Meneladani Pengabdian Gede Andika untuk Literasi di Bali

Perjuangannya patut kita apresiasi dalam-dalam!

Selama masa pandemi COVID-19, aktivitas pendidikan dilakukan secara daring atau online dari tempat tinggal masing-masing untuk mencegah penyebaran virus COVID-19. Di tengah pandemi COVID-19, pemerintah telah menetapkan kebijakan pembatasan aktivitas di luar rumah dan tinggal di rumah hingga pandemi mereda.

Tak hanya di aspek pendidikan, pandemik juga berdampak ke berbagai aspek kehidupan seperti ekonomi dan pariwisata. Di sektor ekonomi, pandemik membuat sebagian besar orang kehilangan pekerjaannya dan mau tak mau harus di rumah karena pekerjaan mereka tak memungkinkan untuk dilakukan dari rumah. Terlebih di daerah yang pariwisatanya cukup maju seperti Bali, pandemik begitu menghantam keras ke semua warganya.

1. Adanya pandemik tak membuat I Gede Andika Wira Teja, atau yang sering disapa Gede Andika, untuk berputus asa

Meneladani Pengabdian Gede Andika untuk Literasi di BaliI Gede Andika Wira Teja (dok. IDN Times)

Setelah menyelesaikan studinya selama lima tahun di Universitas Udayana, Gede Andika pulang ke kampung halamannya di desa Pemuteran, Buleleng, Bali pada Maret 2020. Ia mengamati banyak warga sekitar rumahnya tak memiliki pekerjaan karena terdampak pandemik. Beruntung, pekerjaannya saat itu memungkinkannya untuk dilakukan dari rumah sehingga ia bisa work from home dengan leluasa. Tak hanya itu, Gede Andika juga menyadari bahwa proses belajar mengajar yang biasanya dilakukan di sekolah kini sudah dilakukan secara daring atau online dari rumah masing-masing. 

Meski sudah mendapat kebijakan untuk sekolah secara daring, pada kenyataannya tak semua siswa mampu untuk melakukannya. Sebagian besar orangtua siswa tak memiliki uang untuk membeli kuota internet sehingga anak-anak mereka terpaksa membolos dan bahkan ikut orangtuanya bekerja di pantai.

Berawal dari kekhawatiran akan tak tersalurkannya hak untuk memperoleh pendidikan inilah, Gede Andika memiliki ide untuk membuka kelas belajar bahasa Inggris bersama bernama KREDIBALI. 

2. KREDIBALI adalah Kreasi Edukasi Bahasa dan Literasi Lingkungan, penyelenggara kursus Bahasa Inggris bagi anak-anak SD sampai SMP

Meneladani Pengabdian Gede Andika untuk Literasi di BaliI Gede Andika Wira Teja (dok. YouTube/Jejak Literasi Bali)

KREDIBALI adalah lembaga pendidikan bahasa dan literasi lingkungan yang menawarkan kursus bahasa Inggris untuk siswa SD dan SMP, didirikan pada Mei 2020 di desa Pemteran, Kabupaten Buleleng, Bali. Siswa yang tertarik dengan kursus akan diminta untuk membayar dengan sampah plastik dari sampah rumah mereka. Program ini dilaksanakan sebagai respons terhadap pandemik COVID-19 yang membuat siswa tidak dapat belajar di sekolah.

KREDIBALI bekerja sama dengan Plastics Exchange, sebuah organisasi nirlaba di Bali yang berkecimpung di bidang pengelolaan bank sampah. Pertama, Gede Andika akan menimbang sampah plastik yang dikumpulkan siswa dalam per kilogram. Sampah tersebut kemudian disimpan dan ditukar dengan beras. Beras yang diperoleh akan dibagikan kepada lansia miskin di sekitar Desa Pemuteran.

Meski sempat ditentang, kegiatan KREDIBALI dapat terlaksana dengan lancar selama masa pandemi setelah berkonsultasi dengan pemuka desa setempat. Syaratnya adalah mematuhi protokol kesehatan dan menjauhkan semua peserta. Pemerintah desa Pemuteran kini bahkan memberikan dukungan dengan meminjamkan ruang untuk kegiatan belajar-mengajar.

KREDIBALI tidak hanya mengajarkan bahasa Inggris secara langsung, tetapi juga mendidik siswa tentang pentingnya melindungi lingkungan dengan mendaur ulang sampah plastik dan meningkatkan kepekaan sosial dengan memberikan beras sebagai santunan kepada orang-orang yang kurang mampu.

dm-player

Baca Juga: Perjuangan Elmi Sumarni Menuntut Kesetaraan Hak Kaum Difabel di NTT

3. Dedikasi dan pengabdian Gede Andika tentu tak semulus kelihatannya, banyak tantangan yang harus ia hadapi di perjalanannya

Meneladani Pengabdian Gede Andika untuk Literasi di BaliI Gede Andika Wira Teja (dok. YouTube/Jejak Literasi Bali)

Gede Andika mengaku, kendala yang ia hadapi dalam pelaksanaan program ini adalah lokasi rumahnya yang cukup jauh dari tempat belajar bersama sehingga ia sering terlambat dalam memulai kelas. Kemudian, ia menyadari bahwa tak semua siswa memiliki kemampuan bahasa Inggris yang sama sehingga mau tak mau ia harus memantau semua perkembangan setiap individu mulai dari sebelum dan setelah mengikuti program belajar bersama KREDIBALI.

4. Perlahan, dampak positif dari perubahan yang dilakukan Gede Andika mulai terlihat

Meneladani Pengabdian Gede Andika untuk Literasi di BaliI Gede Andika Wira Teja (dok. YouTube/Jejak Literasi Bali)

Perjuangan Gede Andika pun tak sia-sia, sampai saat ini program KREDIBALI sudah berjalan dua periode. Setiap periode terdiri dari 75 siswa sehingga total siswa yang mengikuti program KREDIBALI sudah mencapai 150 siswa. Banyak orangtua siswa yang mengatakan bahwa setelah mengikuti kelas di KREDIBALI, anak-anak mereka makin lancar membaca dan berbicara dalam bahsa Inggris. Tak hanya itu, kelas ini juga membuat rasa percaya diri para siswa semakin meningkat dan sampah di sekitar desa Pemuteran mulai dikelola dengan bijak karena bekerja sama dengan Plastic Exchange.

Menuju tahun kedua, KREDIBALI rencananya ingin menjadi sekolah nonformal di desa Pemuteran agar bisa terus memfasilitasi anak-anak kurang mampu untuk selalu belajar mengasah sisi komunikatif dari segi hardskill dan softskill mereka. Bagi Gede Andika, program KREDIBALI mengajarkannya untuk mengabdi dan berkontribusi kembali ke desa. Karena setinggi apapun pendidikan yang ditempuh, seberapapun jauhnya kita menuintut ilmu, pada akhirnya kontribusi kembali ke tempat kelahiran adalah langkah awal untuk mengabdi bagi bangsa dan negara.

5. Sebelum membentuk KREDIBALI, Gede Andika ternyata bukan pemain baru di dunia literasi Indonesia

Meneladani Pengabdian Gede Andika untuk Literasi di BaliI Gede Andika Wira Teja (dok. YouTube/Jejak Literasi Bali)

Sebelum KREDIBALI tercipta, Gede Andika sudah membentuk Jejak Literasi Bali, sebuah komunitas yang beranggotakan millennial yang peduli pada literasi anak-anak di pelosok Bali pada tahun 2019 lalu. Komunitas ini berfokus pada kegiatan sukarela atau volunteering mengajar anak-anak membaca dan menulis. Tak lupa ada pojok baca dan bedah perpustakaan untuk anak-anak membaca buku kesukaan mereka dengan santai. Kegiatan ini dilakukan agar anak-anak terbiasa dengan nyaman membaca dan menulis agar tingkat literasi mereka bertambah. Tak hanya itu, program Jejak Literasi Bali juga diisi seperti mendengarkan dongeng, menulis harapan, dan masih banyak lainnya. 

Pengabdian Gede Andika begitu besar bagi perkembangan literasi anak-anak Indonesia, khususnya anak-anak yang masih berada di pelosok desa di Bali. Dengan makin berkembangnya program ini, kita bisa perlahan berharap tingkat literasi Indonesia semakin meningkat. Tersenyumlah Indonesia!

Baca Juga: Jalan Ninja Mariana Yunita Perjuangkan Edukasi Kesehatan Seksual Anak 

Anastasia Jaladriana Photo Verified Writer Anastasia Jaladriana

Moonlight bae.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya