Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosial

Yuk, gunakan media social secara bijak

Situs jejaring sosial memang bisa membuat pemakainya kecanduan. Para penggunanya bisa menghabiskan waktu berjam-jam untuk berbagi banyak hal pada orang-orang baik yang dikenal maupun tidak dikenal atau sekedar mantengin akun medsos orang lain.

Jejaring sosial awalnya bertujuan untuk menghubungkan kamu dengan orang-orang yang kamu kenal. Tapi lama kelamaan justru digunakan untuk berkenalan dengan orang-orang asing.

Sebenarnya ini sah-sah saja kalau memang akhirnya membawa manfaat bagi para penggunanya. Tapi kalau tidak, kamu cuma buang-buang waktu untuk hal yang gak memberi manfaat.

Bagi kebanyakan orang, friend list mereka justru mayoritas adalah orang asing. Maka dari itu, seharusnya ada batasan terhadap apa yang dibagikan di media sosial. Terdapat beberapa informasi yang seharusnya bersifat pribadi dan gak perlu dibagikan di media sosial.

Berikut 8 hal yang seharusnya gak perlu kamu posting di media sosial.

1. Video orang lain yang kamu ambil tanpa izin

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialappvemely.com

Kamu mungkin tipe orang yang peka dan selalu siap mengambil video dari segala hal yang kamu lihat dan alami. Tak apa kok asal itu buat koleksi pribadi. Tapi kalau kamu posting video tersebut ke medsos tanpa izin dari orang yang bersangkutan, bisa-bisa kamu dapat masalah kalau orangnya gak terima.

Jadi, pastikan kalau orang yang kamu videoin gak keberatan kalau videonya kamu unggah ke media sosial. Itu berlaku juga lho buat sahabat kamu.

2. Lokasi kamu saat ini dan yang akan datang

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialtheverge.com

Percayalah, gak ada yang benar-benar peduli posisi kamu saat ini atau rencana liburan kamu besok. Dengan memberi tahu posisi kamu dengan detail, yang ada malah mempermudah orang lain yang punya niat jahat pada kamu untuk melakukan perbuatannya. Apalagi ditambah keterangan kalau kamu sedang sendirian dan keadaan sekitar lagi sepi.

3. Keluhan terhadap bos kamu

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialurbo.com

Jangan pernah posting soal kejelekan bos kamu di media sosial, walaupun yang bersangkutan gak punya akun media sosial. Rekan kerja kamu bisa aja iseng dan menunjukkan unggahan kamu ini ke bos dan bisa-bisa kamu kena sanksi.

Kalau kamu memang gak berani komplain langsung ke bos, kamu bisa sharing sama teman dan tahan diri untuk gak posting di media sosial.

Baca Juga: 7 Tipe Teman di Media Sosial Ini Sebaiknya Kamu Unfollow Aja

4. Posting tentang politik

dm-player
Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialelcrema.com

Mendekati pemilu ini pasti beranda media sosial kamu penuh dengan status berbau politik, jengkel gak sih? Atau malah kamu yang sering spam dengan bikin status berbau politik.

Tak apa sebetulnya kamu membuat status tentang politik, tapi pastikan kamu gak posting secara berlebihan dan melakukan riset tentang kebenaran hal yang kamu sampaikan. Karena kalau hal yang kamu posting ternyata hanya hoax bisa-bisa kamu dicap sok pintar dan diserang netizen.

5. Selfie di tempat keramat

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialtelegraph.co.uk

Hindari selfie di tempat-tempat seperti rumah duka, tempat ibadah, pemakaman, atau pada upacara-upacara. Kamu harus memberikan sikap hormat di tempat-tempat tersebut dan bukannya sibuk mengambil selfie apalagi dengan ekspresi-ekspresi lucu.

Apalagi kalau kamu posting foto selfie di tempat keramat tersebut ke media sosial, bukannya pujian yang ada malah kamu di-bully karena dianggap gak bisa menempatkan diri.

6. Screenshoot percakapan pribadi

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialviralportal.net

Dari namanya aja udah keliatan ya kalau hal itu harusnya disimpan untuk pribadi dan bukannya malah di publikasikan. Kalau kamu sering mempublikasikan percakapan pribadi kamu dengan orang lain, hal itu bisa bikin orang lain ragu-ragu buat sharing apa pun ke kamu, karena menganggap kamu gak menghargai privasi mereka serta takut percakapan itu kamu posting di media sosial.

7. Spam selfie

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialshutterstock.com/baranq

Percayalah, dengan sering posting foto selfie, kamu cuma akan mengganggu pengikut kamu di media sosial. Keseringan pamer foto selfie adalah kebiasaan yang buruk dan hanya membuat pengikut kamu bosan karena terus-terusan melihat gambar wajah kamu apalagi dengan angle dan pose yang sama. Jadi, sebelum kamu di-unfriend atau blokir berjamaah lebih baik posting foto selfie-nya sekali-kali aja.

8. Masalah dengan pasanganmu

Demi Kebaikan, Stop Posting 8 Hal Berikut di Media Sosialviralportal.net

Kalau kamu suka posting tentang betapa jahatnya pasangan kamu, gimana kamu udah dibuat kecewa dan sedih, supaya kamu bisa mendapat simpati dari keluarga dan sahabat.

Oke, mungkin orang-orang akan kasihan dan simpati terhadap masalah yang sedang kamu alami. Tapi kalau kamu terus menerus posting mengenai masalah hubungan kamu ke media sosial, kamu bisa dianggap gak dewasa dan kebanyakan drama. Lagi pula hubungan kalian seharusnya gak dijadikan konsumsi oleh orang lain.

Itu tadi 8 hal yang gak seharusnya kamu posting di media sosial. Apakah salah satunya sering kamu lakukan?

Baca Juga: 7 Aktivitasmu di Media Sosial Ini Cenderung Berdampak Negatif

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya