Melindungi Hutan Lewat Aksi 'Glow In the Dark Painting'

Keuntungannya didonasikan untuk hutan Kalimantan & Sumatera

Selasa kemarin (29/10), Bartega yang merupakan satu-satunya wine and paint event management di Indonesia, berkolaborasi dengan teamLab Future Park Gandaria City. Mereka menyelenggarakan acara melukis dalam kegelapan atau biasa disebut dengan Glow in the Dark painting.

Tidak hanya bertujuan untuk membuat pesertanya merasakan sensasi melukis di kegelapan, namun ada tujuan lain yang ingin dicapai dari acara ini. Lalu seperti apa ya keseruannya?

1. Acara ini bertujuan untuk kegiatan amal dan keuntungannya akan diberikan kepada Lindungihutan

Melindungi Hutan Lewat Aksi 'Glow In the Dark Painting'Peserta yang mengikuti Glow in the dark painting. 29 Oktober 2019. IDN Times/Geralda Talitha

Acara glow in the dark painting ini, merupakan hasil kolaborasi antara Bartega dan Team Lab Future Park, Gandaria City. Bartega sendiri merupakan sebuah organisasi yang fokus pada kegiatan melukis. Organisasi ini juga sudah beberapa kali melakukan glow in the dark painting.

Kegiatan ini tidak beralasan hanya sebagai tempat untuk belajar melukis. Selain bertujuan untuk mengajak masyarakat mengikuti kelas melukis di Bartega, alasan lain di balik terselenggaranya acara ini adalah bertujuan untuk kegiatan sosial 

"Kebetulan lagi ada bencana kebakaran hutan di Kalimantan dan Sumatera, lalu kita mengadakan acara ini untuk fund raising." papar Benson Putra selaku perwakilan dari Bartega. Pendapatan dari penjualan tiket masuk acara ini, sebesar 100 persen akan diberikan kepada Lindungihutan. Nantinya dana yang diberikan akan digunakan untuk penanaman pohon, pembelian masker, vitamin dan untuk mereboisasi hutan 

2. Bartega ingin membawa seni kepada orang-orang yang tidak terekspos dengan dunia seni

Melindungi Hutan Lewat Aksi 'Glow In the Dark Painting'Peserta yang mengikuti Glow in the dark painting. 29 Oktober 2019. IDN Times/Geralda Talitha

Saat ini mungkin sudah banyak aktivitas sosial yang berdasarkan diskusi, olahraga, makanan dan lain sebagainya. Namun ternyata, Benson melihat bahwa aktivitas sosial yang memliki dasar seni masih jarang ditemukan, khususnya di Indonesia. Melalui Bartega dan setiap acara yang dibuat oleh organisasi ini, ternyata ada tujuan lain yang diharapkan. Benson menjelaskan semenjak beridiri tahun 2017, Bartega ingin membawa dunia seni kepada orang-orang yang belum memiliki pengetahuan yang minim tentang dunia seni. 

"Karena mungkin orang memiliki pemikiran, kalau kita gak belajar seni atau kita gak punya kemampuan di bidang seni, mereka gak peduli sama warna, desain, mereka juga gak peduli sama kegunaan dari seni itu untuk apa. Orang menganggap seni itu susah. Padahal seni itu semudah seperti saat kita memilih baju, itu adalah sebuah seni" tuturnya

3. Melalui acara ini, Bartega ingin membantu untuk menemukan passion yang sesuai dengan minat para peserta

Melindungi Hutan Lewat Aksi 'Glow In the Dark Painting'Peserta yang mengikuti Glow in the dark painting. 29 Oktober 2019. IDN Times/Geralda Talitha

Tidak hanya bertujuan untuk menggalang dana, namun ada tujuan lain yang ingin dicapai oleh Bartega melalui acara Glow in the dark Painting ini. Dengan mengikuti acara ini, Bartega tidak mengharuskan peserta memiliki bakat dalam melukis. Yang terutama adalah ingin membuat orang berani mencoba suatu hal, agar bisa menemukan hobi atau minat mereka.

dm-player

"Kami ingin menginspirasi orang untuk mencari sesuatu yang bisa menginspirasi mereka dan kita menjadi contoh kalau ingin belajar tentang dunia seni tidak terlalu mengutamakan modal yang besar" kata Benson saat ditemui di teamLab Future Park. 

Ketika kita menekuni hobi, rajin dalam mengembangkan kemampuan yang kita miliki dan punya pemikiran yang kreatif hal itu bisa menginspirasi banyak orang untuk mengejar passion yang mereka punya. Namun yang terpenting dalam mengejar passion harus diimbangi juga dengan kreativitas

Baca Juga: Taekwondoin Nommensen Gelar Latihan dan Aksi Sosial di Alam Bebas

4. Seni bukanlah suatu hal yang sulit untuk dilakukan, tapi banyak manfaat yang bisa kita rasakan

Melindungi Hutan Lewat Aksi 'Glow In the Dark Painting'Peserta yang mengikuti glow in the dark painting. 29 Oktober 2019. IDN Times/Geralda Talitha

Kebanyakan orang masih memiliki pemikiran bahwa seni merupakan suatu hal yang sulit untuk dilakukan, khususnya seni melukis yang butuh keahlian khusus. Namun dari acara ini, Bartega ingin membuktikan bahwa hal itu tidak sepenuhnya benar.

Komunitas ini ingin mengajak orang-orang yang tidak memiliki pengalaman di bidang seni melukis, bahwa melukis bukan suatu hal yang sulit untuk dilakukan dan tidak perlu mengeluarkan modal yang besar. Selain itu, Bartega ingin membuat para peserta meyakini bahwa melukis bisa menjadi sesuatu hal yang bisa dilakukan dengan tujuan untuk membuat diri kita rileks dan merasa senang melalui seni.

5. Para peserta juga merasakan manfaat yang positif dengan mengikuti acara ini

Melindungi Hutan Lewat Aksi 'Glow In the Dark Painting'peserta yang mengikuti glow in the dark painting. 29 oktober 2019. IDN Times/Geralda Talitha

Acara ini pun tidak hanya dikhususkan untuk mereka yang sudah memiliki banyak pengalaman dalam melukis. Terbukti, acara ini diikuti oleh berbagai kalangan dan usia. Mulai dari anak-anak hingga dewasa pun ingin merasakan sensasi melukis di dalam kegelapan.

Salah satu peserta dari acara ini, Vina Akina juga membagikan keseruan dan manfaat yang dirasakan kepada IDN Times dalam proses melukis yang berkonsep Glow in the dark ini 

"Kalau aku sih gak ada kesulitan tadi waktu melukisnya. Apalagi dengan suasana yang mendukung, jadi merasa nyaman ketika melukis" ujar Vina. Dirinya juga merasakan bahwa dengan melukis, bisa menjadi salah satu alternatif untuk menghilangkan stress . 

Tidak hanya Vina, Andien yang sudah pernah mengikuti kelas melukis dari Bartega juga merasakan hal yang sama. Ia beranggapan dengan melukis, bisa mengisi waktu luang dengan kegiatan yang positif. "Saya merasa stress itu hilang ya, kalau sedang melukis". Selain melepas stress, manfaat lain yang dirasakan Andien dalam mengikuti kegiatan ini yaitu hasil karya yang ia buat bisa dijadikan pajangan di rumahnya.

Kamu tertarik juga untuk mengikuti kegiatan ini?

Baca Juga: 6 Tips Nanda Arsyinta Bangkit dari Keterpurukan Akibat Bullying

Topik:

  • Pinka Wima
  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya