5 Tips Menghindari Stalker di Media Sosial, Jaga Baik-baik Privasimu!

Jangan berikan celah penguntit untuk tahu privasimu!

Stalker adalah sebutan untuk orang yang menguntit seseorang dengan maksud tertentu, yang mana pada zaman sekarang ini tidak hanya bisa dilakukan secara langsung di dunia nyata tapi juga melalui media sosial. Meskipun media sosial tempat bagi kita untuk bebas berbagi apa saja, tapi jika distalking orang tentu tidak nyaman.

Ada banyak modus stalker menguntit orang di media sosial, bisa karena niat jahat atau obsesi cinta dan kekagumannya pada orang itu. Lalu apakah orang seperti itu bisa dihindari? Tentu saja bisa, dan berikur ini adalah beberapa tips menghindari stalker di media sosial. 

1. Jangan pernah mencantumkan nomor ponsel pribadi di media sosial manapun

5 Tips Menghindari Stalker di Media Sosial, Jaga Baik-baik Privasimu!ilustrasi mengetik (pexels.com/Burst)

Tipsnya yang pertama agar dirimu terhindar dari stalker ialah dengan tidak menyebarkan ataupun mencantumkan nomor ponselmu di media sosial manapun. Karena sekalinya tersebar maka kamu tidak bisa memilih apakah nomormu disimpan oleh orang baik atau jahat.

Jika untuk keperluan bisnis, maka cantumkan saja nomor yang khusus untuk bisnis dan pekerjaan, jangan yang milikmu secara pribadi. Dengan begitu privasimu tetap terjaga dan tidak ada celah stalker untuk menguntit hidupmu secara dalam. 

2. Rahasiakan lokasi keberadaanmu saat sedang live atau siaran langsung di luar

5 Tips Menghindari Stalker di Media Sosial, Jaga Baik-baik Privasimu!ilustrasi video call (pexels.com/Zen Chung)

Media sosial tidak hanya digunakan untuk memposting foto dan buat status saja, akan juga juga bisa untuk melakukan siaran langsung. Dan perihal ini, sangat disarankan untuk merahasiakan lokasi keberadaanmu jika sedang melakukan live di suatu tempat.

Kenapa? Karena kalau sampai stalker di media sosial mengetahui lokasimu, tidak ada yang tahu apakah dia akan menguntitmu secara langsung dan diam-diam ke tempatmu berada atau tidak. Bahaya banget, dan hal ini demi keselamatanmu sendiri supaya tidak diikuti stalker sampai ke real life

Baca Juga: 5 Alasan Media Sosial Jadi Tempat Promosi Bisnis

3. Jaga hal detail tentang keluargamu sebagai privasi

dm-player
5 Tips Menghindari Stalker di Media Sosial, Jaga Baik-baik Privasimu!ilustrasi keluarga (pexels.com/Askar Abayev)

Ketiga, jagalah segala hal detail tentang keluargamu sebagai privasi. Yang mana kita semua pasti tahu kalau menggunakan media sosial itu ada batasannya dan gak semua hal bisa di-share, termasuk soal orang terdekat dan informasi detail keluarga.

Lakukanlah tips yang satu ini untuk menghindari stalker, karena orang yang menguntitmu pasti mencari tahu hal-hal pribadi tentangmu. Yang mana bisa membahayakan dan mengganggu kenyamanan keluarga kalau mereka sampai terlibat dengan obsesi stalker di media sosial. 

4. Jangan pernah memberi tahu alamat rumah asli pada kenalan virtual

5 Tips Menghindari Stalker di Media Sosial, Jaga Baik-baik Privasimu!ilustrasi video call (pexels.com/Los Muertos Crew)

Kalau mau terhindar dari stalker media sosial, maka aturannya yang pertama ialah jangan pernah memberi tahukan alamat rumahmu pada siapapun. Terlepas apakah dia kenalan dan teman virtual yang akrab denganmu atau bukan.

Karena alamat rumah itu informasi yang sangat pribadi dan fatal sekali kalau sampai disalah gunakan orang. Kalaupun mereka ingin mengirimkan hadiah, beri saja alamat rumah seseorang yang bisa kamu percaya atau tempat penitipan barang yang bisa menerima paket kiriman untukmu. 

5. Terbuka secukupnya saja jika ada yang ingin mengenalmu di media sosial

5 Tips Menghindari Stalker di Media Sosial, Jaga Baik-baik Privasimu!ilustrasi pria pegang HP (pexels.com/Kampus Production)

Tips terakhir agar dirimu terhindar dari stalker di media sosial ialah dengan membatasi keterbukaan saat berkenalan dengan seseorang di media sosial. Terlepas apakah dia menyukaimu dan ingin PDKT denganmu atau tidak, batasan tetap harus dijaga.

Karena kamu gak tahu niat asli seseorang, ada yang pura-pura mendekati dengan modus tertentu. Jadi lebih baik jaga batasan aman saja saat berkenalan dan terbuka pada orang lain di dunia maya, bagaimanapun juga siapapun bisa menjadi stalker dan menguntitmu dengan bebas kalau gak ada batasan.

Kesimpulannya, agar dirimu terhindar dari stalker di media sosial sebenarnya hanya perlu tegas pada batasan. Menjaga privasi sebaik-baiknya agar tidak ada celah stalker untuk menguntit hidupmu. 

Baca Juga: 10 Pertimbangan saat Share Informasi dari Media Sosial

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya