5 Bahaya Tersembunyi yang Ada di Dalam Rumah, Cepat Sadari!

Periksa kembali keamanan rumahmu

Rumah semestinya menjadi tempat di mana kamu dan keluarga merasa aman dan terlindungi. Sayangnya, banyak kasus kecelakaan bisa terjadi di dalam rumah. Semua bahaya ini juga ternyata berasal dari hal-hal yang tidak disadari dan sering dianggap aman.

Untungnya, banyak dari kecelakaan di rumah dapat dicegah. Di bawah ini telah disusun beberapa sumber bahaya tersembunyi di dalam rumah dan apa yang harus kamu lakukan untuk mencegahnya.

1. Keracunan tanaman hias  

5 Bahaya Tersembunyi yang Ada di Dalam Rumah, Cepat Sadari!ilustrasi tanaman (pexels.com/Juan Pablo Serrano Arenas)

Banyak tanaman hias yang tanpa disadari berbahaya bagi manusia dan dapat menyebabkan sakit parah jika tertelan. Beberapa di antaranya bahkan dapat menyebabkan keracunan hanya dengan menyentuh daunnya. Ini tentu saja berbahaya jika di dalam rumahmu terdapat anak-anak.

Bukan berarti kamu tidak boleh memiliki tanaman hias di dalam rumahmu. Hanya saja, sebelum membeli tanaman hias, pastikan kamu mencari tahu terlebih dahulu bahaya yang mungkin ditimbulkannya dan letakkan tanaman di tempat yang tepat.

2. Benda tajam  

5 Bahaya Tersembunyi yang Ada di Dalam Rumah, Cepat Sadari!ilustrasi memotong dengan pisau (pexels.com/Klaus Nielsen)

Kita semua memiliki banyak benda tajam di sekitar rumah yang diperlukan untuk berbagai aktivitas, seperti pisau, gunting, jarum, parutan, dan masih banyak lagi. Namun, jika kamu sembarangan meletakkannya atau tidak berhati-hati saat menggunakannya, ini bisa menjadi sumber bahaya di dalam rumah.

Ikuti langkah-langkah ini untuk menjaga keamanan keluarga dari benda tajam:

  • jauhkan benda tajam dari jangkauan anak-anak;
  • letakkan benda tajam dalam laci yang terkunci;
  • pelajari cara menggunakan pisau dan benda tajam lainnya dengan aman dan efisien;
  • simpan pisau dengan pelindung untuk menutupi mata pisau.

Baca Juga: 5 Tips Beli Rumah di Usia Muda, Jangan sampai Ditunda

3. Terjatuh

dm-player
5 Bahaya Tersembunyi yang Ada di Dalam Rumah, Cepat Sadari!ilustrasi terjatuh (pixabay.com/doctor-a)

Jatuh adalah salah satu jenis kecelakaan rumah yang bisa menimbulkan bahaya. Bagi orang tua, jatuh bisa menyebabkan bahaya serius hingga kematian. Sementara orang yang lebih muda mungkin mengalami patah tulang akibat jatuh.

Ikuti tips ini agar tetap aman dari risiko terjatuh:

  • beri pengaman di atas dan bawah tangga agar anak-anak tidak bisa sembarangan mengakses tangga tanpa pengawasan orang tua;
  • beri pegangan tangan yang kokoh pada tangga;
  • bersihkan lantai kamar mandi secara rutin agar tidak licin;
  • pertimbangkan untuk memasang karpet karet di kamar mandi untuk meminimalkan risiko terjatuh.

4. Kompor

5 Bahaya Tersembunyi yang Ada di Dalam Rumah, Cepat Sadari!ilustrasi api kompor (pixabay.com/PublicDomainPictures)

Kompor bisa menjadi salah satu penyebab kebakaran dalam rumah, baik karena kerusakan kompor, gas bocor, atau kelalaian. Kamu dapat mengambil tindakan pencegahan dengan tetap waspada dan tidak meninggalkannya menyala tanpa pengawasan.

Jika kamu mengantuk atau minum obat yang menyebabkan kantuk, jangan menyalakan kompor. Saat kamu memasak, pastikan kamu selalu berada di dapur untuk mengawasi masakanmu. Selain itu, jauhkan semua bahan yang mudah terbakar dari kompor.

5. Bahan pembersih dan bahan kimia lainnya  

5 Bahaya Tersembunyi yang Ada di Dalam Rumah, Cepat Sadari!ilustrasi produk pembersih (pexels.com/Anna Shvets)

Banyak benda di rumah yang bisa bersifat racun, seperti bahan pembersih, cat, dan masih banyak lagi. Ini bisa berbahaya jika tanpa sengaja tertelan atau terhirup.

Solusinya, tempatkan semua bahan berbahaya di tempat khusus dan tidak dapat dijangkau oleh anak-anak, seperti di tempat yang dikunci atau tempat tinggi. Jika mungkin, jangan simpan bahan-bahan kimia ini pada wadah bekas makanan. Juga, beri label semua wadah agar tidak keliru.

Sudah semestinya rumah menjadi tempat yang aman bagi siapa pun. Untuk itu, pastikan kamu menata rumahmu sebaik mungkin dan tidak membiarkan ada bahaya yang mengintai di dalam rumah.

Baca Juga: 8 Benda yang Tidak Boleh Ditaruh di Kamar Mandi, Bahaya!

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya