5 Produk Skin Care Ini Harus Kamu Kurangi Penggunaanya, Sayangi Bumi

Yuk, beralih dengan produk ramah lingkungan!

Menjaga kulit agar selalu sehat nan cantik memang keinginan setiap wanita. Sayangnya dalam penggunaan skincare dan kosmetik masih banyak wanita yang tak menggunakan produk ramah lingkungan. Padahal menjaga lingkungan merupakan tugas semua orang, termasuk wanita. Berikut lima produk yang baiknya tidak lagi digunakan oleh para wanita, sudah tahu?

1. Sheet mask

5 Produk Skin Care Ini Harus Kamu Kurangi Penggunaanya, Sayangi Bumiilustrasi sheet mask (pexels.com/Miriam Alonso)

Meski membuat kulit terasa lembut dan nyaman nyatanya penggunaan sheet mask bisa membuat lingkungan menjadi tercemar. Solusi yang bisa kamu ambil baiknya menggunakan masker jenis contohnya yang berbentuk serbuk.

Lagi pula penggunaan sheet mask bukan hal yang wajib dalam rangkaian penggunaan skin care. Fungsi sheet mask jelas sama saja dengan masker bubuk bahkan fungsi sheet mask sendiri bisa digantikan dengan essence atau pelembap.

2. Tisu wajah

5 Produk Skin Care Ini Harus Kamu Kurangi Penggunaanya, Sayangi Bumiilustrasi tisu wajah (pexels.com/ Polina Tankilevitch)

Sama halnya dengan sheet mask, penggunaan tisu wajah pun harus kamu kurangi karena dampaknya sama seperti dengan menggunakan sheet mask. Daripada menggunakan tisu untuk mengelap wajah lebih baik gunakan kain bersih yang teksturnya lembut.

Terlebih tisu dan sheet mask biasanya dibuat dari serat kayu sehingga semakin banyak menggunakan tisu semakin banyak juga pohon yang ditebang. Masih banyak cara lain yang lebih ramah lingkungan, setuju?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sheet Mask Lokal, Harga Mulai Rp10 Ribuan! 

3. Produk yang mengandung busa

dm-player
5 Produk Skin Care Ini Harus Kamu Kurangi Penggunaanya, Sayangi Bumiilustrasi mencuci wajah (fashiongonerogue.com)

Sebenarnya penggunaan skincare seperti pencuci wajah yang mengandung busa memang hal biasa di kalangan wanita. Hanya saja busa bisa menyebabkan pencemaran lingkungan dan biasanya bisa membuat saluran pembuangan air menjadi tercemar dan airnya berwarna hitam.

Hal ini tentunya menjadi PR besar bagi kalangan produsen skincare. Namun kini semakin banyak sabun dan pencuci wajah yang menghasilkan busa yang sedikit dan bisa kamu jadikan pilihan tentunya.

4. Kapas wajah

5 Produk Skin Care Ini Harus Kamu Kurangi Penggunaanya, Sayangi Bumiilustrasi kapas wajah (pexels.com/Sora Shimazaki)

Kapas wajah merupakan hal yang penting saat mengaplikasikan serangkaian skincare. Hanya saja penggunaan kapas bisa membuat lingkungan rusak entah itu bisa menyebabkan pencemaran di air maupun darat.

Solusi yang bisa kamu ambil adalah mulai saat ini gunakan kapas yang bisa digunakan kembali. Meski harganya lebih mahal daripada kapas biasa namun kapas jenis ini bisa dicuci dan digunakan kembali sehingga kamu tidak perlu terus-terusan mengeluarkan uang untuk membeli kapas.

5. Produk dengan kemasan plastik

5 Produk Skin Care Ini Harus Kamu Kurangi Penggunaanya, Sayangi Bumiilustrasi kosmetik (pexels.com/zhugewala)

Entah itu skincare maupun kosmetik baiknya kamu tidak lagi menggunakan produk yang memiliki kemasan plastik. Hal ini karena kemasan plastik tidak bisa terurai dan hanya akan membuat lingkungan semakin tercemar. Ada baiknya kamu menggunakan produk yang kemasannya bisa didaur ulang atau bisa terurai di tanah. Dengan begitu penumpukan sampah plastik bisa berkurang.

Ternyata kamu memiliki andil dalam menjaga lingkungan sekitar. Dengan tidak membeli kosmetik maupun skincare yang bisa merusak lingkungan secara tidak langsung kamu ikut andil mengurangi kerusakan lingkungan.

Baca Juga: 5 Kesalahan Fatal Gunakan Skincare yang Bikin Jerawat Makin Betah!

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya