5 Hal Ini Bikin Kamu Lebih Berkembang dari Orang Lain, Coba Lakukan!

Jangan lupa, lakukan dengan konsisten ya!

Pada dasarnya, setiap orang berharap kalau hidupnya bisa lebih berkembang. Apalagi bagi mereka yang merasa kalau hidupnya saat ini sedang stuck atau gitu-gitu aja. Rasanya, hampir setiap orang juga berkeinginan untuk lebih maju dan berkembang dari orang lain.

Sah-sah saja, asal keinginan ini direalisasikan secara positif ya. Nah, dengan berbekal keinginan dan usaha yang kuat maka mudah-mudahan hidupmu akan lebih berkembang. Hanya saja, bagaimana sih cara memulainya? Tenang saja, berikut 5 hal yang perlu kamu lakukan agar hidupmu lebih berkembang.

1. Banyak membaca buku-buku yang bermanfaat

5 Hal Ini Bikin Kamu Lebih Berkembang dari Orang Lain, Coba Lakukan!pexels.com/Bùi Nam Phong

Ada ungkapan kalau 'buku adalah jendela dunia'. Ungkapan ini bermakna kalau buku membuatmu lebih mengenal dunia melalui informasi dan pengetahuan yang terkandung di dalamnya. Ya, sudah bukan rahasia lagi kalau rajin membaca buku juga jadi kebiasaan orang-orang yang ingin hidupnya berkembang.

Sebab, melalui buku kita bisa lebih mengetahui banyak hal yang tidak kita ketahui sebelumnya. Hanya saja, satu hal penting yang perlu digarisbawahi adalah kamu perlu selektif dalam memilih buku bacaan. Tak hanya asal baca, pilihlah buku-buku yang memang isinya bermanfaat, ya.

2. Tantang dirimu untuk belajar hal baru dan keluar dari zona nyaman

5 Hal Ini Bikin Kamu Lebih Berkembang dari Orang Lain, Coba Lakukan!unsplash.com/You X Ventures

Bila kamu betul-betul bertekad untuk mengembangkan diri, maka belajar hal baru dan keluar dari zona nyaman adalah hal selanjutnya yang perlu kamu lakukan. Sesekali kamu juga perlu menantang diri agar berani melakukan hal baru, dengan catatan hal tersebut adalah hal yang positif dan bermanfaat.

Sebab, lebih baik tak usah mencoba hal baru, kalau ternyata hal tersebut berdampak buruk atau negatif dalam hidupmu. Jadi, belajar hal baru juga perlu selektif ya agar betul-betul bermanfaat bagi perkembangan diri. Setuju?

3. Rajin melatih diri agar kamu bisa menguasai bidang yang kamu senangi

5 Hal Ini Bikin Kamu Lebih Berkembang dari Orang Lain, Coba Lakukan!pexels.com/fauxels
dm-player

Mengembangkan diri bukanlah hal yang mudah bila tak dibarengi usaha yang seimbang. Misalkan kamu merasa berminat dan memiliki bakat di bidang tertentu, maka itu awal mula yang bagus.

Namun tak cukup sampai disitu saja, bila kamu tidak pernah melatih dan mengasahnya, maka kemampuanmu tak akan berkembang sama sekali, malah mungkin menurun dari sebelumnya. Jadi, terus melatih diri adalah syarat penting agar kamu bisa lebih berkembang.

Baca Juga: Jangan Sampai Menyesal, Ini 5 Alasan Lebih Baik Diam sebelum Marah

4. Memelihara sikap dan kebiasaan yang positif

5 Hal Ini Bikin Kamu Lebih Berkembang dari Orang Lain, Coba Lakukan!pexels.com/bruce mars

Tak melulu soal pengetahuan, keterampilan ataupun keahlian. Perkembangan diri seseorang juga tercermin dari sikap dan kebiasaannya sehari-hari. Perkembangan sikap diri yang semakin baik dan positif juga turut memengaruhi hidup seseorang, lho.

Jadi, dengan konsisten memelihara sikap dan kebiasaan positif, maka kamu akan lebih mudah untuk mengembangkan diri. Nah, sikap dan kebiasaan positif apa nih yang selalu kamu terapkan?

5. Terbuka untuk belajar dari pengalaman sendiri, maupun pengalaman orang lain

5 Hal Ini Bikin Kamu Lebih Berkembang dari Orang Lain, Coba Lakukan!pexels.com/Moose Photos

Ungkapan 'pengalaman adalah guru terbaik', pastinya sudah sering kamu dengar, 'kan? Dengan pengalaman, kita belajar untuk tidak mengulangi lagi kesalahan yang sama. Harusnya, pengalaman yang didapat sejalan dengan usia seseorang, walau tidak selalu.

Nah, bila kamu merasa belum memiliki pengalaman yang cukup dan sesuai, kamu bisa kok belajar dari pengalaman orang lain. Atau, bila perlu belajar langsung dengan orang yang lebih berpengalaman. Dengan begitu, kamu bisa mengembangkan diri dengan lebih baik lagi.

Jadi, itulah kelima hal yang bisa bikin kamu lebih berkembang dari orang lain. Lakukan tips di atas dengan konsisten, ya!

Baca Juga: Gak Cuma Sehat, Ini 5 Ciri yang Menandakan Hidupmu Baik-baik Saja

Frederick K Photo Verified Writer Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya