5 Amal Ibadah yang Sebaiknya Kamu Lakukan di 10 Hari Terakhir Ramadan

#RamadanMasaKini Momen tepat berburu pahala

Tak terasa bulan Ramadan sudah kita lewati lebih dari setengahnya dan kita akan segera memasuki 10 hari terakhir bulan Ramadan. Sepuluh hari terakhir Ramadan merupakan momen yang sangat istimewa sebab di saat tersebut merupakan saat di mana malam Lailatul Qadar tiba.

Tak hanya itu, segala amal ibadah yang kita lakukan pun akan dilipatgandakan nilainya. Oleh karena itu, alangkah lebih baik kalau di momen tersebut kita memperbanyak melakukan amal baik agar nantinya perbuatan kita diberi ganjaran yang melimpah.

1. Banyak bersedekah

5 Amal Ibadah yang Sebaiknya Kamu Lakukan di 10 Hari Terakhir Ramadanlearn.localgood.org

Rasulullah SAW adalah seorang yang amat sangat dermawan, terlebih di bulan Ramadan seperti ini, beliau menjadi semakin dermawan seperti dikutip dari sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Ibnu Abbas RA berikut.

“Baginda Rasulullah SAW adalah orang yang amat pemurah. Pada bulan Ramadhan beliau menjadi lebih pemurah lagi.”

Sebagai umat Nabi Muhammad SAW yang taat, sudah sepatutnya kita mengikuti apa yang beliau amalkan. Terlebih harta kita yang sebenarnya merupakan harta yang dikeluarkan di jalan Allah SWT. Jadi, yuk perbanyak sedekah di 10 hari terakhir ini.

2. Tadarus Al-Quran

5 Amal Ibadah yang Sebaiknya Kamu Lakukan di 10 Hari Terakhir Ramadanalfahmu.id

Bagi kamu yang sudah lancar membaca Al-Quran ataupun belum, yuk perbanyak tadarus di 10 malam terakhir bulan Ramadan ini. Sebab, selain bertujuan untuk mendekatkan diri dengan Sang Khalik, rajin bertadarus juga dapat mendatangkan pahala bagi kamu. Apalagi di 10 malam terakhir Ramadan, pahala yang akan kamu dapatkan bisa dilipatgandakan nilainya.

Baca Juga: 5 Hal Sepele yang Bikin Puasa Terasa Lebih Berat, Jangan Diteruskan!

dm-player

3. I'tikaf

5 Amal Ibadah yang Sebaiknya Kamu Lakukan di 10 Hari Terakhir Ramadanlifesitenews.com

I'tikaf berarti berdiam diri di masjid dengan tujuan meningkatkan intensitas ibadah pada Allah SWT. Beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat i'tikaf antara lain memperbanyak ibadah salat sunnah, tadarus Al-Quran, mendengarkan kajian, dan sebagainya. Pada hari biasa, semua amalan tersebut sudah bernilai pahala dan termasuk kegiatan yang sangat positif. Apalagi ketika dilakukan di 10 malam terakhir Ramadan.

4. Meningkatkan ibadah salat sunnah di malam hari

5 Amal Ibadah yang Sebaiknya Kamu Lakukan di 10 Hari Terakhir RamadanTnenational.ae
“Barang siapa melakukan qiyam Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni” Hadist Riwayat Bukhari

Buat kamu yang salat tarawihnya masih bolong-bolong, lebih baik tingkatkan lagi ibadah sunnah ini, terlebih di sepertiga Ramadan terakhir. Karena kamu tidak hanya akan mendapatkan pahala yang tak terhingga, tetapi juga diampuni segala dosa-dosa yang telah lalu.

5. Perbanyak dzikir

5 Amal Ibadah yang Sebaiknya Kamu Lakukan di 10 Hari Terakhir RamadanIslampos.com

Dzikir merupakan salah satu amalan yang sederhana tetapi memberikan dampak yang luar biasa. Ketika berdzikir, kamu berulang kali menyebut nama Allah SWT dengan nama-nama baik yang juga bernilai pujian. Dengan begitu, kamu akan senantiasa mengingat Allah SWT kapanpun dan dimanapun. Terlebih di 10 hari terakhir Ramadan, setiap pujian yang kamu lafadzkan pada Allah SWT memiliki nilai pahala yang luar biasa besarnya.

Itu tadi beberapa amal ibadah yang sebaiknya kamu lakukan di 10 hari terakhir Ramadan. Buat kamu yang merasa ibadahnya kurang, yuk segera tingkatkan kualitas serta intensitas amal ibadahmu di 10 hari terakhir Ramadan ini.

Baca Juga: 5 Bahaya yang Mengancam Jika Sering Berbuka dengan Gorengan

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya