Takut Menikah? Ini 5 Bahan Pertimbangan untuk Direnungkan

Mau sampai kapan kamu takut?

Menikah adalah fase kehidupan yang memang cukup serius karena akan dijalani seumur hidup. Beberapa orang gak sabar dan begitu menanti-nanti momen ini tiba, namun sebagian yang lain justru dilanda ketakutan ketika harus berhadapan dengan pernikahan. Rasa takut ini bisa menjadi penghalang bagi seseorang untuk menikah dan akhirnya menunda hal ini terus menerus.

Yang menjadi masalah adalah ketika orang ini memiliki pasangan yang begitu dia cintai dan sudah mendesak untuk menikah sesegera mungkin. Nah, buat kamu yang sedang berada di posisi sulit ini, yuk pertimbangkan lima hal berikut untuk mengatasi ketakutanmu soal pernikahan.

1. Luruskan tujuan dari pernikahan itu sendiri

Takut Menikah? Ini 5 Bahan Pertimbangan untuk Direnungkanunsplash/Priscilla Du Preez

Pertama, agar pernikahan menjadi langgeng dan terus harmonis, benahi dulu tujuan dari pernikahan yang ada di benakmu. Jangan sampai kamu memutuskan untuk menikah hanya karena si dia sudah mendesak dan mengancam akan berpisah jika kamu gak segera menghalalkannya. Pastikan bahwa kamu tau betul makna pernikahan itu sendiri dan niatkan semuanya untuk beribadah.

2. Jangan selalu melihat contoh pernikahan yang gagal, lihat juga mereka yang berhasil

Takut Menikah? Ini 5 Bahan Pertimbangan untuk Direnungkanunsplash/Hannah Busing

Ketakutan akan pernikahan biasanya hadir karena trauma masa lalu atau karena kamu melihat terlalu banyak contoh pernikahan yang gagal. Nah, sudut pandangmu tentang hal ini perlu banget untuk diubah. Cobalah untuk lebih banyak menengok pernikahan mereka yang langgeng, terlihat begitu bahagia, dan saling melengkapi hingga maut memisahkan.

3. Selalu berbenah dan perbaiki kualitas diri

Takut Menikah? Ini 5 Bahan Pertimbangan untuk Direnungkanunsplash/Sweet Ice Cream Photography
dm-player

Orang yang baik akan berpasangan dengan mereka yang baik pula. Jika ketakutanmu pada pernikahan disebabkan karena kamu takut terjebak dengan orang yang salah, maka ada baiknya kamu terlebih dahulu memperbaiki kualitas diri. Selalu berproses menjadi lebih baik akan membuat kamu juga didekatkan dengan sosok yang baik. Percaya deh.

Baca Juga: Kamu Butuh Persiapan Matang Saat Hadapi 5 Ketakutan Ini Guys!

4. Diskusikan dan komunikasikan terus keresahanmu soal pernikahan bersama calon pasangan

Takut Menikah? Ini 5 Bahan Pertimbangan untuk Direnungkanunsplash/Christin Hume

Buat kamu yang sudah punya pasangan, menjadikan mereka tempat curhat dan diskusi soal pernikahan boleh banget untuk dilakukan lho. Semua ketakutan dan keresahanmu bisa kamu bicarakan dengannya agar kalian bisa sama-sama melihat hal tersebut dari sudut pandang masing-masing.

Ini pasti akan mengurangi rasa takut dan khawatir yang kamu rasakan. Jangan dipendam sendiri terus menerus ya.

5. Tuliskan hal-hal yang kamu takuti dan uraikan satu per satu untuk mencari solusinya

Takut Menikah? Ini 5 Bahan Pertimbangan untuk Direnungkanunsplash/NeONBRAND

Masih bingung dan galau soal keputusan menikah? Sepertinya semuanya harus diselesaikan dari akarnya nih. Kamu perlu untuk menuliskan hal-hal yang kamu takuti, telusuri satu persatu penyebabnya agar kemudian kamu bisa menemukan solusinya dengan lebih mudah. Ingat, semua keputusan soal hidupmu ada di tanganmu sendiri.

Ketakutan akan pernikahan adalah hal yang bisa membuat kamu menyesal di masa depan. Apalagi jika kamu sampai melewatkan orang yang tepat hanya karena kamu belum bisa mengatasi ketakutanmu sendiri. Lima cara di atas bisa kamu coba untuk mengatasi ketakutan tersebut, lho. Mau mencoba?

Baca Juga: Bosan Ditanya Kapan Nikah, Inilah 5 Tips Cara Menjawabnya 

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya