5 Hal Ini Bikin Kamu Dicap sebagai Sosok yang Suka Mendramatisasi

#IDNTimesLife Masalah kecil pun jadi besar!

Setiap orang memiliki respon dan reaksi yang berbeda-beda ketika harus berhadapan pada masalah dalam hidupnya. Ada yang cenderung meremehkan, ada yang berusaha menghadapi sewajarnya, dan tentunya ada juga yang berlebihan banget hingga terkesan mendramatisasi keadaan. Apapun itu, biasanya besar dan kecilnya masalah akan sangat bergantung pada perspektif kalian secara pribadi, lho.

Buat yang penasaran apakah kalian termasuk tipe yang suka mendramatisasi, ini nih beberapa poin yang bisa dicocokkan dengan karakter dan kebiasaan kalian. Dari kelima poin berikut, apakah ada yang mendekati karakter kalian, guys? Yuk, kita cek bareng!

1. Gampang marah dan tersulut emosi

5 Hal Ini Bikin Kamu Dicap sebagai Sosok yang Suka Mendramatisasipexels.com/pixabay

Tanda orang yang suka mendramatisasi keadaan ketika terlibat masalah dapat dilihat dari seberapa gampang emosinya tersulut. Orang seperti ini akan mudah marah bahkan karena hal yang sepele. Apalagi jika itu berkaitan dengan keinginannya yang gak terpenuhi. Bisa panjang deh ceritanya. 

2. Sensitif dan berlebihan dalam bereaksi terhadap suatu hal

5 Hal Ini Bikin Kamu Dicap sebagai Sosok yang Suka Mendramatisasipexels.com/Alex Green

Hati-hati, guys, kamu akan dicap sebagai orang yang suka mendramatisasi ketika terlalu sensitif dengan sikap orang lain dan gampang bereaksi berlebihan. Ingat, berlebihan dalam menghadapi perilaku orang lain bisa bikin kita menyesal nantinya, lho. Terlebih, belum tentu orang tersebut berniat gak baik sama kita. Ada baiknya lebih sering berprasangka yang baik, ya. 

3. Senang menyalahkan dan melibatkan orang lain terhadap apa yang terjadi di hidupnya

5 Hal Ini Bikin Kamu Dicap sebagai Sosok yang Suka Mendramatisasipexels.com/Vera Arsic
dm-player

Gak mau mengakui kesalahan adalah sifat yang gak baik. Apalagi, jika ditambah dengan kebiasaan menyalahkan orang lain dan gak mau bertanggung jawab sendirian. Orang seperti ini akan punya seribu satu cara untuk melibatkan orang lain dalam kesalahan yang dia lakukan. Tuh kan, suka mendramatisasi emang.

Baca Juga: 5 Cara Keliru Mencintai Diri Sendiri yang Bikin Kamu Terlihat Lebay

4. Cenderung suka membesar-besarkan masalah

5 Hal Ini Bikin Kamu Dicap sebagai Sosok yang Suka Mendramatisasiunsplash.com/Tim Gouw

Masalah yang kecil gak perlu kita besar-besarkan. Ujung-ujungnya kita bisa kerepotan sendiri dalam menangani permasalahan tersebut. Cobalah membuka mata lebih lebar dan melihat suatu permasalahan dari sudut pandang yang sedikit lebih luas. Dijamin, masalahmu sebenarnya gak sebesar yang kamu kira selama ini.

5. Keras kepala dan memiliki ego yang tinggi

5 Hal Ini Bikin Kamu Dicap sebagai Sosok yang Suka Mendramatisasipexels.com/Moose Photos

Suka mendramatisasi juga lekat banget sama orang yang keras kepala dan memiliki ego yang tinggi. Seakan-akan gak boleh ada orang lain yang menyudutkannya atau berpikir negatif soal dirinya. Padahal, yang namanya isi pikiran orang lain, tentu gak bisa kita kendalikan dong. Iya gak?

Mendramatisasi sesuatu gak akan mendatangkan keuntungan apapun. Justru, ini bisa bikin kita melihat segalanya dengan lebih rumit dan komplek. Alhasil, kita jadi takut untuk mencoba hal baru, dan selalu mencari perlindungan pada orang lain. Duh, kamu gak begini kan, guys?

Baca Juga: Jarang Disadari, 6 Panggilan Sayang Buat Pacar yang Tergolong Lebay

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya