Ini 5 Alasan Pentingnya Berdamai dengan Ketidakpastian dalam Hidup

#IDNTimesLife Yuk, belajar tabah dan tegar!

Menjalani hidup yang penuh misteri dalam setiap detiknya ini bikin kita selalu dipenuhi tanda tanya akan masa depan. Namun, justru di situlah seninya hidup. Bayangkan kalau kita sudah tau apa yang akan terjadi beberapa menit, hari, atau bahkan tahun yang akan datang, pasti deh hidup ini akan terasa membosankan.

Untuk itulah kita perlu berdamai dengan ketidakpastian yang selalu mengintai. Meski sudah merencanakan segalanya dengan matang, tetap aja ada hal-hal gak terduga yang bisa terjadi. Selain itu, ada alasan lain nih kenapa kita perlu menikmati setiap ketidakpastian dalam hidup ini. Yuk simak poinnya berikut.

1. Karena gak semua hal berada di bawah kendali kita

Ini 5 Alasan Pentingnya Berdamai dengan Ketidakpastian dalam Hiduppexels. com/RODNAE Production

Alasan pertama yang paling masuk akal soal menerima ketidakpastian adalah karena memang gak semua hal berada di bawah kendali kita. Ada banyak banget kejadian di dunia ini yang gak bisa kita kontrol dan sangat mungkin merusak semua perencanaan yang ingin kita buat.

Salah satu contohnya adalah cuaca. Saat kita punya janji untuk bertemu seseorang, meski sudah direncanakan dengan matang, janji tersebut bisa aja harus dibatalkan karena cuaca yang gak mendukung.

2. Kamu akan menjadi pribadi yang lebih ikhlas dan tabah ketika ditimpa masalah

Ini 5 Alasan Pentingnya Berdamai dengan Ketidakpastian dalam Hiduppexels.com/Min An

Masalah yang tiba-tiba datang dalam hidup juga merupakan hal lain dari ketidakpastian yang ada di dunia ini. Belajar menerima bahwa banyak hal benar-benar bersifat gak pasti akan membuat kita bisa lebih ikhlas dan tabah saat masalah datang. Kita bisa bersikap dan bereaksi sewajarnya meski masalah tersebut sebenarnya cukup berat untuk dihadapi dan diterima.

3. Menerima ketidakpastian akan membuat kamu siap ketika berada dalam situasi gak terduga

dm-player
Ini 5 Alasan Pentingnya Berdamai dengan Ketidakpastian dalam Hiduppexels.com/Budgeron Bach

Orang yang sekadar perfeksionis dan idealis saja biasanya akan gampang terserang kepanikan ketika dihadapkan pada situasi tak terduga. Hal ini dikarenakan dia gak siap dengan segala sesuatu yang berjalan di luar perencanaannya. Sementara, bagi kamu yang sudah bisa menerima ketidakpastian dalam hidup, hal ini tentunya bukan masalah besar dan kamu akan bisa tetap berpikir tenang dan logis dam situasi seperti ini.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Perlu Hidup Berdasarkan Penilaian Orang Lain

4. Kamu juga akan jadi pribadi yang lebih tenang dan penuh kendali

Ini 5 Alasan Pentingnya Berdamai dengan Ketidakpastian dalam Hidupunsplash.com/Keegan Houser

Berdamai dengan ketidakpastian akan membuat kita jadi pribadi yang lebih tenang dan penuh kendali. Segalanya gak bisa kita kendalikan sehingga kita jadi lebih tau bahwa satu-satunya yang bisa dikendalikan adalah diri sendiri. Ketenangan yang kita miliki akan membawa kita pada proses penyelesaian masalah yang lebih baik dari waktu ke waktu.

5. Lebih sering mengandalkan diri sendiri dalam berbagai situasi

Ini 5 Alasan Pentingnya Berdamai dengan Ketidakpastian dalam Hidupunsplash.com/Annie Spratt

Karena tau bahwa ada banyak ketidakpastian dalam hidup, kita memang jadi orang yang gak gampang bergantung pada orang lain. Positifnya, kita jadi lebih sering mengandalkan diri sendiri dalam berbagai situasi. Merepotkan orang lain justru hanya akan jadi ketidakpastian berikutnya yang bisa menambah kekhawatiran lain yang gak penting.

Sebagai manusia, kita bisa membuat rencana. Entah itu untuk hari esok, minggu depan, bulan depan, hingga tahun depan. Namun, berbagai ketidakpastian dalam hidup bisa banget membatalkan semuanya bahkan dalam sekejap. Jadi, kita boleh berencana, namun tetap Tuhan jua lah yang menentukan segalanya. Setuju gak?

Baca Juga: 5 Kemudahan dalam Hidup Kalau Kamu Tipe Orang yang Jujur & Easy Going

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya