Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiri

Buang jauh-jauh kalimat ini dari hidupmu

Menurut studi, kalimat yang kita katakan pada diri sendiri ternyata sangat berpengaruh. Karena otak cenderung merespon stimulus yang kamu berikan pada diri sendiri. Sehingga tanpa sadar kalimat yang seringkali kamu tujukan pada diri sendiri berpengaruh besar pada hidupmu.

Seringkali manusia melabeli diri sendiri. Sehingga membatasi mereka untuk melakukan sesuatu di luar zona nyaman. Padahal hal ini cenderung membuat hidup kita kurang bahagia. Agar hidupmu bisa lebih baik, jangan katakan tujuh kalimat ini pada diri sendiri.

1. "Aku lakukan nanti saja"

Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexes.com/kaboompics.com

Sudah sifat alamiah manusia untuk selalu menunda-nunda sesuatu. Padahal terkadang apa yang sudah kita rencanakan tidak bisa terlaksana dengan baik. Misalnya saat kamu menunda mengerjakan skripsimu sampai besok. Dan ternyata besoknya kamu disibukkan dengan hal lain. Jelas skripsimu tidak bisa terselesaikan dengan sendirinya dong.

So, lebih baik kamu berhenti menunda-nunda pekerjaanmu. Karena lebih baik menyelesaikan tugas jauh-jauh dari deadline. Sehingga kamu bisa santai di hari menjelang deadline.

2. "Duh, aku gak bisa melakukannya"

Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexes.com/pixabay

Saat kamu bilang pada dirimu sendiri jika kamu tidak bisa melakukan sesuatu. Maka akan selamanya kamu gak bisa melakukan hal tersebut. Karena kamu sudah bersikap pesimis dari awal. Sebaiknya kamu harus meyakinkan diri sendiri bahwa kamu bisa melakukan semua hal, bahkan yang tersulit pun kamu mampu.

3. "Aku sama sekali gak butuh itu"

Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexes.com/pixabay

Terkadang manusia bisa menjadi terlalu percaya diri. Sehingga saat mereka ditawari sesuatu yang mungkin dibutuhkan, mereka akan menolak. Misalnya mereka memerlukan liburan setelah capek bekerja. Tapi mereka merasa gak membutuhkan itu dan menganggap liburan hanya buang-buang waktu dan uang.

Padahal liburan sendiri tergolong ke dalam kebutuhan manusia. Jika kita terlalu giat bekerja tanpa refreshing, otak kita tentu akan merasa jenuh. Dan nantinya akan berpengaruh terhadap kesehatan mental kita.

Baca Juga: 5 Kalimat yang Mesti Dibisikkan ke Diri Sendiri Saat Memulai Hubungan

4. "Sepertinya aku akan gagal deh"

dm-player
Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexels.com/element5 digital

Saat kamu menstimulus otakmu dengan pernyataan kamu akan gagal. Tentu kemungkinan besar memang kamu akan gagal. Karena kamu sendiri sudah meragukan kemampuanmu. Sehingga hasil yang kamu peroleh tidak akan maksimal. Kamu harus stop mengatakan kalimat ini pada dirimu mulai sekarang.

5. "Melakukan itu hanya buang-buang waktu saja"

Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexes.com/Daniel Spase

Saat weekend tiba, kamu berkeinginan untuk selalu produktif. Sehingga pada hari libur pun kamu akan lembur bekerja. Kamu bahkan melarang keras dirimu untuk melakukan sesuatu yang menyenangkan seperti menonton film atau membaca novel. Karena kamu merasa hal tersebut hanya buang-buang waktu.

Well, gak selamanya yang menyenangkan itu terkesan buang-buang waktu. Kamu tetap bisa kok tetap produktif dengan melakukan sesuatu yang seru. Misalnya dengan menonton film keren yang kaya akan makna kehidupan. 

6. "Hal itu gak terlalu penting kok"

Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexes.com/freestocks.org

Seberapa sering kamu mengunjungi temanmu? Atau pergi ke perpustakaan untuk membaca buku? Well, jika kamu menjawab jarang atau bahkan tidak pernah karena menganggap hal tersebut tidak penting, kamu salah besar. Kamu harus meluangkan sedikit waktumu untuk mengunjungi teman lamamu. Karena penting banget untuk membangun kembali hubungan pertemanan.

Coba kamu pikir kembali, banyak kok hal yang menurutmu tidak penting sama sekali ternyata malah sangat berpengaruh dalam hidupmu.

7. "Aku terlalu sibuk untuk melakukan itu"

Agar Bahagia, 7 Kalimat Ini Pantang Kamu Katakan Pada Diri Sendiripexes.com/Bruce Mars

Seringkali kamu menolak mentah-mentah melakukan sesuatu dengan alasan sedang sibuk. Padahal kamu gak benar-benar sibuk. Kamu hanya beranggapan kamu terlalu sibuk dengan rutinitas sehari-hari sehingga kamu enggan melakukan sesuatu yang baru. 

Jika kamu selalu berkelit dengan sok sibuk terus. Hidupmu akan terisi dengan hal yang itu-itu saja. Tidak ada sekiranya kegiatan seru yang bisa kamu lakukan karena kamu selalu menolak apapun. So, stop sok sibuk mulai saat ini.

Itulah tujuh kalimat yang pantang kamu katakan pada diri sendiri agar kamu bisa lebih bahagia. Kira-kira kalimat mana yang kamu banget nih?

Baca Juga: 5 Kalimat Pesimis yang Pantang Dikatakan Saat Ingin Memulai Bisnis

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya