5 Alasan Mengorbankan Diri Sendiri Dapat Memengaruhi Hidupmu

#IDNTimesLife Yang harus kamu jaga itu ya dirimu sendiri

Memprioritaskan sesuatu yang kamu anggap penting adalah hal yang wajar dilakukan semua orang. Namun, kalau kamu sampai mengorbankan dirimu sendiri, misalnya mimpi dan kesehatanmu, kamu harus memikirkan lagi apakah prioritasmu sudah tepat atau belum.

Yuk, simak beberapa alasan mengorbankan diri sendiri dapat berdampak buruk dalam hidupmu!

1. Kamu menjadi sulit untuk mengekspresikan dirimu

5 Alasan Mengorbankan Diri Sendiri Dapat Memengaruhi Hidupmupexels.com/Engin Akyurt

Setiap manusia memerlukan pengalaman mengekspresikan diri sehingga kamu memahami adanya perbedaan cara mengekspresikan diri setiap orang berbeda. Mengorbankan diri membuatmu sulit melakukan hal itu karena kamu mendahulukan kepentingan orang lain daripada kebutuhanmu sendiri.

2. Kamu menguras emosimu karena mengorbankan diri sendiri

5 Alasan Mengorbankan Diri Sendiri Dapat Memengaruhi Hidupmupexels.com/Andrea Piacquadio

Selain sulit mengekspresikan diri, alasan hal ini dapat berdampak buruk adalah menguras emosi. Dilansir Your Tango, saat kamu berkorban, kamu menjadi lebih terbatas secara emosi dan mudah burn out. Kamu pun membawa energi negatif pada orang di sekitarmu.

3. Menjadi contoh buruk untuk anak-anak

5 Alasan Mengorbankan Diri Sendiri Dapat Memengaruhi Hidupmupexels.com/Ketut Subiyanto
dm-player

Kalau mengorbankan diri sendiri ini dilakukan oleh orangtua demi anaknya, kelak anak pun akan mengikuti. Mereka merasa bersalah terhadap orangtua mereka dan akan sulit untuk bisa mengekspresikan diri mereka sendiri.

Baca Juga: 5 Dampak Buruk kalau Selalu Berkorban Perasaan agar Pasangan Bahagia

4. Kamu merasa dimanfaatkan oleh orang lain

5 Alasan Mengorbankan Diri Sendiri Dapat Memengaruhi Hidupmupexels.com/Ketut Subiyanto

Mengorbankan diri adalah pilihan yang dilakukan olehmu. Namun, kamu merasa gak adil karena ada orang yang gak melakukan hal yang sama. Dilansir Sensitive Evolution, kamu pun merasa tidak berdaya karena pengorbanan akan mimpi dan kebutuhanmu hanya dimanfaatkan orang lain.

5. Merasa hidupmu diambil orang lain

5 Alasan Mengorbankan Diri Sendiri Dapat Memengaruhi Hidupmupexels.com/cottonbro

Kamu mengorbankan diri untuk mimpi dan kebutuhanmu karena mementingkan prioritas lainnya. Kamu pun merasa hidupmu diambil oleh orang lain secara emosional dan fisik tanpa timbal balik dari apa yang sudah kamu korbankan.

Inilah hal-hal yang membuat pengorbanan diri memengaruhi hidupmu dengan buruk. Kamu harus menentukan mana yang penting dan tidak dalam hidupmu untuk dikorbankan, ya!

Baca Juga: Rela Berkorban Demi Pasangan, Ini 7 Zodiak Terkenal Paling Bucin

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya