5 Dampak Buruk Terlalu Memanjakan Pasangan, Kamu Wajib Tahu!

Jangan berlebihan dalam memanjakan pasangan

Banyak sekali cara untuk membahagiakan pasangan,salah satunya dengan memberi perhatian atau memanjakannya. Boleh-boleh saja memanjakan pasangan, itu tandanya kamu sangat mencintainya. Memanjakan pasangan juga bisa membuat hubunganmu semakin awet.

Ternyata memanjakan pasangan juga memiliki efek negatif,lho. Memanjakan pasangan memiliki efek negatif ketika kamu berlebihan melakukannya. Apa aja dampak negatif dari memanjakan pasangan berlebihan? Langsung simak pembahasan berikut.

Baca Juga: 5 Dampak Buruk yang Akan Ditimbulkan Ketika Terlalu Memanjakan Anak 

1. Dia akan berubah menjadi egois dan suka semena-mena memperlakukanmu

5 Dampak Buruk Terlalu Memanjakan Pasangan, Kamu Wajib Tahu!Ilustrasi pasangan yang ngambek (Pixels.com/ketut subiyanto

Pasangan yang sudah memiliki ketergantungan karena sikap manja yang kamu berikan memiliki banyak kerugian. Ia akan berubah menjadi sosok yang egois, karena semua permintaannya terbiasa terpenuhi. Dia akan minta dan terus bergantung kepada kamu, jika tidak dipenuhi ia akan merajuk atau ngambek sama kamu 

Lama kelamaan ia akan bersikap semena-mena sama kamu. Ia tidak peduli perasaan atau kondisimu yang terpenting keinginannya terpenuhi. Boleh memanjakan tapi jangan sampai berlebihan,ya.

2. Sungkan untuk menolak keinginannya yang sebenarnya kamu sendiri tidak sanggup

5 Dampak Buruk Terlalu Memanjakan Pasangan, Kamu Wajib Tahu!Ilustrasi kamu sungkan menolak keinginan pasangan (PIxels.com/cottonbro studio)

Terlalu memanjakan pasangan membuat kamu berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkannya. Semakin lama kamu memanjakannya semakin di luar logika juga permintaannya, kamu akan sulit untuk menolak karena sungkan dan tidak ingin membuat pasanganmu kecewa. Ia berpikir bahwa kamu sanggup memenuhi semua keinginannya, karena kamu terbiasa memanjakannya.

Bersikap sewajarnya saja ketika memanjakan pasangan, tidak perlu menuruti semua keinginannya untuk membuktikan sebuah cinta. Pasangan memiliki sikap egois, mungkin karena kamu terlalu memanjakannya.

Baca Juga: 5 Dampak Buruk apabila Kamu dan Pasangan Tak Pernah Bertengkar, Catat!

3. Rutinitas atau aktivitas utamamu akan terganggu

dm-player
5 Dampak Buruk Terlalu Memanjakan Pasangan, Kamu Wajib Tahu!Ilustrasi ketika aktivitasmu terganggu (Pixels.com/Alexander piacquadio)

Pasangan yang terbiasa di manja akan selalu bergantung kepada kamu. Ia akan selalu merepotkanmu untuk memenuhi keinginannya, dan sebenarnya keinginanya tersebut tidak terlalu penting/urgent. Jika sudah ketergantungan, ia akan sering menghubungimu kapan pun dan di mana pun. Ia tidak peduli akan aktivitas yang sedang kamu lakukan.

Fungsi adanya pasangan dalam hidup adalah untuk saling membutuhkan bukan menjadi ketergantungan. Kamu harus bersikap tegas dan berani mengungkapkan pendapat jika hal itu sudah terjadi. Jelaskan secara baik-baik, pasti ia akan mengerti.

4. Ada kemungkinan ia akan memanfaatkan dirimu dan diam-diam mencari pasangan lain

5 Dampak Buruk Terlalu Memanjakan Pasangan, Kamu Wajib Tahu!Ilustrasi pasangan yang ingin kebutuhannya terpenuhi (Pixels.com/ketut subiyanto

Jika kamu terlalu memanjakan pasangan, ada kemungkinan ia akan menganggapmu sebagai pemenuh kebutuhan. Dengan kebutuhan atau keinginannya yang selalu terpenuhi ada kemungkinan ia akan memanfaatkanmu saja. Status tentang pasangan atau pacar lama kelamaan akan hilang dalam pikirannya dan menganggapmu sebagai pemenuh kebutuhannya saja.

Jika sudah memiliki pandangan seperti itu, ia akan mencoba mencari pasangan lain. Ia tetap memanfaatkanmu dan mencari kebahagiaan bersama cowok lain.

5. Tidak ada masa depan dalam hubungan karena kamu berada di pihak yang selalu dirugikan

5 Dampak Buruk Terlalu Memanjakan Pasangan, Kamu Wajib Tahu!Ilustrasi hubungan yang membosankan (Pixels.com/Alex green)

Pasangan yang sudah ketergantungan, yang apa apa harus dituruti akan berdampak buruk kepada hubunganmu nantinya. Ia akan jarang memikirkan kondisimu apalagi memikirkan masa depan, yang ada dipikirannya hanya bersenang senang dan terus merepotkanmu dengan sikap manjanya. Kamu akan berada dipihak yang dirugikan, kamu tidak akan merasa dicintai pasangan yang ada kamu hanya merasa dimanfaatkan olehnya.

Hubungan juga akan terasa membosankan karena sikapnya yang kekanak-kanakan. Di mana jika keingnannya tidak dituruti akan merajuk atau bahkan tidak mau ngomong sama kamu. Perlu tindakan tegas untuk hal ini, kamu harus menjelaskan kondisi dan hakikat seorang pasangan, pasangan itu saling membutuhkan bukan saling merugikan.

Memanjakan pasangan itu perlu, karena itu wujud cintamu kepadanya. Tapi memanjakan secara berlebihan juga tidak baik. Kamu harus bersikap tegas dan berani berkata tidak, jika sikap manjanya berlebihan, bahkan sampai merugikan kamu. Kamu lebih tahu kebutuhan pasangan yang harus dipenuhi dan tidak wajib dipenuhi.

Baca Juga: 5 Dampak Buruk yang Disebabkan Tersedak Makanan

Bintang Nala Photo Verified Writer Bintang Nala

Mundur kebelakang 1 langkah untuk melompat 3 langkah kedepan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya