Usia 25 adalah Momen Paling Tepat Bagimu untuk Bersyukur, Kenapa?

Santai saja, gak seburuk yang kamu pikirkan kok

Kebanyakan orang akan merasa was-was dan gelisah saat memasuki usia seperempat abad alias 25. Usia 25 memang terasa begitu spesial, karena di umur saat inilah kamu telah bertransisi dari remaja menjadi dewasa.

Banyak yang tidak siap saat menginjak usia 25. Ada rasa takut yang sulit digambarkan karena perubahan waktu yang seolah berjalan semakin cepat dan entah rasanya hati ini belum siap.

Namun bagaimanapun juga, kamu tak bisa menolaknya. Semua orang harus melewati masa itu dengan sebagaimana mestinya. Tapi tak perlu resah, ada 5 hal yang patut kamu syukuri saat masuk usia 25 lho. Yuk cek!

1. Usia 25 adalah saat terbaik untuk merenungkan kembali pencapaianmu saat ini

Usia 25 adalah Momen Paling Tepat Bagimu untuk Bersyukur, Kenapa?unsplash.com/Noémi Macavei-Katócz

Usia 25 adalah masa terbaik untuk merenungkan kembali pencapainmu selama ini.Kamu bisa melakukan kilas balik singkat atas hidupmu. Misal saja soal karir, percintaan atau apapun itu.

Renungkan apa yang belum kamu raih atau beberapa hal yang perlu diperbaiki. Jika kamu merasa kurang di sana dan sini, jangan menyalahkan diri atau merasa menyesal. Kamu masih punya waktu untuk memperbaikinya. Tenang saja, tak ada kata terlambat untuk menjadi lebih baik lagi.

2. Bukan lagi remaja tanggung, kamu telah memasuki masa hampir jadi dewasa sepenuhnya

Usia 25 adalah Momen Paling Tepat Bagimu untuk Bersyukur, Kenapa?unsplash.com/ christian ferrer

Usia 25 adalah sebuah anugerah. Kamu telah berubah dari remaja tanggung menjadi dewasa.

Jika dulu suka di anggap anak kecil, saat ini pendapatmu sudah layak di perhitungkan.Tapi kamu pun memilki konsekuensi atas setiap keputusan yang kamu ambil.

Kamu bisa memberikan pendapat saat diskusi. Kamu juga memilki kesempatan lebih besar untuk megembangkan kemampuan diri dengan mencoba sesuatu yang baru, atau bergaul seluas-luasnya untuk melebarkan relasi.

3. Tak perlu khawatir, jadikan usia 25 sebagai titik balik untuk hidupmu

Usia 25 adalah Momen Paling Tepat Bagimu untuk Bersyukur, Kenapa?unsplash.com/ Thought Catalog
dm-player

Usia 25 adalah masa titik balik yang sempurna untuk hidupmu. Secara emosional, pikiranmu telah matang, tak lagi meledak-ledak seperti saat kamu masih remaja.

Walaupun kedewasaan tidak dihitung berdasarkan usia, setidaknya pikiranmu harus sesuai dengan umurmu juga. Dan usia 25 adalah masa yang tepat untuk jadi titik balik karena kamu telah memasuki masa dewasa secara matang.

Baca Juga: Biar Mapan di Usia 25 Tahun, Ini 8 Hal yang Perlu Kamu Terapkan

4. Kamu bebas bersenang-senang di usia yang telah dewasa ini

Usia 25 adalah Momen Paling Tepat Bagimu untuk Bersyukur, Kenapa?unsplash.com/Daniel Spase

Di usia yang telah menginjak seperempat abad ini, kamu bebas menentukan pilihan sendiri. Misalnya orang tua yang telah memberi kebebasan lebih mengingat kamu bukan remaja lagi.

Mereka bisa memberikan kepercayaan penuh karena kamu sudah bisa bertanggung jawab. Jika dulu suka dibatasi dalam suatu hal, sekarang mereka membebaskan untuk memilih apa yang kamu mau.

Tapi, jangan salah gunakan kepercayaan orang tuamu dengan seenaknya ya. Pakai kebebasanmu untuk bersenang-senang dengan bertanggung jawab.

5. Jalani saja, masuk usia 25 adalah masa terbaik untuk jadi diri sendiri

Usia 25 adalah Momen Paling Tepat Bagimu untuk Bersyukur, Kenapa?unsplash.com/A L L E F . V I N I C I U S Δ

Tak perlu resah atau takut. Usia 25 adalah saat terbaik untuk jadi diri sendiri, ibaratnya kamu lagi matang-matangnya nih. Pada dasarnya, semua orang akan melalui ini, jadi cukup jalani saja.

Hadapai usia dewasamu dengan berani dan lakukan yang terbaik, agar di masa yang akan datang kamu tidak mengalami penyesalan. Tenang saja, kamu masih memiiki waktu sekitar 5 tahun lagi untuk menikmati masa duapuluh tahunan kamu kok.

Kamu gak bisa menolak untuk jadi dewasa, jadi lalui fase usia 25 kamu dengan penuh syukur dan semangat yang tinggi. Saatnya untuk jadi pribadi yang lebih baik lagi di masa depan.

Baca Juga: Tak Perlu Pesimis, Ini 5 Keistimewaan Dirimu yang Single di Usia 25!

Cappucinotea * Photo Verified Writer Cappucinotea *

Tohoshinki Enthusiast, Instagram: astri_meita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya