Segera Sadari, 5 Hal Ini Menyiratkan Kamu Adalah Seorang Pecundang!

#GoodLife Segera sadari sebelum semuanya terlambat

Dalam hidup kita memang tak bisa menjalaninya dengan sempurna namun tentu saja kita bisa tetap berusaha menjadi pribadi yang lebih baik kalau kita mau belajar. Salah satu kesalahan kita yang kadang kita lupakan, kita sering menjadi sosok yang pecundang namun kita melakukan pembelaan atas hal itu. Daripada semuanya terlambat, segera sadari bahwa 5 hal berikut ini adalah tanda-tandanya.

1. Sibuk melakukan pembenaran terhadap situasi yang tidak kamu inginkan

Segera Sadari, 5 Hal Ini Menyiratkan Kamu Adalah Seorang Pecundang!Pexels/musicFactory lehmannsound

Kamu terlalu sibuk melakukan pembenaran dalam situasi yang salah. Misalnya saat nilai kuliahmu jelek, kamu selalu saja menyalahkan bahwa dosennya kurang baik atau killer misalnya. Padahal kan mau se-killer apapun dosen bukanlah alasan nilai kuliahmu jelek kan?

2. Rencanamu bagus dan banyak sayangnya tak satupun kamu wujudkan

Segera Sadari, 5 Hal Ini Menyiratkan Kamu Adalah Seorang Pecundang!Pexels/Pixabay

Kamu mau ikut bimbingan belajar, mau ikut les memanah, ataupun berjanji untuk belajar yang rajin. Namun sayangnya diantara hal tersebut tak satupun kamu realisasikan dan hanya menjadi rencana saja. Ini menyiratkan kamu merupakan sosok pecundang karena tak mampu bertanggung jawab terhadap rencanamu sendiri.

3. Kamu tak punya pendirian dan mudah terpengaruh orang lain

dm-player
Segera Sadari, 5 Hal Ini Menyiratkan Kamu Adalah Seorang Pecundang!Pexels/Jonas Svidras

Kamu bilang bahwa takkan ikut ekskul fotografi misalnya, namun ketika temanmu mengajakmu ikut serta pendirianmu mulai goyah dan jadi ikut-ikutan temanmu. Inilah salah satu sikap yang tunjukkan kamu pecundang karena tak mempunyai prinsip dan hanya ikut-ikutan orang lain.

4. Menyalahkan orang lain saat masalah datang

Segera Sadari, 5 Hal Ini Menyiratkan Kamu Adalah Seorang Pecundang!Pexels/Elia Zanrosso

Bukannya cari tahu dan introspeksi diri kenapa masalah itu hadir, kamu malah sibuk menyalahkan orang lain. Inilah ciri jika kamu itu pecundang karena tak bisa introspeksi diri dan bercermin diri dan hanya sibuk menyalahkan saja.

5. Membiarkan orang lain mengambil keputusan dan kamu tak mau ambil pusing

Segera Sadari, 5 Hal Ini Menyiratkan Kamu Adalah Seorang Pecundang!Pexels/freestock.org

Saat bekerja dan kamu ikut dalam suatu kelompok, kamu tak mampu mengambil keputusan dan selalu membiarkan orang lain yang membuat keputusan. Kamu selalu tak ingin ambil pusing, inilah salah satu sifat pecundang yang harus kamu sadari karena dengan terus memelihara sifatmu yang seperti ini kamu tak akan berkembang.

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya