Lakukan 5 Hal Ini Agar Uang THR-mu Lebih Berarti

#RamadhanMasaKini Jangan langsung dihabiskan begitu aja

Lebaran tinggal sebentar lagi, sudah saatnya mempersiapkan diri dari berbagai hal. Jika biasanya di saat menjelang lebaran kamu disibukkan untuk membereskan rumah, membuat kue lebaran dan belanja baju lebaran.

Namun selain itu, kamu tentu sudah tidak asing dengan istilah THR atau tunjangan hari raya. Biasanya bentuk THR ini juga beragam, mulai dari makanan, pakaian dan bahkan juga uang. Nah, di sini kita akan bahas THR yang berbentuk uang.

Sebagai seseorang yang bijak, kamu tentu juga harus memikirkan bagaimana caranya agar uang THR kamu bisa dimanfaatkan dengan baik. Dalam hal ini kata lainnya adalah efektif dan efisien. Nah, di sini ada 5 hal yang harus kamu ingat supaya THR yang kamu dapat bisa lebih berarti.

1. Pastikan belanja lebaran kamu tidak lebih besar dari THR yang didapat

Lakukan 5 Hal Ini Agar Uang THR-mu Lebih Berartipixabay.com

Hal yang perlu ditekankan disini adalah jangan sampai kamu terlena dengan THR yang kamu dapat. Jika selama ini kamu memiliki kebiasaan belanja lebaran tanpa membuat list atau daftar belanja, maka untuk membuat THR kamu lebih efektif dan efisien kamu harus memiliki daftar belanjaan yang sudah menjadi prioritas

2. Jangan berhutang cuma buat keperluan belanjamu!

Lakukan 5 Hal Ini Agar Uang THR-mu Lebih Berartiktownthrifting.weebly.com

Hal sepele yang mungkin sering kamu abaikan adalah kebiasaan menghutang. Biasanya kamu punya perkiraan bahwa THR kamu akan menutupi hutang tersebut.

Namun kali ini, untuk membuat THR menjadi lebih efektif dan efisien, kamu harus menghindar dari kebiasaan tersebut. Sekalipun dalam jumlah kecil, kebiasaan ini lama kelamaan bisa menjerat kamu lho.

dm-player

3. Jangan menggunakan gaji sebagai budget belanja lebaran

Lakukan 5 Hal Ini Agar Uang THR-mu Lebih Berartipixabay.com

Ingatlah bahwa di saat kamu ingin mengefisienkan uang THR, kamu harus semaksimal mungkin menggunakan gaji secara bijak. Hal ini dimaksudkan supaya kamu tidak mudah terlena dengan uang yang ada ditangan. Yakinlah bahwa masih banyak keperluan di kemudian hari yang tentunya juga membutuhkan uang.

4. Menyisihkan uang THR minimal 10 persen

Lakukan 5 Hal Ini Agar Uang THR-mu Lebih Berartipixabay.com

Trik sisih menyisihkan memang masih jadi andalan untuk mengefisienkan uang yang didapat. Sisihkanlah minimal 10 persen dari THR yang didapat. Jangan sampai, kamu tidak bisa merasakan dampak uang THR yang telah kamu terima.

5. Bersedekah bisa menambah berkah THR-mu

Lakukan 5 Hal Ini Agar Uang THR-mu Lebih Berartipixabay.com

Nah, meski berhemat, kamu tetap harus jadi orang yang rendah hati dan ringan tangan ya. Bersedekahlah untuk menambah keberkahan THR yang kamu dapat. Masih banyak orang diluar sana yang kurang beruntung. Ingat, bersedekah tidak akan mengurangi uang THR-mu, malah akan menambah keberkahan lho.

Itu dia beberapa hal yang wajib kamu ingat supaya THR lebih berarti. Lebih baik, lebih berkah. Selamat lebaran ya.

Budi Rahmah P Photo Writer Budi Rahmah P

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya