Bikin Nyaman, Ini 5 Cara Berbicara Tanpa Menyinggung Perasaan 

Perasaan adalah salah satu hal yang sensitif 

Apakah kamu ingin menjalin hubungan baik dengan siapa saja? Keluarga, teman-teman, atasan, rekan kerja, dan sebagainya. Semua itu bisa dilakukan, intinya adalah kamu harus pandai bersikap dan berbicara. Berbicara merupakan bagian dari komunikasi, dan aspek ini sangat penting serta berperan sekali dalam sebuah hubungan, baik pertemanan, percintaan, keluarga, pekerjaan, dan lainnya.

Perasaan seseorang adalah salah satu hal yang sensitif. Oleh karena itu, cara berbicara yang baik agar gak menyinggung perasaan orang lain, perlu kamu pelajari. Jagalah perkataanmu, pilih kata-kata yang baik dan ucapkan dengan nada yang lembut. Inilah yang sering membuat kesalahpahaman dalam berbicara yaitu, karena kurang tepat dalam menerapkan faktor-faktor tersebut.

Pasti kamu juga sering mengalaminya juga, kan? Ketika berbicara dalam konteks bercanda, malah dianggap serius. Namun, ketika kamu berbicara serius, malah dianggap bercanda. Akhirnya, dari kesalahpahaman tersebut bisa membuat perasaan seseorang menjadi tersinggung. Nah, untuk meminimalkan hal-hal tersebut. Yuk, belajar membuat orang lain nyaman saat berkomunikasi denganmu yaitu dengan cara berbicara tanpa menyinggung perasaannya. Berikut lima cara yang bisa kamu terapkan.

1. Selalu memiliki persiapan yang baik 

Bikin Nyaman, Ini 5 Cara Berbicara Tanpa Menyinggung Perasaan ilustrasi percakapan bersama orang lain (pexels.com/Julia M Cameron)

Cara pertama agar saat berbicara, kamu gak menyinggung perasaan orang lain adalah selalu memiliki persiapan yang baik sebelumnya. Semua orang juga pasti akan merasa lebih percaya diri ketika mereka merasa siap dalam segala hal. Persiapkan dirimu secara lebih matang setiap kali akan berbicara. Hal tersebut mampu menghindarkanmu dari berkata yang menyinggung perasaan orang lain.

Melakukan persiapan di sini dalam arti kamu sudah merasa percaya diri, mampu memahami karakter lawan bicara, serta persiapan lainnya. Dalam jenis percakapan apa pun, sebaiknya berusahalah untuk mempersiapkan diri dengan baik. Dengan begitu, kamu akan lancar dalam berbicara dan pesan yang akan kamu sampaikan juga bisa sampai dengan tepat, tanpa menyinggung perasaan lawan bicara dan orang-orang di sekitarnya.

2. Gak perlu takut akan salah bicara 

Bikin Nyaman, Ini 5 Cara Berbicara Tanpa Menyinggung Perasaan ilustrasi orang percaya diri saat berbicara (pexels.com/fauxels)

Cara selanjutnya yaitu jangan takut akan salah bicara. Selagi kamu sudah memiliki persiapan yang baik, secara mental dan topik pembicaraan. Maka, percaya dirilah dan gak perlu takut akan salah dalam berkata-kata. Salah satu hal yang biasanya membuat orang lain merasa minder saat berbicara adalah karena mereka memiliki ketakutan akan salah bicara. Terkadang kamu takut jika hal-hal yang kamu katakan akan dikritik atau dipatahkan oleh orang lain.

Ketika kamu merasa takut salah, hal tersebut dapat membuatmu terlihat kurang yakin dengan apa yang kamu sampaikan. Ini tentu bisa menimbulkan salah persepsi dari orang lain dan sangat memicu orang lain merasa tersinggung. Oleh karena itu, latihlah terus keterampilan berbicaramu sampai bisa memiliki kepercayaan diri yang baik, sehingga kamu gak akan lagi merasa takut salah dalam berbicara.

Seorang pembicara profesional saja pasti pernah melakukan kesalahan saat berbicara, jadi ketika nanti kamu mengalami salah ucap, itu adalah hal yang wajar. Kuncinya adalah selalu menyampaikan percakapan dengan baik dan jelas. Apabila nanti terjadi kesalahan, segeralah meminta maaf. Dengan begitu, orang lain gak akan merasa tersinggung.

Baca Juga: 5 Jenis Perkataan yang Tanpa Sadar Bisa Menyakiti Perasaan Orang Lain

3. Fokus memperhatikan lawan bicara

dm-player
Bikin Nyaman, Ini 5 Cara Berbicara Tanpa Menyinggung Perasaan ilustrasi menatap (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Salah satu hal dalam sebuah percakapan yang dapat menyinggung perasaan orang lain adalah ketika berbicara, kamu gak fokus memperhatikan lawan bicaramu. Misalnya, kamu berbicara sambil melihat gawai atau sambil melakukan hal-hal lainnya. Jelas dong, orang lain akan tersinggung dengan sikapmu itu.

Oleh karena itu, cobalah fokuskan perhatianmu kepada orang yang kamu ajak berbicara. Singkirkan dulu gawaimu dan hentikan sebentar aktivitasmu. Berbicara sambil melakukan aktivitas lain merupakan salah satu hal yang harus kamu hindari. Hal tersebut bisa menyinggung perasaan orang lain, karena sikapmu menunjukkan bahwa kamu kurang bisa menghargai lawan bicara.

4. Berbicaralah dengan sopan 

Bikin Nyaman, Ini 5 Cara Berbicara Tanpa Menyinggung Perasaan ilustrasi berbicara dengan sopan (pexels.com/August de Richelieu)

Cara berikutnya adalah berbicara dengan sopan. Dalam hal ini tentu ada hal-hal yang harus kamu perhatikan seperti, berbicara menggunakan nada yang lembut, memilih kata-kata yang baik, selalu menunjukkan ekspresi wajah yang menyenangkan, tersenyum dan sebagainya.

Memang terkadang ada orang-orang yang memiliki nada suara keras saat berbicara, namun cobalah latih terus untuk lebih melembutkan suaramu, apalagi dengan orang yang baru dikenal. Jika kamu berbicara dengan volume yang enak didengar, maka orang lain gak akan merasa tersinggung. Itulah salah satu cara untuk menciptakan komunikasi yang baik dan efektif.

5. Sampaikan hal-hal yang ingin kamu bicarakan secara terbuka 

Bikin Nyaman, Ini 5 Cara Berbicara Tanpa Menyinggung Perasaan ilustrasi berbicara secara terbuka (pexels.com/Mikhail Nilov)

Cara berikutnya agar orang lain bisa nyaman saat berbicara denganmu dan tanpa menyinggung perasaannya adalah menyampaikan hal-hal yang ingin kamu bicarakan secara terbuka. Jujurlah saja tentang apa pun, namun ingatlah juga saat menyampaikannya kamu harus tetap menjaga sikap, ya.

Jujur dan terbuka akan lebih baik, dan kamu gak perlu takut juga untuk mengatakannya. Jika kamu mampu bersikap baik saat mengungkapkan sesuatu, orang lain pasti gak akan tersinggung perasaannya dengan perkataanmu. Mereka akan berusaha memahami hal-hal yang kamu sampaikan.

Apabila mereka mengajukan pertanyaan yang cenderung memperdebatkan hal tersebut, maka sikapilah dengan bijak. Bukan berarti kamu keliru atau salah, perdebatan tersebut adalah hal yang wajar dan sehat, yang penting kalian harus tetap saling menghargai dan menghormati.

Itulah kelima cara berbicara dengan orang lain, tanpa menyinggung perasaannya. Jika kamu mampu melakukannya, pasti orang lain akan merasa nyaman menjalin komunikasi bersamamu. Perasaan adalah salah satu hal yang sensitif, jadi berhati-hatilah dalam berbicara. Teruslah melatih keterampilan ini dan percaya dirilah di hadapan orang lain.

Baca Juga: 5 Kalimat Basa-basi yang Menyinggung Privasi, Disaring Makanya!

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya