Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksono

Ayo sekarang mari mulai berkarya

Banyak dari kamu pasti sudah mengenal Pandji Pragiwaksono. Dia adalah salah satu stand up comedian terbaik Indonesia yang lawakannya tidak hanya lucu, namun juga cerdas. Selain itu, dia juga dikenal karena telah menciptakan berbagai karya seperti buku, film dan juga musik. 

Dalam banyak kesempatan, Pandji seringkali membicarakan tentang berkarya khususnya bagi para generasi muda. Dia berbicara bagaimana cara memulai berkarya, menghadapi tantangan ketika berkarya dan bagaimana seseorang bisa sukses dari berkarya.

Nah untuk itu, ini adalah beberapa tips dari Pandji untuk kamu generasi muda yang ingin atau sudah berkarya.

1. Disiplin, konsisten dan persisten

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonopixabay/StartupStockPhotos

Ini adalah tiga kunci yang sangat penting dalam berkarya. Saat berkarya seseorang harus disiplin. Meskipun disiplin akan membuatmu seolah sengaja mengekang dan membuatmu tidak nyaman. Namun itu juga yang akan membuatmu berkembang lebih baik waktu demi waktu. Kemudian berusaha untuk konsisten dan persisten.

Konsisten adalah ketika kamu tidak berhenti untuk berkarya sampai kamu berhasil mencapai suatu target. Dan konsisten ini harus didukung oleh sikap persisten atau kegigihan. Pandji mengatakan sikap konsisten yang didukung oleh kegigihan inilah yang akan membuat kamu mampu bertahan dan siap untuk jatuh bangun sampai mendapatkan hasil yang kamu inginkan.

2. Rilis karyamu, jangan menyimpannya untuk dirimu sendiri

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonopixabay/StockSnap

Jika kamu membuat sebuah karya maka jangan menyimpan karya itu untuk dirimu sendiri. Apa maksudnya? Maksudnya adalah mulailah mempublikasikan atau memperkenalkan karyamu kepada publik. Itulah yang akan membuatmu karyamu dikenal oleh banyak orang.

Dan reaksi orang terhadap karyamulah yang akan membuatmu menyadari kekurangan dan kelebihan dari karya itu. Sehingga kamu bisa menciptakan karya yang lebih baik lagi.

3. Mencari perbedaan dalam karyamu

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonopexels/Andrea Piacquadio

"Sedikit lebih beda lebih baik daripada sedikit lebih baik".

Kalimat ini adalah salah satu tips terbaik yang diucapkan oleh Pandji. Dan banyak juga seniman yang mengatakan bahwa ketika kamu ingin berkarya maka kamu harus mencari tahu perbedaan karya kamu dengan orang lain.

Karena perbedaan inilah maka karya kamu memiliki ciri khas dan juga lebih menonjol dari karya-karya lainnya. Untuk itu, carilah perbedaan di dalam dalam proses berkaryamu.

Baca Juga: Mau Sukses? Ini 5 Tips dari Stand Up Comedian Pandji Pragiwaksono

4. Percaya pada diri sendiri, jangan takut tidak disukai

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonopixabay.com/Free-Photos
dm-player

"Orang yang punya bakat yang luar biasa tidak akan kemana-mana, jika dia takut atau tidak percaya diri dalam berkarya".

Ini adalah point penting dari Pandji yang selanjutnya yaitu percaya diri. Ini akan membuatmu yakin pada kemampuan diri kamu sendiri dan tidak takut untuk mencoba atau belajar banyak hal baru.

Kamu tidak akan bisa menghindari kritikan jika kamu melemparkan karyamu ke publik. Namun, dari kritikan itulah kamu akan mulai mengerti kekuranganmu dan mulai memperbaiki karyamu secara perlahan.

Jadi, percaya pada diri sendiri dan jangan takut karyamu tidak disukai oleh orang banyak. Karena tentu saja akan ada orang yang tidak menyukai karyamu, namun jangan berfokus pada itu. Fokuslah pada orang yang menyukai karyamu.

Jika diantara 100 orang dan hanya ada 1 orang yang menyukai karyamu, maka itu sudah cukup untuk menjadi alasan kamu menciptakan karya selanjutnya.

5. Percaya pada mimpimu

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonomedium.com

Semua orang bisa bermimpi, mimpi bisa berarti bayangan tentang kamu yang akan menjadi seperti apa. Mimpi juga sama seperti imajinasi yang merupakan sebuah kekuatan terbesar manusia. Orang yang dipenuhi oleh mimpi dan imajinasi bisa melahirkan pemikiran yang cemerlang dan kreatif.

Pemikiran yang kreatif inilah yang akan melahirkan karya-karya hebat. Karena itu, percayalah pada mimpimu sendiri. Jika kamu tidak percaya pada mimpimu, maka orang lainpun tidak akan percaya.

6. Percaya pada proses

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonounsplash.com/handywicaksono

Berkarya berarti kamu harus berhadapan dengan proses. Proses inilah yang akan membentukmu dan menempa kemampuanmu dari waktu ke waktu. Jangan terburu-buru untuk menjadi terkenal dan sukses. Orang yang tidak ingin melalui proses dan hanya ingin sesuatu yang instan adalah orang yang tidak ingin belajar untuk berkembang.

Dengan sikap disiplin, konsisten dan persisten tadi, maka lewati dan belajar dari setiap proses berkaryamu untuk menghasilkan karya yang lebih baik, lagi dan lagi. 

7. Mulai lakukan

Kamu Generasi Muda, Ini 7 Tips Berkarya Ala Pandji Pragiwaksonopexels/Startup Stock Photos

Tips terakhir dari Pandji ini adalah tips yang sangat sederhana namun bisa dibilang yang paling penting diantara semuanya. Ya, itu adalah memulai. Jika kamu punya ide yang hebat, mimpi yang menakjubkan tapi kamu tidak mampu untuk memulai atau bergerak, maka itu akan sia-sia saja.

Kata pandji pada point ini adalah "Mulai aja dulu lalu buat yang lebih baik, karena semua karya itu dimulai dari yang jelek kemudian akan berproses menjadi lebih baik. Jika kamu tidak memulai maka tidak akan ada benchmark atau patokan yang bisa dilampaui oleh kamu ketika ingin membuat karya yang lebih baik".

Itulah beberapa tips dalam berkarya dari Pandji Pragiwaksono yang jika kamu terapkan maka kemungkinan besar kamu akan sukses dari karya yang kamu hasilkan. Dan Ayo mulai sekarang mari kita berkarya bersama-sama dan semoga karya tersebut tidak hanya bermanfaat untuk diri kita sendiri, tetapi juga untuk semua orang.

Baca Juga: 10 Potret Manis Pandji Pragiwaksono & Keluarga yang Jarang Disorot

Afendi Nahak Photo Verified Writer Afendi Nahak

-_-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya