Selektif Berteman, Ini 5 Keuntungan Bernilai yang Bakal Kamu Rasakan

Selektif dalam arti lebih memilih berteman dengan yang baik

Beberapa orang percaya bahwa kita tidak seharusnya pilih-pilih dalam berteman. Tapi sebenarnya, alangkah lebih baik jika kita lebih selektif dalam memilih lingkaran pertemanan yang ingin kita masuki.

Bukan berarti kita membatasi diri dan malas bergaul dengan orang yang gak selevel sama kita. Tapi, kita hanya ingin memiliki teman yang membawa kita ke arah positif bukan malah sebaliknya. Menjadi orang yang selektif dalam berteman juga membuat kita mendapatkan 5 keuntungan berikut.

1. Menjadi diri sendiri saat dengan teman-teman tersebut

Selektif Berteman, Ini 5 Keuntungan Bernilai yang Bakal Kamu Rasakanpexels.com/Min An

Ketika berada dalam lingkungan pertemanan yang membuat kita nyaman, pasti deh kita akan bebas untuk menjadi diri sendiri. Kebebasan untuk menunjukkan diri kita apa adanya, yang mungkin tidak bisa kita lakukan di depan orang lain, akan membuat kita selalu bahagia dan mampu melepas stress setiap kali bertemu teman-teman ini.

Makanya, carilah teman yang mampu menerima kamu apa adanya sehingga kamu bisa mendapatkan keuntungan yang satu ini, guys.

2. Tidak merasa terintimidasi

Selektif Berteman, Ini 5 Keuntungan Bernilai yang Bakal Kamu Rasakanpexels.com/Pixabay

Jika di hadapan orang lain kita sering merasa terintimidasi dengan kesuksesan mereka, maka dengan teman yang benar-benar tulus menyayangimu dan kamu sayangi juga, kamu gak akan merasakan perasaan sejenis ini.

Apapun keberhasilan yang mereka raih, kamu ikut bahagia bersama mereka. Begitupun saat mereka sedih, kamu juga akan dengan sepenuh hati ikut merasakan kesedihan yang mereka alami. Itulah gunanya teman yang baik. Setuju gak?

3. Tidak salah pergaulan

dm-player
Selektif Berteman, Ini 5 Keuntungan Bernilai yang Bakal Kamu Rasakanpexels.com/rawpixel.com

Orang yang gak benar-benar selektif dalam memilih lingkungan pertemanannya bisa saja akan ikut terlarut dalam arus kehidupan yang gak baik. Beda dong sama kamu yang sudah "memilih" teman dengan selektif, kamu akan terhindar dari pergaulan yang gak baik yang hanya membuat masa depanmu suram.

Baca Juga: Cari Tahu Apakah Teman Kamu Hanya Memanfaatkanmu Saja!

4. Akan dikelilingi orang-orang yang memberi manfaat

Selektif Berteman, Ini 5 Keuntungan Bernilai yang Bakal Kamu Rasakanpexels.com/rawpixel.com

Menilai seseorang sebelum menjadikannya teman dekat juga akan membuat kamu berada di lingkungan pertemanan yang selalu memberi manfaat. Setiap harinya kamu akan mendapat berbagai keuntungan dari mereka. Baik secara moril maupun materil. Bukan memanfaatkan, kamu dengan sendirinya akan kecipratan manfaat ini tanpa perlu diminta kok.

5. Setiap bertemu dengan mereka kamu semakin termotivasi untuk menjadi lebih baik

Selektif Berteman, Ini 5 Keuntungan Bernilai yang Bakal Kamu Rasakanpexels.com/rawpixel

Dengan selektif memilih teman juga membuka kesempatanmu untuk menjadi lebih baik. Pernah kan mendengar istilah "berteman dengan penjual parfum akan membuat kamu ikut wangi"? Nah, seperti itulah perumpamaan pertemanan yang baik. Kamu akan ikut termotivasi untuk menjadi orang yang lebih baik. 

Jadi, gak ada salahnya untuk lebih selektif dalam memilih teman. Kebaikannya kelak akan kamu rasakan dan sadari. Mulailah mendekatkan diri dengan orang-orang baik yang ada di sekitarmu ya. 

Baca Juga: Perhatikan 5 Hal Ini sebelum Berteman dengan Atasan di Media Sosial!

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya