5 Prinsip Stoikisme Ini Bisa Membuat Hidupmu Tenang, Apa Saja?

Hidup tenang dengan menganut stoikisme

Pernahkah kamu mendengar istilah stoikisme? Stoikisme merupakan salah satu aliran filsafat yang banyak dianut oleh masyarakat dengan tujuan mendapatkan mental yang lebih sehat. Stoikisme atau stoicism disebut juga dengan istilah filosofi teras. Hal ini dikarenakan saat itu (sekitar abad 300 SM) penemu aliran ini, Zeno, menerima muridnya dengan berbincang santai di depan teras yang berpilar.

Filsafat stoikisme ini berfokus pada ketenangan hidup, kecukupan hidup, serta kedamaian hati dan pikiran. Aliran ini juga meyakini adanya keberadaan Tuhan dengan bersikap berserah diri kepada-Nya sebagai Dzat yang menguasai alam semesta. Stoikisme juga berarti cara hidup seseorang yang menekankan dimensi internal manusia, orang yang memiliki pandangan stoikisme dapat hidup bahagia ketika ia tidak terpengaruh oleh hal-hal di luar dirinya. Penganut stoikisme ini disebut dengan stoik, biasanya ia memiliki jiwa yang lebih tenang dalam menghadapi segala hal di luar dirinya.

Stoikisme mengajarkan bagaimana hidup secara tenang terutama ketika menghadapi situasi sulit atau tidak terduga. Tujuan utama dari aliran ini yaitu penguasaan diri. Untuk dapat menerapkannya di kehidupanmu, kamu perlu mengetahui 5 prinsip stoikisme di bawah ini.

1. Melatih diri keluar dari zona nyaman 

5 Prinsip Stoikisme Ini Bisa Membuat Hidupmu Tenang, Apa Saja?ilustrasi zona nyaman (unsplash.com/haleypowers)

Latihlah dirimu dengan mencoba keluar dari zona nyaman. Dengan keluar dari zona nyaman, maka kamu akan menjadi pribadi yang lebih terbuka dan mampu menerima sudut pandang baru. Kamu juga akan belajar tenang dalam mencari solusi ketika hal buruk terjadi sewaktu-waktu.

2. Menyadari hal apa yang bisa dikendalikan dan mana yang tidak 

5 Prinsip Stoikisme Ini Bisa Membuat Hidupmu Tenang, Apa Saja?ilustrasi bijak (unsplash.com/elisa_cb)

Dalam menjalani hidup kita perlu sadar bahwa ada hal yang memang bisa kita kendalikan dan ada juga hal yang sama sekali tidak bisa kendalikan. Untuk menjadi seorang stoik kamu hanya perlu fokus terhadap hal yang bisa kamu kendalikan, di luar itu biarlah berjalan dengan semestinya dan tidak perlu diambil pusing karena itu akan membuat hidupmu malah semakin rumit.

3. Mencintai takdir yang telah terjadi 

5 Prinsip Stoikisme Ini Bisa Membuat Hidupmu Tenang, Apa Saja?ilustrasi mencintai takdir (unsplash.com/adityaries)
dm-player

Sebagai manusia pastinya kita memiliki harapan dan rencana yang ingin kita wujudkan. Namun, dari banyaknya harapan terkadang beberapa memang tak sesuai dengan apa yang kita inginkan. Dengan mencintai takdir berarti kamu akan berlapang dada dalam menghadapinya meskipun terkadang hasilnya tidak sesuai harapan. Stoikisme berprinsip bahwa sesuatu pasti berjalan dengan seharusnya, bukan sebagaimana kita menghendakinya.

Baca Juga: Biar Makin Tenang, Yuk Terapin Filosofi Stoikisme dalam Bisnismu

4. Memiliki perspektif yang luas 

5 Prinsip Stoikisme Ini Bisa Membuat Hidupmu Tenang, Apa Saja?ilustrasi perspektif (unsplash.com/iam_anih)

Untuk memiliki sifat tersebut kamu harus membiasakan diri dengar mendengar dan menghargai pendapat orang lain. Terkadang manusia hanya melihat dari satu perspektif saja tanpa melihat sudut pandang yang lain. Dengan perspektif yang luas ini kita bisa menilai lebih adil dan bijak.

5. Fokus melakukan hal yang terbaik 

5 Prinsip Stoikisme Ini Bisa Membuat Hidupmu Tenang, Apa Saja?ilustrasi bekerja (unsplash.com/cowomen)

Nggak ada yang bisa menjamin kehidupan kita kecuali diri kita sendiri. Maka dari itu jalanilah hidup dengan hal-hal baik yang membuatmu nyaman tanpa ada satu detik pun yang kamu lewati dengan sia-sia. Dengan begitu kamu akan memiliki bekal persiapan untuk hidupmu di masa yang akan datang.

Seperti yang telah disinggung di atas, stoikisme itu tentang pengendalian diri dan prinsipnya adalah memahami bahwa kita hanya bisa mengendalikan apa yang ada dalam lingkar kendali kita.

Dengan stoikisme ini akan membuat orang menjadi tidak cemas dengan hal yang berada di luar kendali mereka. Yuk mulai kontrol pemikiran, perilaku, dan ucapan agar bisa hidup dengan tenang dan damai.

Baca Juga: 5 Kutipan Stoikisme untuk Hidup yang Lebih Baik, Filosofis Banget! 

uma_ nihhh Photo Verified Writer uma_ nihhh

suka sama banyak hal, tapi ga suka kamu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya