Gak Bisa Ditolak, Ini 5 Kharisma Tersembunyi dari Cowok Kalem

Misterius tapi juga bikin penasaran!

Seperti halnya cewek, cowok juga memiliki berbagai karakter. Dari yang humoris, tegas, hingga yang kalem. Semuanya tentu memiliki kharismanya masing-masing. Namun kali ini, kita bakal bahas karakter utama dari sosok cowok kalem yang membuatnya sulit ditolak. Poin berikut ada benernya gak nih?

1. Terlihat dewasa

Gak Bisa Ditolak, Ini 5 Kharisma Tersembunyi dari Cowok Kalemunsplash/Christin Hume

Cowok kalem terkesan dewasa. Hal ini muncul dari bagaimana dia bersikap dan menempatkan dirinya di depan orang lain. Cowok kalem memiliki kesan pendiam yang sangat khas sehingga orang-orang yakin bahwa dia selalu melakukan segala hal setelah memikirkannya dengan matang. Padahal, ada sisi kekanak-kanakan juga dari si cowok kalem ini, lho.

2. Gak gampang tergoda

Gak Bisa Ditolak, Ini 5 Kharisma Tersembunyi dari Cowok Kalemunsplash/Ethan Sykes

Cowok kalem gak mudah tergoda pada cewek yang secara penampilan terlihat menawan. Dia bukan tipikal orang yang menilai orang lain dari luarnya saja. Dibalik sifat kalemnya saat bertemu orang-orang, cowok kalem biasanya diam-diam menilai perilaku orang lain, guys.

3. Misterius dan terlihat sulit didekati

Gak Bisa Ditolak, Ini 5 Kharisma Tersembunyi dari Cowok Kalemunsplash/ Greta Schölderle Møller
dm-player

Salah satu pesona si cowok kalem yang paling sulit ditolak adalah karena dia begitu misterius. Dia jarang membuka dirinya pada orang lain bahkan di forum yang dipenuhi orang-orang humoris. Seringkali, selera humornya juga berbeda dengan orang lain sehingga hanya orang tertentu yang bisa satu frekuensi sama dia.

Baca Juga: Meski Sedang Emosi, 5 Zodiak Ini Tetap Kalem, Stay Cool Banget!

4. Cuma akan jadi diri sendiri begitu bersama orang yang dirasa dekat dengannya

Gak Bisa Ditolak, Ini 5 Kharisma Tersembunyi dari Cowok Kalemunsplash/Toa Heftiba

Karena sulit mendapat teman dekat, cowok kalem akan berusaha mempertahankan orang-orang yang baginya sesuai dengan kriterianya. Caranya mempertahankan mereka adalah dengan menjadi diri sendiri dan bahkan dia bisa jadi sangat rewel. Meski sedikit mengganggu saat rewel, cowok kalem tetap terlihat menawan dengan caranya sendiri, lo.

5. Mampu mengendalikan diri dan emosi dengan baik

Gak Bisa Ditolak, Ini 5 Kharisma Tersembunyi dari Cowok Kalemretaildietitians.com

Positifnya, semarah apapun seorang cowok kalem, dia akan berusaha mengendalikannya hingga gak melakukan hal-hal destruktif apalagi sampai menyakiti orang sekitarnya. Baginya, emosi adalah sesuatu yang harus berada di bawah kendalinya bukan malah mengendalikan dia. Jangan heran kalau kamu jarang banget lihat cowok kalem marah.

Semua orang punya kekurangan dan kelebihan. Dibalik sifat kalem yang membuat seorang cowok terlihat cuek, ada pesona tersembunyi juga yang dia simpan. Kamu sendiri sekalem apa, guys?

Baca Juga: Dikenal Kalem, Ini 7 Karakter Khas Orang yang Lahir di Bulan Oktober

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya