5 Etika Nonton Konser yang Perlu Diterapkan

Pahami etikanya agar tidak ganggu orang

Nonton konser merupakan salah satu cara penghilang penat dan stres dalam diri akibat jadwal yang sibuk sehingga bisa membuatmu merasa lebih baik dan mendapatkan kesenangan yang dibutuhkan. Beruntungnya, Indonesia menjadi negara yang didatangi oleh banyak artis hingga band luar negeri untuk menggelar konser.

Tapi, apakah kamu tahu terdapat beberapa etika yang perlu diterapkan saat sebelum nonton konser? Etika ini berguna untuk memberikan kenyamanan pada dirimu dan orang lain selama menonton konser. Jika kamu ingin mengetahui apa saja etika sebelum nonton konser, coba cek ulasan ini!

1. Jangan serobot ke antrean orang

5 Etika Nonton Konser yang Perlu Diterapkanilustrasi antre (pexels.com/freestocks.org)

Sebelum masuk ke dalam venue, kamu harus antre terlebih dahulu dengan tertib dan rapih. Tidak jarang juga kamu harus antre di luar selama beberapa jam sehingga kamu terkena paparan matahari secara langsung. Situasi seperti ini biasanya membuat suasana hati orang menjadi lebih buruk akibat panas dan kegerahan.

Dalam hal antre ini terkadang ada saja yang menyerobot agar bisa mendapatkan tempat terdepan. Biasanya orang yang nonton konser festival akan berbondong-bondong untuk antre paling depan, sehingga bisa lebih dekat dengan panggung. Tapi, kamu perlu ingat, menyerobot antrean orang lain merupakan sikap yang tidak bagus dan tidak punya etika, lho!

Jadi, kamu perlu terapkan etika antre dengan tertib ini agar tidak terjadi kericuhan sebelum nonton konser.

2. Siapkan tiket sebelum masuk

5 Etika Nonton Konser yang Perlu Diterapkanilustrasi tiket (pexels.com/uriel mont)

Terkadang ada saja orang yang kelabakan karena tiketnya terselip dalam tas atau lupa menaruh tiket dimana saat mereka berada di depan pintu masuk venue. Tentunya hal ini akan sangat mengganggu orang lain karena harus menunggu kamu mencari tiket sampai ketemu, alhasil kamu bisa saja kena komplain.

Nah, daripada kamu mengalami situasi ini, lebih baik kamu mempersiapkan tiket sebelum masuk. Kamu harus benar-benar memegang tiket sebelum masuk ke dalam venue. Dengan begitu, kamu bisa masuk dengan lancar dan aman.

Baca Juga: 10 Inspirasi OOTD Hijab untuk Nonton Konser, Simpel dan Nyaman 

3. Tidak usah dorong-dorongan atau lari-larian

dm-player
5 Etika Nonton Konser yang Perlu Diterapkanilustrasi konser (pexels.com/maor attias)

Banyak orang yang terlalu excited saat masuk ke dalam venue yang menyebabkan terjadinya dorong-dorongan dan lari-larian. Padahal kamu tidak perlu seperti ini, lho! Kamu bisa santai saja masuk ke dalam venue dan menunggu konser dimulai dengan tenang. Dikhawatirkan bila banyak yang dorong-dorongan atau lari-larian, nantinya akan berujung rusuh.

Apakah kamu mau artis kesukaanmu melihat kerusuhan karena hal sepele? Jadi, lebih baik kamu bersikap tenang saja, ya! Meskipun kamu senang bisa menonton konser secara langsung, tapi kamu bisa simpan rasa senangmu saat konser dimulai.

4. Ke kamar mandi sebelum konser mulai

5 Etika Nonton Konser yang Perlu Diterapkanilustrasi toilet (pexels.com/tim mossholder)

Salah satu hal yang paling penting untuk dilakukan sebelum konser mulai yaitu pergi ke kamar mandi! Kamu bisa buang air kecil/besar atau melakukan hal lainnya sebelum konser dimulai, sehingga nantinya kamu bisa nonton konser dengan nyaman tanpa ada gangguan.

Hal ini juga dilakukan agar tidak mengganggu orang lain. Coba kamu bayangkan, saat kamu sedang duduk menonton konser secara fokus, tiba-tiba ada orang mau lewat karena ingin ke kamar mandi. Memang sih, hal ini bukan masalah besar, tapi kamu perlu terapkan etika ini untuk menjaga kenyamananmu dan orang lain yang nonton konser.

5. Jangan duduk di kursi yang bukan milikmu

5 Etika Nonton Konser yang Perlu Diterapkanilustrasi konser (pexels.com/Justinas Stanislovaitis)

Hanya karena kamu mendapatkan kursi yang cukup jauh dari panggung, bukan berarti kamu boleh duduki kursi yang kosong selama konser, ya! Karena ini salah satu hal yang di luar etika. Kamu juga sama seperti mencuri tempat orang lain, tentunya ini bukan perbuatan yang baik untuk kamu lakukan.

Meskipun kursi terlihat kosong, tapi bisa saja di tengah berjalannya konser, pemilik kursi datang dan terlambat karena ada urusan lain. Momen ini akan sangat memalukan untuk dirimu sendiri dan kamu juga akan membuat orang lain kebingungan. Jadi, jangan ambil sesuatu yang bukan milikmu, ya!

Etika sebelum nonton konser ini perlu dipahami dan diterapkan oleh setiap orang agar memberikan kenyamanan secara maksimal. Dengan menerapkan etika ini, kamu akan merasakan pengalaman nonton konser yang tak terlupakan!

Baca Juga: 5 Item yang Wajib Dibawa dan Dipakai saat Nonton Konser Offline KPop

Fajrina Annisa Photo Verified Writer Fajrina Annisa

I write what I like and what I see.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya