Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu Bangga

Permintaan orangtuamu gak muluk-muluk kok

Ungkapan yang mengatakan kalau kasih sayang orang tua sepanjang masa itu benar adanya. Sesulit apa pun rintangan dan halangan yang dialami orang tua, tidak akan mematahkan semangat mereka untuk terus berjuang memberikan yang terbaik untuk anaknya. Harapan mereka cuma satu, kelak anaknya bisa sukses dan berguna bagi orang lain di masa depan.

Sebagai seorang anak, sudah sepatutnya kalau kita harus membalas budi untuk semua jasa dan pengorbanan orang tua. Kalau kamu pikir membalas kebaikan orang tua dinyatakan dengan materi, kamu salah besar.

Membuat mereka senang tidak melulu dengan materi semata kok, ada beberapa hal sederhana yang tetap bisa kamu lakukan untuk membuat orangtuamu bangga dan senang. Check this out! 

1. Sempatkan waktu untuk telepon mereka walaupun kamu sibuk dengan aktivitasmu

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/maiaestiantyreal

Seiring dengan kamu yang bertumbuh dewasa, hampir seluruh aktivitasmu dipenuhi dengan persoalan pribadi. Entah disibukkan dengan kegiatan kampus atau kerja, secara perlahan waktu untuk kedua orangtuamu mulai berkurang.

Seringkali kita asyik dengan urusan sendiri padahal di rumah ada ibu atau ayahmu yang khawatir menunggumu pulang. Oleh karena itu, sempatkan waktu untuk memberi mereka kabar walau hanya sebentar, setidaknya mereka tahu kalau kamu baik-baik saja.

2. Rencanakan waktu untuk liburan bersama, mereka juga ingin menghabiskan waktu denganmu

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/sharazaaa

Pergi liburan memang menyenangkan, apalagi kalau pergi dengan orang-orang tersayang. Sesekali ajak orang tuamu untuk liburan. Rencanakan jadwal dan pilih destinasi yang tepat untuk menghabiskan waktu dengan orangtuamu.

Tidak perlu ke tempat yang mahal, orang tuamu tidak meminta itu kok. Asalkan bisa berkumpul bersama dengan anak-anaknya, mereka sudah sangat senang dan bersyukur.

3. Siapkan kejutan kecil di hari penting mereka, misalnya hari ulang tahun atau anniversary pernikahan

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/alghazali7

Kamu bisa siapkan beberapa kejutan kecil di hari penting yang berharga bagi mereka, misalkan ulang tahun atau hari jadi pernikahan. Bikin pesta kecil-kecilan sebagai ungkapan rasa syukur atas bertambahnya usia mereka. Momen menyenangkan seperti itu akan meninggalkan kesan tersendiri yang berharga untuk orang tuamu.

4. Duduk santai di teras rumah sambil ngobrol hal-hal ringan

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/valerieethomas
dm-player

Sekiranya kamu memang gak punya waktu cuti dan uang yang cukup untuk liburan, hal sederhana seperti ngobrol santai di teras rumah tidak kalah menyenangkan kok. Yang terpenting kamu bisa menghabiskan waktu yang berkualitas dengan mereka.

Bicarakan hal-hal ringan seperti hobi, klub sepak bola favorit atau bahasan apa pun yang menyenangkan, apalagi kalau ditambah dengan segelas kopi atau teh, pasti lebih seru banget.

5. Walau sudah dewasa, tetap jaga hormatmu dengan berbicara lembut dan penuh sopan santun

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/alghazali7

Hormat kepada orangtua tidak mengenal umur. Walaupun kamu sudah dewasa, tetap jaga tingkah laku dan hormatmu kepada orangtua. Bicaralah dengan penuh sopan santun dan tutur kata yang lembut.

Jangan membantah atau meninggikan suaramu ketika sedang selisih pendapat. Tahan emosi supaya tidak meledak-ledak karena tidak pantas rasanya kalau kamu sampai membentak orang tuamu.

6. Jika tinggal di luar kota, jangan lupa memberi kabar supaya mereka tidak khawatir

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/aurelie.hermansyah

Kalau kamu sedang tinggal di luar kota karena urusan pekerjaan, jangan lupa untuk sering-sering memberi kabar kepada orangtuamu. Di zaman yang sudah canggih seperti sekarang, jarak dan waktu bukanlah halangan besar untuk tetap menjaga komunikasi.

Kamu bisa lakukan video call untuk melepas rindu dengan mereka. Dengan begitu orangtuamu tahu kalau kamu gak melupakan mereka.

7. Sama seperti mereka yang selalu mendoakanmu, jangan lupa berdoa untuk kesehatan dan kebahagiaan orangtua

Bukan Soal Materi, 7 Hal Kecil Ini yang Bikin Orangtuamu BanggaInstagram.com/aurelie.hermansyah

Tidak ada hal lain yang bisa membuat orangtuamu lebih senang selain doa tulus dari anak-anak. Dulu, mereka adalah orang pertama yang akan menjaga dan melindungi kamu dari kerasnya dunia ini. Mereka juga tak pernah putus untuk melantunkan doa supaya kelak kamu jadi anak yang sukses dan berguna.

Sekarang saatnya kamu yang melindungi dan menjaga mereka, jangan lupa doakan kesehatan orangtuamu supaya tetap sehat dan panjang umur.

Orangtua tidak akan meminta sesuatu yang muluk-muluk kepada anaknya. Mereka hanya memintamu menyediakan waktu untuk berbincang-bincang kepada mereka. Sudah sepatutnya sebagai anak kalau kamu nggak boleh mengabaikan mereka.

 

Jadi, hal sederhana apa yang sudah pernah kamu lakukan untuk membuat orangtuamu senang?

Cappucinotea * Photo Verified Writer Cappucinotea *

Tohoshinki Enthusiast, Instagram: astri_meita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya