Sering Diabaikan saat Berbicara? Mungkin 5 Hal Ini Penyebabnya

Cek lagi, apakah kamu sering begini?

Pernahkah kamu merasa saat sedang berbicara, orang-orang di sekitarmu seperti tidak mendengarkan atau justru langsung memotong pembicaraan? Rasanya menyebalkan sekali bukan? Kamu jadi merasa sering tidak enak hati ketika akan berbicara karena takut akan diabaikan kembali.

Kamu mungkin jadi bertanya-tanya, mengapa orang-orang sering mengabaikanmu saat kamu sedang berbicara? Apakah ada yang salah dengan dirimu atau memang mereka tidak tahu cara menghargai orang lain? Jika kamu tahu alasannya, setidaknya kamu dapat memutuskan sendiri apakah ada perilaku yang perlu kamu ubah atau tidak.

Ada berbagai alasan berbeda mengapa orang-orang tampaknya mengabaikanmu. Di sini, kamu akan diajak memahami beberapa alasannya.

1. Kamu tidak mendengarkan orang lain

Sering Diabaikan saat Berbicara? Mungkin 5 Hal Ini Penyebabnyailustrasi mendengarkan orang berbicara (pexels.com/mentatdgt)

Periksa kembali, bagaimana responsmu ketika diajak berbicara oleh orang lain. Apakah kamu mendengarkan dengan baik atau sekadarnya? 

Orang bisa tahu saat kamu benar-benar mendengarkan atau hanya pura-pura mendengarkan. Terlebih jika kamu sering memotong pembicaraan orang lain dan seakan-akan ingin menguasai obrolan. Bagi banyak orang, sikap seperti ini sangatlah menjengkelkan dan berpotensi membuat orang lain enggan berbicara denganmu. 

Jadi, amati diri sendiri setiap kali kamu berbicara dengan seseorang. Apakah percakapan selalu cenderung mengarah ke kamu? Jika ini masalahnya, saatnya untuk melatih keterampilan mendengarkan. Ini sangat penting untuk membangun persahabatan dan hubungan.

2. Kamu tidak jujur

Sering Diabaikan saat Berbicara? Mungkin 5 Hal Ini Penyebabnyailustrasi seseorang sedang berbohong (unsplash.com/Brooke Cagle)

Setiap orang tentunya ingin bergaul dengan orang yang jujur, yang setiap perkataannya dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Sebaliknya, mereka tidak ingin menghabiskan waktu dengan seseorang yang sering tidak jujur dan membuatnya berpikir dua kali dengan setiap kata yang kamu ucapkan. 

Jika selama ini kamu merasa sering berbohong atau menambah bumbu dalam perkataanmu, segera perbaiki ini. Ingatlah, kamu tidak perlu berbohong tentang sesuatu hanya untuk membuat dirimu terlihat lebih baik atau untuk menjatuhkan seseorang. Yang paling penting, ketahuan berbohong hanya akan membuat orang lain ingin menghindarimu.

Baca Juga: 5 Pengertian Komunikasi Menurut Ahli, Dalam dan Luar Negeri

dm-player

3. Kamu selalu mengkritik

Sering Diabaikan saat Berbicara? Mungkin 5 Hal Ini Penyebabnyailustrasi memberikan kritik pada orang lain (unsplash.com/Alexis Brown)

Kritik itu bagus dan pada titik tertentu, orang perlu mendengarnya. Namun, terkadang orang hanya ingin didengar tanpa dihakimi. Jika kamu selalu menemukan celah untuk mengkritik, orang lain akan jengkel dan ingin cepat-cepat mengakhiri percakapan denganmu.

Jadi, meskipun kita memiliki hak untuk memberikan pendapat jujur ​​​​tentang sesuatu, jangan lupa untuk memberikan pujian pada orang lain. Belajarlah untuk membaca situasi dan mengetahui kapan orang hanya ingin didengar dan kapan mereka ingin ditanggapi.

4. Mereka tidak menyukaimu tanpa alasan

Sering Diabaikan saat Berbicara? Mungkin 5 Hal Ini Penyebabnyailustrasi diabaikan saat berbicara (unsplash.com/Eliott Reyna)

Tak jarang, orang merasa iri atau tidak suka atas hal-hal baik yang terjadi pada seseorang. Jika ini terjadi padamu, orang akan membencimu tanpa alasan yang jelas, salah satunya adalah dengan mengabaikanmu saat berbicara.

Pada kasus ini, ini sama sekali bukan salahmu, tetapi mereka. Solusinya, tinggalkan mereka karena kamu tidak membutuhkan teman seperti ini. Lebih baik, temukan teman yang lebih baik yang akan mendukung impian dan pencapaianmu dalam hidup.

5. Kamu sombong di mata mereka

Sering Diabaikan saat Berbicara? Mungkin 5 Hal Ini Penyebabnyailustrasi seseorang sedang menyombongkan diri (unsplash.com/LinkedIn Sales Solutions)

Orang bisa tahu saat kamu mencoba untuk menyombongkan diri, meskipun tidak secara terang-terangan. Jika kamu selalu menemukan cara untuk menyombongkan apa yang kamu miliki, orang-orang akan muak dan cenderung menghindari percakapan denganmu.

Sama seperti kamu yang mungkin akan kesal ketika orang lain bertingkah seolah mereka lebih baik daripada kamu, kamu juga tidak boleh melakukan ini pada orang lain. Menjadi sombong bukanlah sifat yang baik. Lagi pula, orang akan tahu kamu hebat tanpa perlu kamu mengatakannya.

Ada banyak alasan mengapa orang mungkin mengabaikanmu dan itu tidak selalu karena ada yang salah denganmu. Jika kamu bisa mengidentifikasi beberapa di antaranya, kamu dapat membuat beberapa perubahan yang mungkin agar orang-orang memperhatikanmu lagi.

Baca Juga: 5 Hal yang Bikin Orang Sombong Nyebelin, Omongannya Selangit!

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya