5 Alasan Kamu Gak Boleh Buru-buru Mengambil Keputusan

Semua harus dipikirkan dulu, ya

Hubungan sosial yang baik tercipta dari komunikasi yang baik. Caramu memberikan perhatian atau respons pada lingkunganmu menjadi bukti sebuah kedewasaan dalam menempatkan diri. Pada kondisi tertentu, terkadang kamu diwajibkan memberikan reaksi atau respons yang cepat atas sebuah persoalan.

Namun, bagaimanapun sempitnya limit waktu yang diberikan, kamu tetap wajib mengambil jeda beberapa saat. Karena respons yang kamu berikan akan menjadi cermin dirimu. Pengaruh atas respons yang kamu pilih bukan hanya untuk mereka di luar dirimu, tapi akan kembali lagi pada dirimu sendiri. Mengambil jeda, mengapa itu penting? Simak ulasannya berikut ini.

1. Kamu butuh waktu berpikir kembali

5 Alasan Kamu Gak Boleh Buru-buru Mengambil KeputusanIlustrasi pertemuan bisnis. (pixabay.com/StockSnap)

Langsung memberikan jawaban pada sebuah kondisi yang tak terencana, biasanya menunjukkan bahwa kamu memberikan perhatian besar dan fokus pada apa yang sedang kamu hadapi. Namun pada kondisi tertentu kamu diwajibkan mengambil sikap sebaliknya. Bukan tidak fokus, namun kamu ingin memberikan respons terbaik.

Jeda walaupun hanya beberapa detik, bisa menentukan kondisi yang tercipta di waktu berikutnya. Tidak terburu-buru memberi reaksi, juga akan menggambarkan sosokmu yang tenang dan dewasa.

2. Mencegahmu berucap yang salah karena terburu-buru

5 Alasan Kamu Gak Boleh Buru-buru Mengambil KeputusanIlustrasi sedang berdiskusi. (pixabay.com/Sanu A S)

Kamu selalu berusaha menempatkan diri pada posisi terbaik dalam lingkunganmu. Kamu memberikan seluruh perhatian pada kondisi di sekitarmu. Kamu selalu memberikan respons cepat dan terbaik untuk mereka yang membutuhkanmu.

Namun terburu-buru dalam mengambil keputusan akan menciptakan potensi besar, kamu mengambil keputusan yang salah. Kondisi ini tercipta karena kamu hanya bisa menilai dari apa yang kamu bisa lihat saat itu, dan apa yang kamu dengar di saat yang sama. Kondisi yang lain akhirnya luput dari pertimbanganmu. Mengambil jeda walaupun beberapa detik setidaknya akan menolongmu.

Baca Juga: 5 Penyebab Seseorang Susah Mengambil Keputusan untuk Dirinya Sendiri

3. Waktu untukmu memikirkan risiko dari ucapanmu

dm-player
5 Alasan Kamu Gak Boleh Buru-buru Mengambil KeputusanIlustrasi wanita dan pria sedang bekerja. (pexels.com/olia danilevich)

Mengambil jeda walaupun sesaat akan membuatmu mempertimbangkan banyak hal. Kamu akan memikirkan kembali, kalimat yang akan kamu ucapkan. Apakah itu tepat sebagai reaksi yang kamu berikan, ataukah akan memperlebar persoalan.

Reaksi pertama yang kamu berikan akan menjadi cermin kualitas dirimu. Terburu-buru tanpa memikirkan kembali risiko dari responsmu, bisa jadi malah memperburuk keadaan. Jadi tidak ada pilihan lain, kamu wajib berpikir sejenak sebelum memberi respons.

4. Memahami kondisi yang sebenarnya

5 Alasan Kamu Gak Boleh Buru-buru Mengambil KeputusanIlustrasi suasana rapat. (pixabay.com/14995841)

Tidak semua hal bisa kamu lihat dan dengar di waktu yang sama. Sebuah persoalan jelas tidak bisa kamu pahami langsung pada detik pertama. Sebuah kalimat terkadang tidak bisa kamu pahami hanya dengan membaca atau mendengar. Terkadang kamu harus merenung sejenak untuk bisa mendapatkan makna yang nyata.

Mengambil jeda, jelas, akan membantumu melakukan analisis yang tepat atas persoalan yang butuh respons terbaikmu. Semakin mampu kamu mengelola emosi dan keinginan untuk segera memberi respons, juga menunjukkan kedewasaanmu.

5. Kamu punya waktu menganalisis dari semua sudut pandang

5 Alasan Kamu Gak Boleh Buru-buru Mengambil KeputusanIlustrasi berkumpul dengan sahabat. (pexels.com/ELEVATE)

Menghadapi sebuah persoalan, jelas kamu tidak bisa lihat hanya dari sudut pandang satu arah. Kamu wajib mempertimbangkan seluruh pihak yang terlibat di dalamnya. Memikirkan risiko yang akan diakibatkan oleh keputusan yang akan kamu ambil.

Untuk bisa memenuhi semua pertimbangan ini, kamu jelas harus berpikir sejenak sebelum memberi respons. Dengan mengambil jeda, kamu bisa mengambil napas, dan membuang potensi ego yang akan mengungkung dirimu dalam mengambil keputusan.

Mengambil keputusan yang cepat dan tepat adalah sebuah citra dari sebuah kecerdasan. Namun tetap banyak kondisi di mana kamu wajib mempertimbangkan banyak hal sebelum mengambil keputusan. Mengambil jeda walaupun hanya beberapa saat, bisa jadi penolong terbaikmu sebelum mengambil keputusan.

Baca Juga: 5 Kerugian saat Kamu Terburu-buru dalam Mengambil Keputusan

Januar Lestari  Photo Verified Writer Januar Lestari

Terbang bebas mengangkasa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya