5 Hikmah yang Bisa Dipetik dari Kegagalan, Kamu Tangguh!

Tanpa disadari, kamu adalah pribadi yang tangguh dan ulet

Kegagalan adalah salah satu fase menyakitkan dalam hidup. Kamu merasa sedih, kesal, lelah, dan malu. Segala usahamu seolah terasa sia-sia, bahkan kamu mulai berpikir bahwa sebenarnya kamu tidak berbakat dalam hal itu. Kalimat ‘kegagalan adalah langkah awal kesuksesan’ terdengar bak kebohongan di telingamu.

Tenang saja, Guys. Tidak ada satu orang pun yang gak pernah luput dari kegagalan. Kecewa adalah perasaan yang wajar, tapi jangan sampai perasaan itu menutupi semangatmu dari berusaha. Tidak ada kesuksesan yang instan.

Setidaknya, kamu bisa mengambil hikmah dari kegagalan tersebut. Seperti yang ada di bawah ini. 

1. Kamu jadi lebih tangguh dan ulet dalam perjuanganmu 

5 Hikmah yang Bisa Dipetik dari Kegagalan, Kamu Tangguh!ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Tahu gak, kenapa orang sukses butuh kegagalan? Supaya ia mengerti bagaimana cara untuk bangkit dari keterpurukan. Kalau kesuksesanmu terjadi secara instan, tanpa keringat, perjuangan, dan air mata, kamu gak akan memiliki mental kuat. Suatu hari, saat ada masalah menimpa, kamu sendiri yang akan kelabakan.

Nyatanya, untuk menjadi berhasil, bukan hanya skill dan kemampuan akademismu saja yang penting. Mental pun harus dilatih. Pengetahuan harus diimbangi oleh sikap dan pengalaman yang sama beratnya.

2. Mengajarimu untuk mandiri 

5 Hikmah yang Bisa Dipetik dari Kegagalan, Kamu Tangguh!ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/cottonbro)

Saat seseorang mengalami kegagalan, ia harus kembali mencoba untuk memperoleh keberhasilan. Terkadang butuh satu kali pencobaan, terkadang butuh dua, tiga, bahkan puluhan kali. Tentunya, mereka sudah tidak lagi bergantung pada orang lain.

Inilah sisi positif kedua dari kegagalan, bahwa kamu belajar untuk mandiri dalam mengatur kehidupanmu. Kamu jadi bisa membedakan kelebihan dan kekuranganmu. Dengan ini, semakin mudah untuk kamu mengasah diri lebih baik lagi.  

3. Ingatlah kamu tidak bisa berhasil setiap saat 

5 Hikmah yang Bisa Dipetik dari Kegagalan, Kamu Tangguh!ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Michael Burrows)
dm-player

Ingatlah bahwa manusia adalah makhluk yang tidak sempurna. Saat kamu mencoba dan gagal, kamu kembali diingatkan untuk tetap memiliki kerendahan hati. Toh, tidak ada salahnya untuk belajar dan mengulang untuk memperoleh hasil yang lebih baik.

Kegagalan juga membuatmu jadi mudah bersimpati pada usaha orang lain. Karena kamu telah mengalami pahitnya penolakan, kamu jadi tahu cara untuk menghargai pekerjaan karyawan atau bawahanmu meski tak sempurna.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Boleh Menyendiri Pasca Mengalami Kegagalan

4. Menambah pengetahuan, pengalaman, dan kemampuanmu

5 Hikmah yang Bisa Dipetik dari Kegagalan, Kamu Tangguh!ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Liza Summer)

Tersandung dalam berbagai kegagalan membuatmu ingin terus belajar dan mencoba. Akhirnya, otakmu terbiasa untuk berpikir out of the box. Saat ide pertamamu gagal, kamu langsung bisa merencanakan ide-ide cadangan lainnya.

Ini dikarenakan oleh banyaknya pengalaman yang kamu tumpuk dari kegagalan. Percayalah, usaha tidak akan mengkhianati hasil. Ketekunan dan kemauan yang kuat adalah kunci utama mengubah kegagalan menjadi kesuksesan.

5. Sadari bahwa, barangkali ini memang belum 'waktumu'

5 Hikmah yang Bisa Dipetik dari Kegagalan, Kamu Tangguh!ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Percayakah kamu, bahwa setiap orang memiliki waktu untuk bersinar masing-masing? Entah dalam pendidikan, karir, atau kehidupan keluarga.

Kalau kamu gagal, jangan terlalu overthinking dan menyalahkan diri sendiri untuk tidak bekerja cukup keras. Bisa jadi, kamu gagal karena memang ini bukan waktumu saja. Masih ada banyak kesempatan yang bisa diambil seiring kamu melangkah. Kegagalan ini dapat menjadi salah satu step menuju kesuksesan.

Terlalu cepat untuk menyerah sekarang, hidup terlalu pendek untuk diakhiri dengan penyesalan. Kegagalan yang kamu alami sekarang tidak menentukan siapa dirimu sebenarnya. Yuk, semangat!

Baca Juga: 5 Alasan Gak Perlu Malu dengan Kegagalan, Setidaknya Kamu Gak Pasrah!

Caroline Graciela Harmanto Photo Verified Writer Caroline Graciela Harmanto

sedang mengetik ...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya