7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018

#SemangatBaru Meskipun terlihat konyol, Luffy punya karakter positif yang patut ditiru!

One Piece merupakan salah satu komik paling populer dan fenomenal saat ini. Komik ini berkisah tentang sekelompok bajak laut yang sering disebut kelompok Bajak Laut Topi Jerami (Straw Hat Pirates) yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy.

Luffy dan kawan-kawannya diketahui berjuang untuk mencari harta karun peninggalan raja bajak laut Gol D. Roger. Harta karun itu disebut dengan One Piece.

Komik ini ditulis oleh Eiichiro Oda dari tahun 1997 hingga saat ini. Sejak kemunculannya, One Piece menuai banyak pujian dan prestasi.

Sampai saat ini, One Piece menjadi salah satu manga atau komik yang paling laris dalam sejarah, penjualannya sudah lebih dari 260 juta kopi. Selain itu One Piece juga memecahkan rekor sebagai manga dengan cetakan pertama terbanyak.

Fenomena One Piece tak lepas dari kejeniusan sang pengarang dalam menciptakan karakter-karakter dalam manga tersebut, khususnya karakter utamanya, Monkey D. Luffy atau sering disebut Luffy. Luffy digambarkan sebagai sosok yang konyol dan gemar makan namun mempunyai kekuatan seperti manusia karet karena memakan buah iblis Gomu Gomu.

Dibalik semua kekonyolan yang ditunjukkan, Luffy mempunyai karakter luar biasa yang membuatnya pantas menjadi karakter utama dalam manga tersebut. Karakter ini sekaligus patut dicontoh oleh kita semua yang ingin memperoleh kesuksesan, khususnya dalam mengawali tahun baru ini.

Inilah 7 karakter Luffy yang patut diteladani.

1. Punya impian besar

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018pinayteenspirit.com

Impian atau tujuan adalah cita-cita tertinggi yang ingin diwujudkan. Dengan adanya impian, seseorang akan berusaha untuk mencapai impian tersebut melaui perjuangan.

Impian akan memberi arahan kepada seseorang kemana harus melangkah dan apa yang harus dikerjakan. Dalam One Piece dikisahkan bahwa semua perjuangan Luffy dalam mengarungi lautan adalah untuk mewujudkan mimpi besarnya menjadi seorang raja bajak laut.

2. Optimis dan percaya diri tinggi

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018viz.com

Impian besar tanpa disertai dengan keyakinan akan mampu meraihnya hanyalah omong kosong. Impian menjadi tujuan, sedangkan optimisme dan percaya diri menjadi modal dasar untuk meraihnya.

Dengan optimisme dan rasa percaya diri yang tinggi, seseorang akan terus memegang teguh impiannya sampai akhirnya terwujud. Meskipun harus dihadapkan dengan permasalahan besar dan cemoohan dari lingkungan.

Luffy adalah seorang yang sangat optimis dan percaya diri, bahkan terkadang belebihan. Ketika dihadapkan pada kenyataan bahwa ia harus menghadapi tembok yang sangat besar dan kuat, yaitu 4 Younko yang mengusai Dunia Baru, tak sedikitpun ada rasa ragu di hatinya untuk terus mengejar impiannya.

Ia sangat yakin bahwa suatu shari impiannya untuk menjadi raja bajak laut akan terwujud.

3. Semangat dan pantang menyerah

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018dualshockers.com

Semangat pantang menyerah adalah bekal utama dalam mewujudkan impian. Ketika seseorang tidak pernah menyerah, sesungguhnya dia tidak pernah gagal.

Hal in ditunjukkan Luffy dalam setiap pertempurannya. Ketika menghadapi musuh-musuh yang lebih kuat, Luffy tidak pernah menyerah sampai titik darah penghabisan.

dm-player

Hal inilah yang memunculkan kekuatan baru dalam dirinya. Di dunia nyata, ketika sesorang tidak pernah menyerah untuk mengejar impiannya, maka ia akan mendapatkan ketrampilan dan ilmu baru yang terkadang tidak dibayangkan atau disadari sebelumnya.

4. Berani mengambil risiko

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018otakukart.com

Keberanian mengambil risiko adalah salah satu kunci kesuksesan. Tanpa keberanian dalam mengambil risiko, seseorang tidak akan tahu dimana batas kemampuannya.

Pengambilan risiko juga penting untuk mengetahui kelemahan sehingga diri sehingga bisa melakukan perbaikan kedepannya. Salah satu risiko terbesar yang diambil oleh Luffy dan teman-temannya adalah berhadapan dengan Big Mom, salah satu Younko atau bajak laut terkuat yang ada dalam manga One Piece.

5. Selalu berpikir positif

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018wallpaperbetter.com

Berpikir positif adalah sumber energi yang senantiasa terbarui. Ketika dihadapkan dengan sebuah kegagalan atau masalah, pikiran positif akan mampu menghilangkan kecemasan dan kekhawatiran.

Pikiran positif akan senantiasa menjaga seseorang untuk terus berjuang tanpa kenal lelah. Pikiran positif akan melahirkan keyakinan bahwa setiap kegagalan adalah anak tangga untuk menuju kesuksesan.

Luffy merupakan sosok yang sangat berpikiran positif, bahkan disaat kondisi genting sekalipun. Pikiran positif ini kemudian menular kepada kru-kru lainnya yang menjadikan mereka tetap bersemangat dalam mengarungi lautan yang penuh bahaya. 

6. Ramah dan setia kawan

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018gameriuxlt.devianart.com

Ramah dan setia kawan bisa menjadi kekuatan dan peluang yang luar biasa. Dengan sikap ini, maka orang-orang akan mudah untuk akrab dan percaya sehingga relasi menjadi semakin luas dan banyak yang akan mendukung ketika seseorang sedang terpuruk.

Oleh karena itu, jangan meremehkan sikap ini karena dalam kehidupan seseorang pasti membutuhkan orang lain dan tidak bisa mengatasi masalahnya sendiri. Urusan ramah dan setia kawan, jangan tanyakan kepada Luffy.

Ia adalah sosok yang sangat ramah kepada siapa saja. Sedangkan dalam hal setia kawan, Luffy rela mengorbankan dirinya demi menyelamatkan teman-temannya.

Dia siap menjadi perisai bagi mereka. Bahakn untuk menyelamatkan Sanji dari Big Mom, Luffy rela menghadapi marabahaya yang sangat besar.

7. Tampil apa adanya

7 Sifat Luffy One Piece yang Bisa Ditiru untuk Sukses di 2018myhotposters.com

Berpura-pura menjadi pribadi yang berbeda dengan kenyataannya adalah sebuah sikap yang sangat menguras energi. Hal ini biasanya dilakukan demi menjaga gengsi di hadapan orang lain.

Hal ini tidak sepenuhnya salah, hanya saja jika berlebihan justru akan menimbulkan masalah. Satu hal yang jarang disadari adalah bahwa terkadang orang lain itu lebih suka orang yang jujur apa adanya, bukan orang yang suka berpura-pura.

Luffy adalah sosok yang sangat jujur dan selalu tampil apa adanya. Meskipun ia adalah seorang pemimpin, tapi ia sama sekali tidak jaim.

Itulah 7 sifat Luffy yang patut diteladani. Semoga di tahun 2018 kita semua akan memperoleh kesuksesan yang luar baisa dari tahun-tahun sebelumnya.

Hikari Ava Photo Verified Writer Hikari Ava

Menjadi abadi dengan tulisan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya