5 Kunci Utama Tingkatkan Sabar agar Potensi Diri Terbuka Lebar

Kesempatan terbaik datang ketika sabar menunggu

Saat ujian datang menerpa diri dan masalah selalu berganti dari hari ke hari yang berdampak pada pengembangan diri secara psikologis. Negatif atau positifnya dampak yang didapat, salah satunya akan bergantung pada tingkat kesabaran seseorang dalam menyelesaikan sebuah permasalahan. Jika kamu dapat mengendalikan hawa nafsu dengan cukup elegan, maka pemecahan sebuah permasalahan akan dapat dilakukan dengan cara berkelas.

Namun, ada beberapa orang yang kurang memiliki kepekaan terhadap sebuah permasalahan. Gak jarang mereka bereaksi yang berkaitan dengan emosi negatif seperti agresivitas yang mudah tersulut, pembenaran diri dan penyangkalan terhadap sebuah realitas. Hal tersebut berbanding terbalik dengan pribadi yang memiliki tingkat kesabaran yang relatif tinggi.

Kesabaran adalah indikator penting dalam mengontrol hawa nafsu agar pikiran dapat mengambil keputusan secara rasional. Berikut adalah lima langkah sederhana membiasakan diri untuk bersabar dalam menghadapi sebuah permasalahan.

1. Mengawali dengan niat yang kuat untuk membiasakan diri menjadi penyabar

5 Kunci Utama Tingkatkan Sabar agar Potensi Diri Terbuka Lebarilustrasi menanamkan niat kuat dalam pikiran (pexels.com/SHVETS production)

Melakukan suatu hal harus diawali dengan niat yang kuat merupakan hal terdengar klise untuk diterapkan. Nyatanya, memang begitulah ketika kamu berharap sesuatu yang bernilai positif datang dalam dalam dirimu. Niat yang kuat akan memotivasi diri dalam bertindak sesuai dengan tujuan yang ingin diraih.

Ketika kamu mencoba untuk membiasakan diri meningkatkan nilai kesabaran dalam menghadapi situasi sulit, maka niat kuat diperlukan agar tercipta konsistensi yang terjaga dari waktu ke waktu. Kesungguhan dalam membiasakan diri untuk bersabar ini akan membentuk disiplin diri yang berpengaruh pada perubahan positif pada dirimu dalam beberapa waktu mendatang.

2. Mengelola stres dengan relaksasi

5 Kunci Utama Tingkatkan Sabar agar Potensi Diri Terbuka Lebarilustrasi tingkat stres tinggi (pexels.com/energepic.com)

Kunci utama menerapkan perilaku sabar dalam menjalani aktivitas harian adalah dengan melakukan relaksasi. Terapi ini dapat membuat pikiran menjadi lebih rileks dikarenakan tubuh akan memproduksi endorfin dalam jumlah banyak ketika kamu bermeditasi. Pikiran yang tenang dapat membuatmu menghindari indikator perilaku yang terkait dengan variabel ketidaksabaran.

Mudah terpancing emosi, agresif atau menentukan sebuah pengambilan keputusan tanpa pikir panjang merupakan contoh dari faktor pemicu ketidaksabaran. Mustahil untuk membiasakan diri untuk memiliki sifat sabar ketika dalam pikiranmu berisi banyak yang membuat terdistraksi.

Oleh karena itu, luangkanlah beberapa menit per hari untuk melakukan relaksasi. Tak perlu melakukan metode meditasi rumit yang butuh waktu relatif panjang dan tempat yang sesuai. Langkah sederhana yang perlu kamu lakukan hanyalah dengan merasakan setiap hembusan napas yang keluar dan masuk ke dalam tubuh. Relaksasi yang rutin akan memicu kesabaranmu meningkat dari waktu ke waktu.

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Kesabaran dalam Menggapai yang Kamu Inginkan

dm-player

3. Ambil sudut pandang baru dalam menyikapi sebuah masalah

5 Kunci Utama Tingkatkan Sabar agar Potensi Diri Terbuka Lebarilustrasi menentukan sebuah sudut pandang (pexels.com/João Jesus)

Orang yang sabar akan melihat sebuah tragedi yang menimpa diri sebagai sebuah evaluasi menuju pengembangan potensi diri. Sebagai contohnya adalah saat ponselmu hilang dicuri seseorang maka ada dua kemungkinan besar yang akan terjadi dalam diri. Yang pertama adalah kamu akan menaruh dendam kepada orang yang belum kamu ketahui secara jelas identitasnya karena persoalan ponsel semata.

Hal ini bukan bermaksud mengecilkan sebuah permasalahan, tetapi emosi negatif yang kamu tanam dalam pikiran akan membawa dampak buruk bagi kesehatan mental. Dendam yang tersimpan dalam benakmu akan menjadi beban pikiran. Lebih buruknya lagi, hilangnya fokus akibat distraksi pikiran ini membuat produktivitas harian akan terhambat selama kamu masih menyimpan dendam.

Akan tetapi, dengan memiliki sifat sabar, maka kamu akan berusaha mengikhlaskan ponsel kamu yang telah dicuri. Hal ini akan berdampak pada produktivitas tak terhambat atau bahkan meningkat akibat musibah hilangnya sebuah gawai. Tragedi ini akan memicu kamu untuk bekerja lebih intens lagi demi sebuah ponsel baru sekaligus meningkatkan performa kinerjamu. Cara melihat sudut pandang berbeda ini tak akan kamu dapatkan jika kamu tak memiliki tingkat kesabaran yang cukup baik.

4. Reaksi yang berlebihan dalam menghadapi masalah adalah hal yang tak diperlukan

5 Kunci Utama Tingkatkan Sabar agar Potensi Diri Terbuka Lebarilustrasi reaksi berlebihan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Protes berat, keluh kesah berlebihan dan pembenaran diri konstan bukan merupakan cara elegan saat menghadapi sebuah permasalahan. Reaksi yang cenderung memperkeruh suasana hati ini malah akan membuat masalah semakin terlihat besar. Pemecahan masalah pun akan sulit dicapai ketika kondisi pikiran berada pada posisi yang tidak nyaman.

Pengendalian emosi yang baik adalah kunci dalam membiasakan diri untuk bersabar. Emosi yang terkontrol akan membuat pikiran lebih tenang dalam mengambil setiap keputusan. Dengan demikian tingkat kesabaran seseorang akan memicu bijak atau tidaknya pengambilan keputusan dalam setiap permasalahan yang muncul.

5. Lebih mendekatkan diri kepada Tuhan adalah jawaban

5 Kunci Utama Tingkatkan Sabar agar Potensi Diri Terbuka Lebarilustrasi berdoa (pexels.com/Monstera)

Berdoa adalah sebuah komunikasi tanpa dimensi ruang waktu antara manusia dengan Tuhan. Dengan meningkatkan spiritualitas, maka memiliki tingkat kesabaran yang tinggi adalah salah satu kepastian yang didapatkan. Menjalankan ibadah secara teratur, berdoa sebelum mengawali kegiatan dan berperilaku berdasar nilai kemanusian yang kuat akan bisa dilakukan dengan baik hanya jika kamu memiliki konsistensi dalam membiasakan diri untuk bersabar.

Sabar yang dimaksud adalah dengan menikmati proses terhadap ujian yang datang dalam diri. Ketika kamu menikmati proses dalam sebuah masalah, maka kamu akan menemukan sebuah titik evaluasi diri. Penilaian diri inilah yang akan menuntun kamu menuju sebuah solusi yang mungkin berguna dalam membuka potensi diri di masa depan.

Itulah lima langkah sederhana untuk memiliki tingkat kesabaran yang relatif tinggi. Kunci utama dari menjadi penyabar adalah pengendalian emosi yang berkualitas dan pikiran yang terbuka terhadap segala macam kemungkinan. Semoga bermanfaat, guys!

Dika Hadi Kariya Photo Verified Writer Dika Hadi Kariya

I feel therefore I am

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya