Serba Online dari Rumah, 5 Hal ini Pasti Sering Kamu Rasakan  

Online memudahkan semua aktivitas

Kita memasuki era dimana teknologi berkembang begitu pesat. Hanya dengan smartphone, maka bisa melakukan apa saja. Mulai dari belajar, pesan makanan, bahkan cari pacar lewat aplikasi online juga bisa, lho. Sesuatu yang dulu kayaknya gak mungkin, sekarang ini jadi mungkin lewat teknologi digital. 

Apalagi masa pandemi seperti sekarang di mana semua aktivitas disarankan untuk dilakukan di rumah aja. Iya, bayang-bayang COVID-19 masih jadi momok menakutkan. Makanya, untuk mencegah penularan virus, tatap muka secara langsung diminimalisir sebisa mungkin.

Karena semua aktivitas dilakukan di rumah tentunya bikin kamu memiliki kebiasaan baru. Nah, lima hal ini pasti sering banget kamu rasakan!

1. Berusaha menciptakan suasana yang kondusif supaya pikiran gak gampang teralihkan

Serba Online dari Rumah, 5 Hal ini Pasti Sering Kamu Rasakan  unsplash.com/Austin Distel

Melakukan aktivitas dari rumah gak semudah kelihatannya. Banyak kejadian yang bikin pikiran teralihkan dengan mudahnya seperti suara mobil yang lewat pas lagi meeting atau kurang memahami materi sekolah dan ribetnya menyelesaikan tugas dosen yang serba deadline. 

Makanya, kamu berusaha menciptakan suasana yang kondusif supaya fokus dan seluruh tugasmu bisa diselesaikan tepat waktu. Kalau konsetrasi pecah, yang akan ribet adalah kamu sendiri.

2. Wajib melek perkembangan digital karena semuanya serba online

Serba Online dari Rumah, 5 Hal ini Pasti Sering Kamu Rasakan  textrequest.com

Karena semuanya dilakukan serba online, millennial wajib melek digital supaya gak ketinggalan informasi. Untuk menunjang kebutuhan masyarakat secara penuh, inovasi digital terus dilakukan. Misalnya aja konser online atau webinar yang benar-benar memanfaatkan kecanggihan teknologi. 

Nah sebagai millenial, kamu wajib mengikuti perkembangan tersebut. Selagi bisa dilakukan dengan cara mudah, kenapa harus pilih yang rumit?

Baca Juga: Hai Generasi Digital, 5 Tren ini Pasti Kamu Banget, kan? 

3. Karena semuanya dilakukan online, butuh kuota dan jaringan yang stabil

Serba Online dari Rumah, 5 Hal ini Pasti Sering Kamu Rasakan  unsplash.com/JESHOOTS.COM
dm-player

Faktanya, internet sudah menjadi kebutuhan pokok millenial. Mulai dari urusan kerja, kuliah sampai gaya hidup, lho. Dan untuk memenuhi kebutuhan itu, kamu butuh kuota murah dengan jaringan internet yang stabil. 

Apalagi selama Work From Home kamu memakai kuota pribadi untuk kepentingan kerja ataupun kuliah. Untuk mensiasati masalah ini, kamu bela-belain gonta ganti kartu demi menemukan provider yang cocok demi mengakomodir kebutuhanmu. 

Untungnya, sekarang ada simcard digital dari by.U yang paham banget kebutuhan millenial. Fyi, by.U adalah simcard digital pertama dengan kekuatan jaringan Telkomsel yang menyediakan kuota murah dan jaringan stabil. Yang bikin istimewa, kuota internetnya juga gak perlu dibagi-bagi buat kuota pagi ataupun malam hari.

Sesuai sama taglinenya #SemuanyaSemaunya, kamu bebas internetan 24 jam non stop dengan jaringan yang mumpuni. Mau belajar atau meeting? Bisa banget! Atau streaming dan nonton drama? Sikat, beb! Penasaran? cek link nya disini ya https://www.byu.id ya

4. Menyisihkan uang untuk keperluan kuota selama di rumah aja

Serba Online dari Rumah, 5 Hal ini Pasti Sering Kamu Rasakan  byu.id

Demi gak ketinggalan kelas atau meeting sama bos, kamu harus menghemat kuota. Lagi pandemi gini, kamu harus pandai mengatur keuangan supaya gak miskin di akhir bulan. 

Sekarang kamu gak perlu pusing lagi. Simcard digital by.U bisa menghilangkan kegalauanmu soal paket internet. Selain kuotanya yang gak dibagi-bagi untuk pagi dan malam, kamu juga gak perlu keluar rumah untuk beli simcard by.U. Cukup donwload aplikasinya lalu register, maka simcard by.U akan diantar langsung ke rumahmu. 

Kurang puas? Kamu bisa memilih nomor sendiri saat register di aplikasi, lho. Cukup rebahan aja di kamar dan gak perlu antri karena semua bisa dilakukan dalam satu genggaman tangan. Pokoknya #SemuanyaSemaunya yang kamu banget deh!

5. Menyiapkan diri untuk perkembangan teknologi yang semakin canggih

Serba Online dari Rumah, 5 Hal ini Pasti Sering Kamu Rasakan  byu.id

Layanan digital dimanfaatkan untuk memudahkan aktivitas sehari-hari khususnya saat pandemi kayak gini. Oleh karena itu, by.U hadir supaya kamu bisa mengakes internet tanpa pilihan kuota yang ribet. Paketnya ramah kantong, ditambah dengan pilihan optional topping kuota tambahan untuk penggunaan aplikasi lainnya yang sesuai kebutuhan. Gak perlu worry lagi kalau paket data terbuang sia-sia akibat gak kepakai karena pilihan paketnya kamu sendiri yang tentukan.

Nah, kamu bisa bayar via transfer bank, GoPay atau e-wallet. Semua transaksi dilakukan secara digital supaya kamu gak ribet. Dalam hitungan menit, semua bisa rampung deh.

Era digital semakin di depan, jadi jangan ketinggalan euforianya, ya. Meski semua aktivitas nyaris dilakukan lewat rumah, gak boleh bikin semangat dan produktivitasmu turun. Semangat!

Baca Juga: 5 Aktivitas Serunya Bekerja ala Millenial, Sering Dikira Pengangguran!

Cappucinotea * Photo Verified Writer Cappucinotea *

Tohoshinki Enthusiast, Instagram: astri_meita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya