Suka Tiba-tiba Galau Sendiri? Lakukan 5 Hal Ini Agar Hati Jadi Tenang

Mereka datang karena kita kurang berbagi & bersyukur

Dalam menjalani fase kehidupan, kita gak mungkin selalu menjalani hidup yang bahagia dan hati yang selalu gembira. Kadang kala, memang kita dihadapkan dengan ujian hidup yang bikin risau, sedih, galau, khawatir, gundah gulana, dan lain sebagainya.

Jika kamu pernah atau sedang merasakan hal ini, merasa hidupmu hampa padahal sudah punya segalanya. Atau tiba-tiba kesepian padahal sedang berada di tengah keramaian pesta dikelilingi orang-orang tersayang. Maka, kamu perlu menenangkan diri dan melakukan lima hal berikut nih.

1. Lebih banyak bersyukur

Suka Tiba-tiba Galau Sendiri? Lakukan 5 Hal Ini Agar Hati Jadi Tenangpexels/Matheus Bertelli

Kegelisahan, kegalauan, dan berbagai penyakit batin tersebut, bisa melanda kita karena kurangnya rasa syukur. Meski banyak hal sudah kita miliki, kebahagiaan sudah kita rasakan, tapi akibat kurang bersyukur, semua kebahagiaan itu bisa terabaikan begitu saja, lho. Yuk perbanyak bersyukur mulai sekarang agar hati jadi tenang.

2. Memperbanyak sedekah

Suka Tiba-tiba Galau Sendiri? Lakukan 5 Hal Ini Agar Hati Jadi Tenangpexels/icon0.com

Hal kedua yang harus kita lakukan adalah memperbanyak sedekah. Membantu orang yang membutuhkan tanpa kita sadari akan memberikan ketenangan batin dalam diri kita, guys. Gak percaya? Coba aja deh. Pasti kalian akan merasakan hal tersebut.

Baca Juga: 10 Kutipan Galau dari Tweet 'Kopi' Raditya Dika, Masih Ingat?

3. Memaafkan diri sendiri dan orang lain

dm-player
Suka Tiba-tiba Galau Sendiri? Lakukan 5 Hal Ini Agar Hati Jadi Tenangpexels/Pixabay

Kegelisahan yang melanda kita, bisa jadi berasal dari hati dan pikiran kita yang dipenuhi dengan amarah, dendam, perasaan jengkel, dan lainnya. Makanya, setiap hari sebelum tidur, cobalah untuk menarik napas dalam-dalam dan ucapkan dalam hati bahwa kita sudah memaafkan kesalahan yang sudah kita lakukan, dan juga dilakukan oleh orang lain.

Tanamkan dalam benakmu bahwa kamu telah memaafkan apapun kejadian tidak mengenakkan yang terjadi padamu. Dijamin, ketenangan akan segera kamu rasakan.

4. Menjalin kembali tali silaturrahmi

Suka Tiba-tiba Galau Sendiri? Lakukan 5 Hal Ini Agar Hati Jadi Tenangpexels.com/rawpixel.com

Hubungi teman-teman lama, mengobrol ringan, dan menceritakan kisah hidup yang lama gak dibagikan ke orang lain akan membuat kamu merasa tenang, lho. Keresahan yang kamu rasakan akan berkurang karena kamu kembali terhubung dengan sahabat yang sudah lama gak bersua dan berjumpa.

5. Lebih sering tersenyum

Suka Tiba-tiba Galau Sendiri? Lakukan 5 Hal Ini Agar Hati Jadi Tenangpexels/Milly Eaton

Yang terakhir dan juga yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan tersenyum. Sering menyebar senyum pada orang lain memberikan efek kebahagiaan tersendiri yang susah untuk dijelaskan. Yang pasti, kamu gak mudah galau dan terpapar pikiran buruk.

Tanamlah kebaikan pada setiap momen kehidupanmu, maka kamu juga pasti akan merasa lebih baik.

Baca Juga: 5 Hal Memalukan saat Galau yang Gak Perlu Dilakukan, Pikir Logis, Yuk!

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya