Sering Gak Ikhlas dalam Berbuat Baik, Ini 5 Dampak Negatif bagi Dirimu

Bikin rugi diri sendiri!

Melakukan kebaikan pastinya sudah sering kita terapkan, kan? Entah itu kebaikan yang sifatnya sepele, hingga kebaikan besar sekalipun. Meski siapapun pernah berbuat baik, namun gak semua kebaikan tersebut diiringi dengan hati yang ikhlas.

Sayangnya, banyak yang masih menyepelekan rasa ikhlas ketika berbuat baik ini. Padahal, perbuatan yang gak diiringi dengan keikhlasan hanya akan merugikan diri kita sendiri. Kerugian seperti apa yang akan kita rasakan? Ini nih lima poinnya. 

1. Sering kecewa karena harapan yang tinggi

Sering Gak Ikhlas dalam Berbuat Baik, Ini 5 Dampak Negatif bagi Dirimuilustrasi orang merenung (pexels.com/Elijah O'Donnell)

Ketika kita berharap pada sesuatu yang gak pasti, dan ditambah dengan harapan yang kelewat tinggi, kita akan rentan banget untuk merasa kecewa. Kekecewaan seperti ini susah sekali diobati karena kita sendirilah yang punya kendali untuk mengatasinya.

Jika gak segera sadar, bisa-bisa kita akan terus dikecewakan oleh harapan bahwa kebaikan kita akan dibalas oleh yang bersangkutan. 

2. Gampang membenci orang lain karena angan-anganmu sendiri

Sering Gak Ikhlas dalam Berbuat Baik, Ini 5 Dampak Negatif bagi Dirimuilustrasi orang bertengkar (Pexels.com/Liza Summer)

Kebaikan yang gak berbalas, sementara kita sudah terlanjur gak ikhlas dalam melakukannya, pasti akan memicu munculnya perasaan benci.

Orang yang telah kita tolong atau telah kita berikan bantuan jadi selalu terlihat salah di matamu. Kalau sudah begini, bisa-bisa kamu jadi malas untuk berbuat baik lagi. 

3. Jadi selalu membanding-bandingkan antara kebaikanmu dan orang lain

dm-player
Sering Gak Ikhlas dalam Berbuat Baik, Ini 5 Dampak Negatif bagi Dirimuilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Budgeron Bach)

Berbuat baik tapi gak ikhlas juga akan membuat siapapun gampang membanding-bandingkan apa yang telah dia lakukan. Seolah-olah kebaikannya jauh melebihi kebaikan ataupun perlakuan yang dia dapatkan dari orang yang bersangkutan.

Keinginan untuk terus membandingkan seperti ini hanya akan membuat kita menjadi orang yang overthinking dan mudah menjudge orang lain. 

Baca Juga: 5 Alasan Berbuat Baik Bikin Kita Bahagia, Gak Akan Menyesal!

4. Sering mengungkit apa yang kamu lakukan di hadapan orang lain

Sering Gak Ikhlas dalam Berbuat Baik, Ini 5 Dampak Negatif bagi Dirimuilustrasi orang ngobrol (pexels.com/Kate Trifo)

Gak ikhlas juga bikin kita jadi orang yang suka pamer kebaikan. Sifat pamer tentu gak baik dan sangat dibenci oleh banyak orang. Dengan kata lain, sering memamerkan kebaikan yang kamu lakukan membuat orang-orang memandang negatif kepada dirimu. 

5. Orang lain dapat melihat ketidak tulusanmu

Sering Gak Ikhlas dalam Berbuat Baik, Ini 5 Dampak Negatif bagi Dirimuilustrasi orang ngobrol (pexels.com/fauxels)

Tau gak sih kalau sebuah ketulusan itu bisa dirasakan oleh orang lain yang kita bantu, lho. Jika dari awal kamu sudah gak ikhlas dan mengharapkan sesuatu dari kebaikan mu, maka sudah pasti hal itu bisa dibaca oleh orang yang bersangkutan. 

Percaya deh, kebaikan yang kita lakukan akan kembali kepada kita. Meski mungkin dalam bentuk yang berbeda, tapi semuanya gak ada yang sia-sia. Jadi, usahakan untuk selalu ikhlas dalam setiap kebaikan yang kita lakukan. Setuju? 

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kamu Perlu Berbuat Baik ke Orang yang Merendahkanmu

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya