Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!

Menurunkan berat badan gak cuma mengurangi makan

Pernah gak sih, kamu yang lagi berusaha buat diet dan makan cuma dikit, tapi malahan berat badan tetep aja gak turun-turun? Padahal sudah mengurangi porsi makan dari yang biasanya. Kalau berat malah naik berarti ada yang salah sama diet yang kamu lakukan.

Bukan berarti dengan mengurangi porsi makan, maka berat badan kamu bakal turun. Kamu perlu perhatikan 7 sebab yang bikin berat badan gak terkontrol berikut ini. Apa saja? Simak ulasan selengkapnya.

1. Sering begadang atau kurang tidur

Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!vocesescritas.com.ar

Kebiasaan buruk yang satu ini memang biasanya menyerang anak muda. Apalagi bagi kamu pejuang skripsi atau tugas akhir dan deadline lain-lain. Perlu kamu ketahui, kalau kamu kurang tidur dan sering begadang, itu malah akan lebih mudah menaikkan berat badan.

Soalnya nih, kalau kamu kurang tidur akan memicu menurunnya fungsi hormon pengendali nafsu makan dalam tubuh. Akibatnya, kamu lebih mudah lapar dan sistem metabolisme dalam tubuh menurun.

2. Kurang minum air putih

Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!hellosehat.com

Selain menyebabkan dehidrasi, kekurangan minum air putih itu bisa memicu kenaikan berat badan. Soalnya, air putih memiliki peran penting untuk membantu sistem metabolisme dalam tubuh.

Selain itu nih, kamu juga harus bisa bedakan mana rasa lapar dan yang mana rasa letih atau capek. Kalau rasa letih dan capek, bisa kamu singkirkan dengan minum air putih dan istirahat yang cukup. Jangan malah kamu makan di saat rasa letih, padahal bukan lapar!

3. Minuman bersoda dan beralkohol

Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!pexels.com/@belart84

Terkadang, kalau kamu lagi haus-hausnya malah minum-minuman yang mengandung pengawet atau minuman bersoda. Soda memang menyegarkan sih, tapi minuman soda memiliki kalori tinggi, apalagi kalau biasanya kamu mencampur dengan susu. Dan tentunya, hindari juga minuman berkalori tinggi seperti alkohol.

Baca Juga: 6 Tips Memilih Sajian Berbuka buat Kamu yang Sedang Diet

4. Jarang berolahraga

dm-player
Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!pixabay.com/composita

Diet yang kamu lakukan dengan makan sedikit, akan sia-sia kalau gak olahraga. Tentunya, olahraga itu sangat penting dan membuat tubuh menjadi sehat serta stamina kamu jadi lebih terjaga.

Kalau kamu berolahraga secara rutin, itu akan menurunkan berat badan. Soalnya, sistem pencernaan dan metabolisme tubuh menjadi lancar. Gak perlu olahraga yang berat-berat. Cukup lakukan gerakan pemanasan, jalan santai, jogging, atau mungkin bersepeda secara rutin.

5. Gak sarapan

Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!pixabay.com/the5th

Bukan berarti kalau kamu lagi diet, jadwal makan pagi atau sarapan itu bisa kamu rapel dengan makan siang. Justru itulah yang membuat berat badan menjadi naik.

Menurut penelitian, kalau kamu gak sarapan maka akan menyebabkan nafsu makan lebih banyak pada saat makan di waktu berikutnya. Tentunya, porsi makanan akan jauh lebih besar.

6. Pola makan gak teratur

Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!fit.thequint.com

Hal yang satu ini nih yang sering banget diabaikan sama orang yang katanya mau diet. Bener sih makannya cuma  dikit, tapi kalau makan dikit terus dalam waktu dekat makan lagi atau ngemil bakal gak kerasa kalau kamu itu telah menghabiskan makanan. Malahan lebih dari porsi makan kamu sebelum kamu berusaha berjuang untuk diet.

7. Bosan

Ini 7 Penyebab Berat Badanmu Gak Terkontrol, Bukan Cuma Makanan Lho!royalfashionist.com

Jangan coba menyepelehkan hal yang satu ini. Kalau kamu bosan, coba pikirkan dan lakukan seenggaknya kegiatan untuk menyibukkan diri kamu sendiri. Soalnya nih, rasa bosan itu dapat memicu keinginan untuk makan sebagai pelampiasan menghilangkan rasa bosan. Hal itu disebabkan karena gak tahu harus melakukan kegiatan apa.

Nah, jadi bukan berarti makan cuma sedikit atau mengurangi porsi makan terus berat badan kamu jadi turun. Tapi, kamu juga perlu melakukan hal-hal yang di atas, ya!

Baca Juga: [LINIMASA] Fakta dan Data Arus Mudik Lebaran 2019

Arif Rahmanto Photo Verified Writer Arif Rahmanto

pecinta kopi panas dan es teh manis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya