5 Cara Mengelola Pikiran Agar Tidak Menjadi Penghalang Kesuksesan

#PANJATPOIN Jangan biarkan pikiranmu menghalangi kesuksesan

Tahukah kamu kalau kita memiliki kemampuan untuk memilih kesuksesan? Caranya yaitu dengan mengelola cara berpikir dan cara kita dalam menghadapi suatu masalah. Pikiran kita memiliki kendali penuh lho atas sebuah kesuksesan. 

Kalau kamu gak percaya, coba deh bandingkan pola pikir orang-orang sukses dengan yang tidak. Kamu pasti akan menemukan perbedaan besar di antara keduanya.

Jadi, pola pikir seperti apa nih yang perlu kita miliki agar bisa cepat sukses? Ini dia kuncinya.

1. Jadilah orang yang selalu mau mengambil kesempatan untuk hal baru

5 Cara Mengelola Pikiran Agar Tidak Menjadi Penghalang Kesuksesanunsplash/Austin Distel

Kesempatan tidak datang dua kali. Pasti kamu sudah familiar kan dengan kalimat tersebut? Makanya, jika ingin menjadi orang yang cepat sukses, melewatkan kesempatan merupakan sesuatu yang wajib banget kamu hindari karena kita tidak tau kesempatan mana yang akan membawa kita pada kesuksesan. Setuju?

2. Hindari mengatakan "aku tidak bisa" pada diri sendiri

5 Cara Mengelola Pikiran Agar Tidak Menjadi Penghalang Kesuksesanunsplash/Priscilla Du Preez

Alih-alih mengatakan "aku tidak bisa" cobalah untuk menyesuaikan diri mengatakan "akan ku coba sebaik mungkin" pada sesuatu yang kita rasa sulit. Karena sebenarnya gak ada apapun yang membatasi kita di dunia ini kecuali diri kita sendiri.

Ketika kita merasa tidak mampu melakukan suatu hal, semua itu hanya perspektif yang membuat kita berada dalam zona nyaman dan tidak berani keluar.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Sederhana ini Menandakan Kamu akan Sukses di Masa Depan

dm-player

3. Senangi berbagai kegagalan dan anggaplah itu sebagai jalan menuju kesuksesan

5 Cara Mengelola Pikiran Agar Tidak Menjadi Penghalang Kesuksesanunsplash/Icons8 team

Ketika orang lain tidak menyukai kegagalan, kamu yang ingin cepat sukses harus menyenangi hal satu ini. Setiap kegagalan yang kita alami adalah anak tangga menuju kesuksesan. Menyenangi kegagalan akan membuat kamu tidak ragu mencoba hal-hal baru. Sehingga kesuksesan pun akan semakin dekat.

4. Hindari orang-orang toksik dan kelilingi diri dengan orang-orang sukses

5 Cara Mengelola Pikiran Agar Tidak Menjadi Penghalang Kesuksesanunsplash/Anna Vander Stel

Cara berpikir kita akan terbentuk dari lingkungan tempat tinggal dan lingkungan pertemanan kita. Makanya, jangan sembarangan memilih teman. Pilihlah orang-orang yang akan membuat kamu termotivasi untuk menjadi sukses. Jangan ragu untuk meninggalkan orang-orang toksik karena mereka hanya akan membuat kamu tidak berkembang.

5. Bersikap cuek pada komentar negatif yang bersifat menjatuhkan

5 Cara Mengelola Pikiran Agar Tidak Menjadi Penghalang Kesuksesanpopsugar.com

Orang sukses tidak pernah menanggapi komentar negatif atau bahkan memasukkannya ke dalam hati.

Sikap cuek seperti ini perlu banget lho untuk diterapkan. Meladeni komentar negatif hanya akan membuang energimu dan gak menghasilkan apapun selain perasaan down dan membuat kamu jauh dari kesuksesan.

Sebenarnya, ketika kita menginginkan kesuksesan, jangan ragu untuk mengatur mindset dan menyaring pergaulan. Tanpa menunggu waktu lama, dijamin kesuksesan itu akan datang padamu. Selama usaha dan doa terus kamu lakukan, maka percayalah apapun yang kamu inginkan akan segera terwujud.

Baca Juga: 5 Skill Orang Sukses Ini Juga Wajib Kamu Kuasai, Biar Makin Jaya!

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya