5 Alasan Logis Kenapa Hidup tanpa Drama Bikin Kita Lebih Bahagia

Sikapi masalah dengan sewajarnya saja!

Hidup dalam siklus yang datar dan terkesan begitu-begitu saja, nyatanya gak disukai banyak orang. Ada orang-orang yang lebih bersemangat ketika hidupnya berisi banyak drama bahkan yang gak penting sekali pun. Padahal, bagi orang lain, hidup seperti ini sangat drama dan terkesan berlebihan.

Belum lagi, permasalahan hidup yang ada pun sebenarnya sudah cukup banyak. Jadi kenapa harus ditambah lagi dengan drama-drama soal hal sepele? 

Jadi, ada baiknya kita harus mengurangi drama dalam hidup kita, karena 5 keuntungan berikut juga akan kita rasakan dan dapatkan. 

1. Kita gak akan memandang sebuah masalah dengan berlebihan

5 Alasan Logis Kenapa Hidup tanpa Drama Bikin Kita Lebih Bahagiaunsplash/Trung Thanh

Hal yang membedakan orang biasa dengan orang yang drama adalah caranya dalam memandang suatu permasalahan. Hidup minim drama, bukan berarti hidup kita gak ada masalah. Namun, kita cenderung untuk memandang suatu masalah dengan lebih santai dan gak dibesar-besarkan. Berbanding terbalik dengan mereka yang drama banget kan?

2. Kamu akan lebih mengenal dirimu sendiri

5 Alasan Logis Kenapa Hidup tanpa Drama Bikin Kita Lebih Bahagiaunsplash/Austin Distel

Hidup yang gak drama akan bisa membuat kita bereksplorasi lebih pada hal lain dalam diri kita. Daripada sibuk dengan permasalahan yang rasanya tak kunjung usai, kita akan punya waktu yang cukup banyak untuk memikirkan soal pengenalan terhadap diri sendiri. Apa yang kita sukai, yang tidak kita sukai, bakat apa yang kita miliki, bagaimana mengembangkannya, dan lain sebagainya.

3. Gak berekspektasi terlalu tinggi pada siapa pun

dm-player
5 Alasan Logis Kenapa Hidup tanpa Drama Bikin Kita Lebih Bahagiaunsplash/Kevin Delvecchio

No drama, no expectation. Semakin berkurang ekspektasi kita terhadap orang lain, semakin berkurang pula kekecewaan yang mungkin akan menyerang kita. Sehingga, hidup pun jadi lebih tenang dan bahagia. Gak ada lagi yang namanya menggantungkan kebahagiaan pada orang lain karena kita tahu bahwa semuanya berasal dari diri kita sendiri.

Baca Juga: Penting & Bijak, 5 Pelajaran Hidup Drama Bride of the Water God

4. Kamu juga akan menikmati setiap momen dalam hidup

5 Alasan Logis Kenapa Hidup tanpa Drama Bikin Kita Lebih Bahagiaunsplash/Aziz Acharki

Pasti menyenangkan banget kan jika hari-hari yang kita jalani lebih bisa kita luangkan untuk diri sendiri ketimbang mendramatisir hal-hal negatif di luar diri kita? Inilah yang akan dirasakan ketika kamu mampu mengurangi drama-drama tidak penting dalam hidup. Segala waktu yang dilalui jadi terasa berharga dan begitu membahagiakan.

5. Lebih banyak melihat sisi positif dan banyak bersyukur juga

5 Alasan Logis Kenapa Hidup tanpa Drama Bikin Kita Lebih Bahagiaunsplash/Aziz Acharki

Orang yang gak melulu fokus pada masalah yang dihadapinya juga akan lebih banyak melihat sisi positif ketimbang negatif. Efek baiknya, kamu juga akan jadi lebih banyak bersyukur dan merasakan banyaknya nikmat yang sudah diberikan oleh Tuhan. Ketika kemampuan bersyukur kita meningkat, maka semakin banyak pula hal-hal menakjubkan yang akan mengiringinya. 

Setiap orang memiliki masalah dalam hidupnya masing-masing. Bisa dibilang, gak ada orang yang hidupnya bebas dari masalah. Tapi, yang membedakan kita semua adalah cara pandang dan cara kita menyikapi masalah tersebut. Kamu tinggal pilih deh, mau yang mendramatisir namun hidup tertekan, atau bersikap santai terhadap suatu masalah, mengambil tindakan yang tepat, dan hidup bahagia. Lebih pilih yang mana?

Baca Juga: 5 Cara Atasi Kejenuhan yang Bisa Kamu Terapkan Agar Hidup Bahagia

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya