sekarang.

Baca Juga: 6 Tipe Kesibukan yang Harus Sering Dilakukan Demi Hidup Bahagia

3. Tidak punya tujuan hidup

Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiapixabay/Jeshoots-com

Apa kalian tahu rasanya tersesat di tengah hutan? Perahu yang terombang-ambing, bingung arah jalan pulang? Seperti itulah jika kita hidup tanpa tujuan, tidak tahu arah, tidak menyenangkan, sungguh hidup ini terasa menyedihkan. Yang akan terjadi justru hidup ini selalu penuh dengan keluh kesah.

Eh, bisa bisa kita menyalahkan nasib! Hidup tanpa tujuan akan membawa kita untuk melihat segalanya dari sisi yang negatif. Bukan berusaha untuk mencari arah hidup yang lebih baik, justru sibuk mencari kesalahan dan tidak berkembang.

Kalau kalian ada di fase ini maka hati hati, perlahan kenali diri kalian. Belajarlah untuk mencari tahu mau dibawa ke mana hidup ini. 

4. Terjebak dalam rutinitas negatif

dm-player
Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiapixabay/free-photos

Salah satu teori psikologi mengenai self fulfilling prophecy rupanya erat dengan kehidupan kita. Teori tersebut menjelaskan tentang ketidaksadaran diri sendiri untuk membuat prediksi menjadi kenyataan. Intinya, pikiran positif tentu akan membawa hidup kita penuh dengan hal-hal positif. Sadar atau tidak, apa yang kita lakukan adalah manifestasi dari kerja pola pikir kita.

Jika kita sudah menciptakan rutinitas yang negatif, akan sangat memungkinkan bahwa segala yang terjadi dalam hidup kita akan negatif. Contohnya ketika kita menerapkan pola hidup yang tidak sehat, maka akan berpengaruh terhadap kesehatan kita bukan?

5. Selalu membandingkan diri dengan orang lain

Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiapixabay/sasint

Hal ini seringkali terjadi dalam hidup manusia yaitu kurang bersyukur atas apa yang terjadi. Kondisi inilah yang membuat kita selalu merasa kurang puas. Pada akhirnya, ketika melihat orang lain yang dirasa "di atas" kita, akan muncul rasa iri dan membandingkan diri sendiri dengan orang tersebut.

Sadarlah kawan bahwa setiap orang punya kisah perjuangannya masing-masing. Maka kita pun harus belajar untuk menerima diri sendiri dan tidak membandingkannya dengan orang lain.

Mungkin nyatanya akan susah untuk dilakukan, namun percayalah hidup kita akan jauh lebih bahagia ketika kita bisa melihat segala hal lebih positif. Sejatinya kita tidak boleh mengambil keputusan hanya berdasarkan pada apa yang kita lihat, karena apa yang kita lihat belum tentu sama dengan apa yang dirasakan oleh orang lain.

6. Terlalu mendengarkan pendapat orang lain

Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiapixabay/ohurtsov

Tidak semua feedback yang kita terima adalah feedback yang membangun. Kalau kita terus-terusan peduli terhadap perkataan orang lain tanpa disaring, mana bisa hidup kita bahagia?

Menyaring feedback adalah hal yang penting. Kalau memang feedback  itu positif dan membangun, tidak salah untuk kita mendengar dan menerima dengan lapang hati. Namun, sadarilah bahwa akan ada juga pendapat-pendapat yang negatif. Buang yang negatif, terima yang positif.

7. Bergaul dengan orang-orang yang negatif

Awas, Jika 7 Hal Ini Terjadi Berarti Hidupmu Monoton dan Tidak Bahagiapixabay/stocksnap

Kondisi ini sering disebut dengan "toxic friend". Kehadiran sosok teman yang negatif bukan membangun diri menjadi lebih baik, justru menjatuhkan. Orang-orang yang seperti ini adalah racun yang menghisap energi positif kita. Bergaul dengan mereka yang negatif itu melelahkan, guys!

Kalian harus sadar mana teman yang punya aura positif dan aura negatif. Kalau kalian merasa bahwa selama ini kalian berteman dengan mereka yang negatif, perlahan jauhilah. Sejatinya kita tidak bisa mengubah karakteristik seseorang, oleh karena itu kita harus punya kontrol yang kuat untuk bisa memilah mana yang baik dan buruk bagi hidup kita.

Jadi, bagaimana dengan hidupmu?

Baca Juga: 5 Hal Sederhana yang Menentukan Kesuksesanmu di Masa Depan

raras Photo Verified Writer raras

sedang dan terus belajar.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya