5 Alasan Pentingnya Mempunyai Mimpi yang Besar dalam Hidup

Karena mimpi yang besar akan membuat hidupmu lebih berarti

Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk membuat hidup menjadi lebih bermakna dan berarti. Bisa dengan menjalani hidup sesuai passion, bergaya hidup sehat, berdasarkan prinsip dan pendirian sendiri, atau bahkan dengan memiliki mimpi yang besar.

Berbicara soal mimpi yang besar, gak ada salahnya lho kalau kamu mempunyai mimpi yang tinggi. Bahkan memiliki mimpi yang besar untuk diri sendiri justru penting untuk hidupmu. Alasannya? Simak lima alasannya dalam pembahasan di bawah ini.

1. Terhindar dari menyia-nyiakan masa muda

5 Alasan Pentingnya Mempunyai Mimpi yang Besar dalam HidupIlustrasi pesta(pexels.com/Helena Lopes)

Tahukah kamu bahwa mempunyai mimpi yang besar itu penting dalam hidup karena menjauhkanmu dari menyia-nyiakan waktu dan masa muda? Lebih bagus lagi kalau kamu sudah bermimpi sejak kecil dan muda, karena dengan begitu kamu tentunya tahu arah hidupmu mau kemana. Gak seperti kebanyakan anak muda yang cuma tahu senang-senang dan gak tahu hidupnya untuk apa. Apalagi masa muda adalah golden time yang sangat berharga.

2. Tak punya penyesalan dalam hidup karena sudah berjuang demi mimpi

5 Alasan Pentingnya Mempunyai Mimpi yang Besar dalam HidupIlustrasi wanita(pexels.com/Cottonbro)

Memiliki mimpi besar yang ingin diraih berarti mengharuskanmu untuk berjuang menggapainya, dan hal itu pun membuat hidupmu jadi lebih bermakna dan berarti. Yang mana jika pada akhirnya mungkin mengalami kegagalan, tak ada penyesalan dalam hidup karena kamu sudah memperjuangkan mimpimu. Sebab penyesalan paling dalam adalah tidak sempat memperjuangkan apa yang patut diperjuangkan, kan?

3. Hidup bakal terus bergerak maju dan penuh pengalaman baru

5 Alasan Pentingnya Mempunyai Mimpi yang Besar dalam HidupIlustrasi rapat kerja(pexels.com/Fauxels)
dm-player

Alasan lainnya kenapa penting bagimu untuk memiliki mimpi yang besar dalam hidup ialah, karena hidupmu akan terus bergerak maju dan penuh dengan pengalaman baru. Sebab dengan memiliki mimpi, kamu pun akan terus belajar dan menempuh jalan yang baru dan asing bagimu. Namun seiring perjalanan meraih mimpi hidupmu jadi dipenuhi oleh berbagai macam pengalaman, kadang mengecewakan, jatuh dan bangun, dan terkadang membahagiakan. Bukankah hidup jadi penuh warna dengan memiliki mimpi?

Baca Juga: 5 Tips Memulai Hidup Minimalis ala Film 'Happy Old Year', Beban Hilang

4. Menjadi pribadi yang dewasa dan matang dengan sendirinya

5 Alasan Pentingnya Mempunyai Mimpi yang Besar dalam HidupIlustrasi percaya diri(pexels.com/Fauxels)

Keempat, seiring berjalannya waktu dan bertambah banyaknya pengalamanmu, kamu pun tumbuh menjadi pribadi yang dewasa dan matang dengan sendirinya. Seperti yang banyak dibilang orang-orang, bahwa kedewasaan dan kematangan seseorang dibentuk dari pengalamannya. Maka dari itu, memiliki mimpi yang besar dalam hidup baik dan penting, kan?

5. Produktifitas yang menciptakan energi positif untuk hidupmu

5 Alasan Pentingnya Mempunyai Mimpi yang Besar dalam HidupIlustrasi percaya diri dan sukses(pexels.com/Gustavo Fring)

Terakhir, memiliki mimpi yang besar itu penting dalam hidup karena akan menciptakan produktifitas yang menbawa energi positif di hidupmu. Kamu gak hanya sekedar sibuk bekerja saja, tapi kesibukanmu didasari oleh target yang menuntunmu untuk lebih dekat pada mimpi. Kamu berinovasi, berkembang, mencari peluang-peluang baru yang kemudian membuat setiap kesempatan dalam hidupmu menjadi produktif. Bukankah bagus?

Gak ada larangan bagi siapapun untuk bermimpi, jadi buatlah mimpi yang besar karena hal itu justru penting dan baik untuk hidup seperti dalam pembahasan tadi. Setuju?

Baca Juga: 5 Risiko jika Kamu Tidak Serius dalam Mengejar Mimpi

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya