5 Hal yang akan Berubah saat Memasuki Era New Normal, Kamu Sudah Siap?

Tatanan baru untuk menghadapi pandemi

Virus COVID-19 betul-betul mengubah gaya hidup manusia. Wabah ini sukses bikin dunia kelimpungan karena proses penyebarannya yang cepat. Kita gak selamanya bisa sembunyi dan mau gak mau-mau harus hidup berdampingan dengan COVID-19 karena vaksin belum ditemukan. 

Maka dari itu, era New Normal mulai digaungkan. Gimanapun juga bisnis dan kehidupan harus tetap berjalan. Manusia harus membuat strategi baru supaya bisa beradaptasi dengan keadaan yang sekarang. Riset dan persiapan turut dilakukan demi menuju tatanan baru. Memasuki New Normal, kita harus terbiasa dengan beberapa perubahan seperti di bawah ini. Lalu, apakah kamu sudah siap?

1. Pada era New Normal, orang-orang akan lebih concern dengan kesehatan

5 Hal yang akan Berubah saat Memasuki Era New Normal, Kamu Sudah Siap?pexels.com/Gustavo Fring

COVID-19 menyadarkan kita bahwa kesehatan sangat mahal harganya, dan memasuki era New Normal masyarakat jadi lebih peduli dengan kesehatan. Akan terasa lumrah jika melihat orang-orang memakai masker sepanjang waktu, membawa hand sanitizer ke mana-mana dan mencuci tangan sesering mungkin.

Begitu juga dengan kebiasaan mengonsumsi vitamin C atau suplemen lainnya. Ditambah aktivitas olahraga dan mengurangi konsumsi makanan cepat saji. Semua dilakukan demi menjaga daya tahan tubuh tetap kuat. Dari yang awalnya cuek tentang kesehatan, akan menjadi peduli. Karena selama vaksin belum ditemukan, kita harus menjaga diri sendiri. 

2. Perusahaan harus menyiapkan strategi baru supaya bisnis tetap berjalan dan gak terhambat akibat pandemi

5 Hal yang akan Berubah saat Memasuki Era New Normal, Kamu Sudah Siap?pexels.com/Andrea Piacquadio

Selama pandemi belum usai, perusahaan harus membuat strategi baru. Mulai dari bidang kuliner, hiburan sampai pariwisata wajib memutar otak agar bisnis gak terhambat. Kreativitas dibutuhkan untuk menciptakan terobosan baru supaya bisnis gak mengalami kerugian besar.

Para karyawan harus beradaptasi dengan situasi baru sambil berupaya menjaga keselamatan masing-masing. Kalau tidak bisa mengikuti keadaan, bisa dipastikan gak akan bertahan. 

Baca Juga: Begini Protokol Kesehatan Naik Ojek Online di Era New Normal

3. Teknologi internet semakin dimaksimalkan untuk memudahkan pekerjaan sehari-hari

5 Hal yang akan Berubah saat Memasuki Era New Normal, Kamu Sudah Siap?pexels.com/Taryn Elliott
dm-player

Memanfaatkan internet dan kecanggihan teknologi bisa menjadi opsi untuk bertahan di era New Normal. Internet memudahkan kita beraktivitas namun tetap bisa menjaga jarak dan gak berkerumun dengan banyak orang.

Teknologi conference call dimanfaatkan untuk meeting atau belajar. Bioskop drive in mulai dilirik supaya orang-orang bisa menikmati film favorit namun tetap menjaga jarak. Yang teranyar adalah konser online dengan memanfaatkan teknologi AR dan tata panggung megah serta efek luar biasa yang rasanya seperti menonton konser asli.

Untuk ke depan mungkin akan ada lagi ide-ide brilian yang menggunakan teknologi canggih dan internet. Semua dilakukan demi bertahan di tengah situasi pandemi COVID-19. 

4. Sampai vaksin ditemukan, orang-orang harus patuh dan mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan

5 Hal yang akan Berubah saat Memasuki Era New Normal, Kamu Sudah Siap?pexels.com/Burst

Saat ini seluruh negara di dunia sedang berusaha keras membuat vaksin. Selama vaksin belum ditemukan, kita wajib mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah. Misalnya rajin mencuci tangan, etika batuk yang benar, gak lupa menerapkan physical atau social distancing yang sosialisasinya harus gencar dilakukan. 

Memasuki era New Normal artinya harus siap dengan beberapa kebiasaan baru. Ya, akan terasa asing dan tidak nyaman pada awalnya, tapi semua harus beradapatasi. 

5. Semua pihak harus bekerjasama supaya bisa bertahan di tengah pandemi

5 Hal yang akan Berubah saat Memasuki Era New Normal, Kamu Sudah Siap?pexels.com/Scott Webb

Semua aspek kehidupan merasakan dampak bagaimana dahsyatnya efek pandemi. Dan untuk memulihkan keadaan, semua harus bekerjasama supaya roda ekonomi kembali berjalan lancar.

Ya, mengubah kebiasaan yang sudah ada memang gak gampang, tapi sebagai pribadi yang dinamis, manusia harus menyesuaikan keadaan dengan cepat. Gak cuma pemerintah aja, tapi seluruh lapisan masyarakat harus berjuang bersama. 

Tahun ini mungkin terasa sulit dan berbeda, tapi kita harus siap dengan segala risiko yang ada. Yang terpenting, tetap jaga kesehatan badan dan pikiran, ya.

Baca Juga: Selamat Datang New Normal: Siapkah Indonesia Berdamai dengan COVID-19?

Cappucinotea * Photo Verified Writer Cappucinotea *

Tohoshinki Enthusiast, Instagram: astri_meita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya