5 Hal yang Ternyata Bikin Kamu Gak Menikmati Waktu Weekend dengan Baik

Weekend bukan cuma dihabiskan untuk bermalas-malasan, lho!

Setelah bekerja selama seminggu, kebanyakan dari kamu pasti menanti-nanti waktu weekend dong? Ada yang patut bersyukur karena memiliki waktu weekend dua hari penuh, tapi ada juga yang cuma punya waktu satu hari untuk beristirahat dari kepenatan pekerjaan.

Sayangnya, tidak banyak orang yang benar-benar bisa menikmati weekend-nya dengan baik. Waktu libur yang harusnya mengembalikan semangatmu untuk kembali menghadapi pekerjaan keesokan harinya, malah berlalu begitu saja tanpa terasa.

Mau tahu kegiatan apa aja yang ternyata gak bikin waktu liburmu menjadi maksimal?

1. Tidur seharian

5 Hal yang Ternyata Bikin Kamu Gak Menikmati Waktu Weekend dengan Baikunsplash.com/Gregory Pappas

Tidur seharian dari pagi sampai sore dan ketika bangun ternyata hari sudah berganti, siapa nih yang pernah begini? Beristirahat memang perlu, gengs. Tapi tidur terlalu lama juga gak baik untuk kesehatan tubuhmu, lho.

Belum lagi kamu jadi kehilangan waktu berharga untuk melakukan hal lain seperti jalan-jalan, me-time, dan lainnya.

2. Main gadget sampai lupa waktu

5 Hal yang Ternyata Bikin Kamu Gak Menikmati Waktu Weekend dengan Baikunsplash.com/rawpixel

Main gadget sambil rebahan sepanjang hari juga akan membuat kamu melewatkan waktu weekend atau waktu liburmu dengan percuma. Kamu juga gak akan mendapat manfaat apa-apa dari bermain gadget dan stalking medsos orang kan?

Coba deh ubah kebiasaan ini dengan menghabiskan weekend-mu bersama orang-orang yang jarang kamu temui karena kesibukan pekerjaan.

Baca Juga: 7 Aktivitas Outdoor Seru yang Bikin Akhir Pekanmu Gak Terasa Monoton!

dm-player

3. Mager dan malas ngapa-ngapain

5 Hal yang Ternyata Bikin Kamu Gak Menikmati Waktu Weekend dengan Baikunsplash/@jeshoots

Mager, seharian di kasur, menolak untuk melakukan kegiatan bahkan malas untuk mandi cuma bakal bikin weekend-mu gak berfaedah, guys. Coba deh kamu hitung-hitung berapa jam waktumu terbuang begitu saja dan kemudian besok kamu sudah harus kembali ke rutinitas.

Bandingkan dengan ketika kamu menghabiskan weekend dengan menikmati pemandangan kota atau berkumpul bersama teman. pasti terasa lebih berkesan, kan?

4. Sibuk memikirkan kerjaan tapi gak dikerjain juga

5 Hal yang Ternyata Bikin Kamu Gak Menikmati Waktu Weekend dengan Baikunsplash.com/Nik Shuliahin

Beberapa dari kita mungkin masih sering kepikiran pekerjaan bahkan saat sedang libur. Memikirkan pekerjaan tapi gak mengerjakannya, hanya akan membuat kita pusing dan jadi gak bersemangat untuk bekerja. Lebih baik, beristirahat dulu dari semua masalah pekerjaan. Agar saat waktunya bekerja, kita bisa bekerja dengan efisien. 

5. Mengeluh dan menggerutu soal waktu libur yang pendek

5 Hal yang Ternyata Bikin Kamu Gak Menikmati Waktu Weekend dengan Baikunsplash.com/Lili Kovac

Menghabiskan waktu libur dengan mengeluhkan betapa pendek waktunya hanya akan membuat kamu merasa waktu liburmu semakin pendek. Jika kebiasaan ini diteruskan, kamu jadi gak pernah bersyukur dengan apa yang kamu punya.

Coba deh kamu renungkan betapa beruntungnya kamu masih punya waktu libur, sementara masih banyak orang di luar sana yang harus bekerja tanpa henti dan tanpa libur. 

Maksimalkan weekend-mu dengan melakukan kegiatan bermanfaat, bahkan me-time sederhana juga akan bisa meningkatkan semangatmu untuk kembali bekerja nantinya. Happy weekend!

Baca Juga: Amunisi Weekend, Ini 6 Rekomendasi Buku yang Asik Dibaca

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya