Ini 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Petik Saat Mendaki Gunung Ijen

Yuk mendaki!

Gunung Ijen yang lebih dikenal dengan kawahnya yang berwarna hijau tosca nan cantik serta fenomena langka 'Blue Fire' ini terletak di kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

'Blue Fire' ini hanya ada 2 lho di dunia yaitu di Gunung Ijen dan Islandia. Jadi buat kamu yang ingin melihat lebih dekat penampakannya gak perlu jauh-jauh ke Islandia.

Tak hanya menawarkan keindahan pemandangan pegunungan, namun ada beberapa pelajaran penting yang bisa kamu dapatkan saat mendaki gunung Ijen.

1. Mendaki Gunung Ijen sama seperti meraih mimpi, butuh persiapan matang dan kesabaran ekstra

Ini 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Petik Saat Mendaki Gunung Ijenfaktualnews.co

Walaupun Gunung Ijen memiliki track yang gak terlalu terjal, jangan lantas kamu sepelekan ya. Persiapan matang tetap kamu perlukan agar bisa melihat cantiknya 'Blue Fire'.

Karena 'Blue Fire' ini hanya dapat disaksikan sekitar pukul 2 sampai 3 dini hari, pendakian biasanya dimulai ketika menjelang malam, di sinilah kamu belajar sabar untuk tetap terjaga dan mulai meniti jalur pendakian.

Sesekali melihat turis mancanegara alias bule yang lewat dengan santai mendahului langkah kamu saat mendaki, sabar saja... gak perlu sebal. Pada akhirnya kamu juga akan sampai tujuan.

Sama halnya dengan cita-cita kamu. Walaupun orang lain mungkin menyepelekan cita-cita kamu, kamu harus tetap memiliki persiapan matang untuk mulai meraihnya. Jangan bandingkan langkahmu dengan orang lain. Pastikan saja kamu tetap melangkah hingga akhirnya sampai pada tujuan.

2. Penambang belerang mengajarkan kamu untuk gak mengeluh atas kerasnya hidup

Ini 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Petik Saat Mendaki Gunung Ijenulinulin.com

Kaum millennial pasti tahu jargon Dilan, 'jangan rindu, berat, biar aku saja.' Sesungguhnya yang lebih berat adalah bongkahan belerang yang dibawa para penambang di Kawah Ijen, percayalah!

Dalam satu kali menambang, beban yang mereka bawa bisa mencapai 100 kg ditambah dengan jalur curam bebatuan yang harus mereka lalui. Belum lagi risiko menghirup gas beracun.

Tapi mereka tetap melakoni sambil tetap bersyukur atas beberapa puluh ribu rupiah yang mereka kumpulkan dalam satu hari. So, belajar untuk gak banyak mengeluh yuk mulai sekarang!

dm-player

Baca Juga: 5 Fakta Kawah Ijen Ini Belum Banyak Diketahui Lho, Bisa Tebak?

3. Segala rintangan pada akhirnya terlewat juga. Jerih payah dan lelah akhirnya terbayar dengan keindahan hakiki

Ini 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Petik Saat Mendaki Gunung Ijeninfobdg.com

Untuk kamu yang masih pemula dalam mendaki, tentunya kontur Gunung Ijen cukup berat untuk dilewati. Kaki akan terasa pegal, napas mulai terengah-engah, belum lagi suhu dingin yang menggigiti kulit. Tapi begitu sampai puncak kamu akan merasa segala lelah kamu terbayar lunas melihat keindahan pijaran api biru dari kawah dengan mata kepala sendiri.

Momen matahari terbit yang kamu saksikan dari puncak Gunung Ijen sangatlah indah. Kawah yang semula memancarkan pijaran api biru akan berubah menjadi danau berwarna hijau tosca yang cantik seiring terbitnya matahari.

Begitupun dengan segala masalah-masalah kamu. Jalani saja seperti kamu mendaki, istirahat sejenak untuk mengatur napas, lalu mulai melangkah lagi. Yakinilah kalau di satu titik, kamu akan mencapai puncak dari segala cita-cita kamu selama ini, hasil dari segala jerih payah kamu.

4. Berbagi dengan sesama gak akan merugikan diri sendiri

Ini 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Petik Saat Mendaki Gunung Ijenberjalanterus.com

Ada alternatif lain jika kamu benar-benar gak sanggup berjalan kaki selama pendakian ke puncak Gunung Ijen. Beberapa penambang belerang yang sedang gak bekerja biasanya akan menjajakan jasa gerobak untuk kamu tumpangi sampai ke puncak. Tarifnya cukup mahal, tapi jika kamu niatkan untuk berbagi dengan mereka yang setiap harinya bertaruh nyawa, akan terasa lebih berharga.

Gak hanya jasa gerobak, para penambang pun ada yang mengukir bongkahan belerang menjadi souvenir dengan bentuk yang lebih menarik. Lumayan kan bisa untuk kamu bagikan sebagai oleh-oleh ke teman-teman kamu setelah sampai rumah.

5. Bangga menjadi orang Indonesia, negeri yang kaya akan keindahan alam

Ini 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Petik Saat Mendaki Gunung IjenInstagram/@jejak_pendaki

Kaum millennial biasanya lebih suka mencari spot dan tempat-tempat hits yang Instagramable sampai ke luar negeri. Padahal, di Indonesia sendiri banyak banget pesona keindahan alam yang mampu mencuri perhatian turis mancanegara. Salah satunya ya Kawah Ijen ini. Tentunya kamu harus berbangga hati karena hal keren ini.

Itulah 5 pelajaran yang bisa kamu petik dari mendaki Gunung Ijen. Jadi, liburan nanti kamu siap mendaki Gunung Ijen gak?

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh! 8 Hal Ini Wajib Disiapkan Sebelum Mendaki Gunung

Devi Latifah Photo Verified Writer Devi Latifah

Menulis adalah cara lain menggapai cita-cita.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya