Kenali Dulu 5 Bahasa Tubuh yang Menandakan Seseorang Tidak Menyukaimu

Daripada salah kira dan ribet masalahnya

Untuk membangun hubungan atau pertemanan baru, orang biasanya melihat pada bagaimana perasaan orang lain terhadapnya. Jika mereka baik kepadamu, kamu akan mulai percaya bahwa kalian bisa membangun hubungan baik dalam waktu yang lama. Begitu pula jika seseorang tidak menyukai kamu, maka kemungkinan akan lebih sulit membangun hubungan dengan orang tersebut.

Mengetahui apakah orang lain tidak menyukai kita bisa susah-susah gampang. Tapi, kamu bisa mengetahuinya, salah satu caranya adalah dengan memperhatikan bahasa tubuhnya. Berikut adalah beberapa bahasa tubuh yang mengisyaratkan bahwa seseorang tidak menyukaimu yang dilansir dari laman Insider dan Psych2Go.

1. Tidak menatapmu saat berbicara

Kenali Dulu 5 Bahasa Tubuh yang Menandakan Seseorang Tidak Menyukaimupexels.com/August de Richelieu

Jika seseorang memalingkan wajahnya darimu saat sedang berbicara, ini sering kali dianggap perilaku yang tidak sopan. Tapi lebih dari itu, ini merupakan bahasa tubuh yang menandakan bahwa mereka tidak terhubung denganmu.

Sering kali, orang kesulitan melakukan kontak mata dengan orang yang tidak mereka suka. Orang-orang juga mungkin terlihat seperti tidak nyaman atau kadang terputus saat berbicara. Mata mereka mungkin melihatmu sejenak tapi lebih sering beralih ke hal-hal lain yang terjadi di sekitar, yang menunjukkan kurangnya rasa hormat dan perhatian.

2. Berbicara langsung ke intinya dan cenderung enggan basa-basi

Kenali Dulu 5 Bahasa Tubuh yang Menandakan Seseorang Tidak MenyukaimuUnsplash.com/Product School

Cara mudah untuk mengetahui apakah seseorang tidak menyukai kamu adalah dengan menanyakan beberapa hal ringan, seperti tentang hobi, pertemanan, atau hal lain yang mereka sukai. Jika mereka menanggapi dengan pernyataan singkat dan dingin, atau hanya menjawab 'ya' atau 'tidak', kemungkinan besar kamu tidak bisa menjalin hubungan dekat dengan mereka.

Orang tidak akan menguraikan jawaban ketika tidak menyukai lawan bicara mereka. Jika kamu menyukai seseorang, tentunya kamu bersemangat membagikan banyak hal dengan orang tersebut, yang membuat orang tersebut tahu beberapa hal tentang kamu.

Baca Juga: Harus Peka, 5 Zodiak Ini Lebih Suka Komunikasi dengan Bahasa Tubuh 

3. Berkali-kali melihat jam

dm-player
Kenali Dulu 5 Bahasa Tubuh yang Menandakan Seseorang Tidak Menyukaimupexels.com/energepic.com

Kadang-kadang, orang yang sedang terburu-buru atau sibuk akan secara konsisten memeriksa ponsel mereka. Namun, ini juga bisa menjadi indikasi bahwa seseorang mungkin tidak tertarik padamu.

Bukan hanya tidak suka, terus menerus melihat jam juga merupakan tanda tidak hormat. Jika seseorang terus memeriksa waktu saat bersama kamu, mereka mungkin bosan denganmu dan ingin segera menyingkir dari hadapanmu.

4. Menyilangkan lengan saat berhadapan denganmu

Kenali Dulu 5 Bahasa Tubuh yang Menandakan Seseorang Tidak Menyukaimupexels.com/Alexander Suhorucov

Tanda jelas lainnya yang menunjukkan seseorang mungkin tidak menyukai kamu adalah ketika mereka menyilangkan tangan saat berhadapan denganmu.

Menyilangkan tangan di dada bisa mengindikasikan bahwa seseorang tertutup atau tidak tertarik denganmu. Sebaliknya, lengan yang terbuka atau ditempatkan dalam posisi tidak tertutup mengatakan bahwa mereka terbuka untuk menerima apa yang kamu berikan.

5. Kakinya tidak mengarah ke kamu saat sedang berbicara

Kenali Dulu 5 Bahasa Tubuh yang Menandakan Seseorang Tidak Menyukaimupexels.com/fauxels

Menurut pakar bahasa tubuh dan penulis buku The Human Whisperer: Mastering The Art of Understanding, Connecting With, and Influencing Others, posisi kaki seseorang bisa membuktikan bahwa seseorang tidak menyukai kamu.

Lihat kaki mereka untuk mengetahui ke mana mereka diarahkan. Kaki akan selalu mengarah menjauh dari objek yang tidak diinginkan. Jika mereka tidak tertarik dengan percakapan kalian, kaki mereka akan menjauh dari kamu. Kaki mereka mungkin juga mengarah ke orang lain di ruangan yang percakapannya mereka sukai, atau mungkin mereka hanya akan sejajar dengan pintu keluar terdekat.

Tidak ada makhluk yang sempurna, jadi adalah hal yang wajar jika satu atau beberapa orang tidak menyukaimu. Kamu juga tidak bertanggung jawab untuk membuat mereka semua menyukaimu. Apa yang harus kamu lakukan jika mengetahui ada orang yang tidak menyukaimu juga sepenuhnya adalah keputusanmu, entah kamu ingin menjauhi mereka dan fokus pada orang-orang yang menyukaimu atau mengubah dirimu agar disukai oleh lebih banyak orang.

Baca Juga: 5 Bahasa Tubuh Seseorang yang Tunjukkan jika Dia Sedang Menyukaimu

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya