Heboh! Begini Keseruan Millennial Saat Buka Tabungan Tanpa ke Bank

"Anti ribet” adalah nama belakang millennial, setuju?

Generasi millennial pasti udah nggak asing sama yang namanya “cashless”. Gimana nggak? Sekarang semua uang sudah berubah bentuk sih, sehingga kita cukup membawa kartu ke manapun kita pergi. Tapi, ternyata perkembangan teknologi nggak hanya berhenti di situ lho karena saat ini millennial juga bisa bertransaksi hanya dengan smartphone-nya aja. Apalagi millennial dan smartphone merupakan dua elemen yang nggak bisa dipisahkan. Bener nggak?

Sabtu (7/9) kemarin, Universitas Paramadina yang sedang mengadakan masa Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus atau yang lebih dikenal dengan OSPEK ini kedatangan tamu istimewa dari BCA nih. Kali ini, BCA hadir di tengah para mahasiswa baru yang akan menjalani masa perkuliahannya dengan membawa beberapa kabar gembira, kayak apa ya? Yuk, langsung simak info selengkapnya berikut ini.

1. BCA mobile punya layanan “Cardless” yang millennial friendly

Heboh! Begini Keseruan Millennial Saat Buka Tabungan Tanpa ke BankIDN Times/Anindya Roswita

Sering kali gaya hidup cashless membuat kita sangat bergantung dengan beberapa kartu yang harus selalu dibawa di dompet ke mana saja. 

Eits, itu sih dulu, karena saat ini BCA mobile punya fitur Cardless yang millennial friendly banget. Lewat fitur terbaru dari BCA mobile ini, kamu ga perlu panik kalau ketinggalan dompet. Kamu bisa melakukan transaksi seperti tarik tunai, setor tunai bahkan transaksi di kantor cabang BCA tanpa kartu. Semua ini bisa kamu lakukan dengan hanya mengunduh aplikasi BCA mobile ke smartphone kamu, mudah kan?

2. Mahasiswa Paramadina dikejutkan dengan fitur buka rekening lewat BCA mobile

Heboh! Begini Keseruan Millennial Saat Buka Tabungan Tanpa ke BankIDN Times/Anindya Roswita

Nggak hanya seputar tarik atau setor tunai aja nih, ternyata siang itu, Tim BCA yang dipimpin oleh Maulana Viliano selaku Deputy Manager Digital Marketing juga memberikan kejutan untuk mahasiswa baru Universitas Paramadina kalau berupa fitur Buka Rekening Baru yang bisa dilakukan lewat aplikasi BCA mobile. Parktis banget kan?

Dalam acara ini, Maulana menjelaskan beberapa tahapan yang harus dilakukan oleh para mahasiswa Universitas Paramadina untuk membuka rekening lewat aplikasi BCA mobile. Untuk membuat rekening lewat BCA mobile ini juga hanya memerlukan beberapa langkah mudah lho, misalnya menyiapkan dokumen yang dibutuhkan seperti e-KTP, tanda tangan dan NPWP. Kemudian untuk verifikasi juga dilakukan secara online lewat video call dengan Customer Service BCA. Untuk memudahkan kamu dalam bertransaksi kamu juga bisa sekaligus mengaktifkan mobile dan internet banking. Selain itu kamu juga bisa memilih jenis rekening yang akan kamu gunakan lho, seperti Tahapan Xpresi, Tahapan maupun Tahapan Gold. Oh iya, pastikan juga ya pilih nomer smartphone baru yang belum terkoneksi dengan BCA Mobile. Mudah banget kan, guys?

dm-player

3. Ada uang senilai 50.000 Rupiah dan kesempatan menang 1 juta Rupiah.

Heboh! Begini Keseruan Millennial Saat Buka Tabungan Tanpa ke BankIDN Times/Anindya Roswita

Kalau rekeningnya udah jadi terus setoran awalnya gimana? Eits, jangan khawatir, guys! Khusus untuk mahasiswa baru Paramadina yang Sabtu lalu mengikuti OSPEK, ada penawaran khusus berupa uang senilai 50.000 Rupiah untuk 110 orang pertama yang berhasil buka tabungan nih. Udah gitu dapat kesempatan menang 1 juta Rupiah untuk 2 orang pemenang (diundi saat acara Talkshow 12 September 2019). Wah, kesempatan yang seperti ini jangan sampai terlewatkan nih! Kapan lagi kan bisa bikin rekening semudah ini terus dapat uang untuk setoran awal lagi!

4. Nggak main-main, BCA juga punya banyak hadiah untuk ajak millennial ikut lomba menulis

Heboh! Begini Keseruan Millennial Saat Buka Tabungan Tanpa ke BankJoingenerasisimpel.idntimes.com

Keseruan dari acara di siang hari ini juga makin semarak ketika BCA mengumumkan beberapa hadiah untuk kompetisi menulis yang disiapkan khusus untuk millennial. Hadiahnya spektakuler banget lho, karena ada 1 unit Apple MacBook Pro 13”, 1 unit Samsung Galaxy A8+, 1 unit Samsung Galaxy A7 dan Fujifilm Instax Square SQ6, siapa yang nggak mau mendapatkan hadiah-hadiah seru ini coba?

Yuk berburu hadiah ini, langsung aja ikut Kompetisi Menulis #JoinGenerasiSimpel BCA x IDN Times. Baca ketentuannya di link microsite competition https://joingenerasisimpel.idntimes.com/ dan unggah tulisan kamu sekarang juga. Gampang kan?

5. BCA ajak mahasiswa Universitas Paramadina belajar menulis

Heboh! Begini Keseruan Millennial Saat Buka Tabungan Tanpa ke BankInstagram.com/idntimes

BCA juga mengajak mahasiswa Universitas Paramadina untuk mengikuti acara Talkshow Creative Writing 101, sebuah workshop menulis yang diadakan BCA Kamis, 12 September 2019 nanti. Yang pasti, BCA udah menyiapkan kejutan narasumber top dan hadiah-hadiah yang oke banget nih buat millennial. Penasaran apa kejutannya? Simak terus beritanya di IDN Times ya!

Nah, itu tadi beberapa keseruan dan kejutan dari BCA untuk mahasiswa Universitas Paramadina kemarin Sabtu. Millenial, yuk cobain buka tabungan di BCA mobile!

Topik:

  • Anindya Roswita Putri

Berita Terkini Lainnya