Bacaan Doa Hamdan Syakirin untuk Ungkapan Syukur

Bacaan wirid ini juga untuk kirim doa kepada Rasulullah

Doa merupakan senjata utama umat Muslim untuk mencari keberkahan dan perlindungan kepada Allah SWT. Selepas salat, baik fardu maupun sunnah, alangkah baiknya jika diteruskan dengan bacaan zikir dan wirid untuk menyempurnakan ibadah serta menambah pahala.

Perintah zikir dan wirid pun telah disampaikan Allah SWT dalam firman-Nya di QS. Al-Baqarah ayat 152 yang artinya:

"Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, dan bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari (nikmat)-Ku."

Salah satu bacaan wirid yang kerap dilafazkan para ulama setelah salat yaitu doa hamdan syakirin. Doa tersebut bermakna baik sebagai ungkapan rasa syukur atas kenikmatan-Nya, serta turut mendoakan keluarga, sanak saudara, dan sahabat-sahabat Nabi Muhammad SAW.

Lalu, bagaimana bacaan doa hamdan syakirin selengkapnya? Nah, berikut lafaz latin dan artinya yang dikutip dari buku karya Ibnu Muhammad Salim yang berjudul Amalan Sesudah Shalat.

1. Doa hamdan syakirin beserta latin dan artinya

Bacaan Doa Hamdan Syakirin untuk Ungkapan Syukurilustrasi perempuan yang sedang berdoa (pexels.com/Anna Tarazevich)

Awali dengan lafaz basmallah sebelum membaca doanya.

Alhamdulillahi rabbil 'alamin. Alhamdulillah hamdan syakirin, hamdan na’imin hamdan yuwafī niamahu wa yukafiu mazidah. Ya rabbana lakal hamdu kama yanbaghi lijalali wajhika wa 'azhimi sulthanik Allahumma shalli wasallim 'ala muhammadin wa 'ala alihi washahbihi ajma'in. Allahumma inna nas'alukal 'afwa wal'afiyah fiddunya walakhirah Allahumma ahsin 'aqibatana fil umuri kulliha waajirna min khizyiddunya wa'adzabil akhirah.

llahumma inna nas'aluka mujibati rahmatika, wa'aza'ima maghfiratika, walghanimata min kulli birrin, wassalamata min kulli itsmin, walfauza biljannati, wannajata minannar. Rabbana atina fiddunya hasanah, wafilakhirati hasanah, waqina 'adzabannar Washallallahu 'ala muhammadin wa'ala alihi washahbihi wasallam.

Artinya: "Segala puji bagi Allah, Rabb seluruh alam. Segala puji bagi Allah, pemelihara alam semesta. Segala puji atas karunia dan kenikmatan yang Engkau limpahkan kepada kami. Ya Allah, untuk-Mu segala puja dan puji sebagaimana layaknya bagi keagungan wajah-Mu dan kebesaran kuasa-Mu. Ya Allah, berilah rahmat kepada Muhammad, keluarga, dan sahabat-sahabatnya. Ya Allah, sesungguhnya kami mohon ampunan-Mu dan keselamatan di dunia dan akhirat.' Ya Allah, hamba memohon balasan yang baik di dalam setiap perkara dan selamatkanlah kami dari kehinaan dunia serta azab di akhirat.

Ya Allah, sesungguhnya kami mohon kepada-Mu sesuatu yang dapat mendatangkan rahmat-Mu, menyegerakan ampunan-Mu, mengumpulkan segala kebaikan, menghindarkan dari segala dosa, meraih kemenangan dengan surga dan selamat dari neraka. Wahai Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan hindarkanlah kami dari siksaan neraka. Semoga rahmat Allah dan keselamatan atas Muhammad beserta keluarga dan sahabat-sahabatnya.”

2. Didahului dengan bacaan zikir

Bacaan Doa Hamdan Syakirin untuk Ungkapan SyukurIlustrasi berzikir (pexels.com/@michael-burrows)

Sebelum membaca doa hamdan syakirin, kamu bisa mendahuluinya dengan bacaan zikir. Sebagaimana adab dalam berdoa yang hendaknya diawali dengan puji-pujian kepada Allah SWT dan selawat Nabi Muhammad SAW.

Berikut bacaan zikir yang bisa kamu lantunkan:

  • Subhanallah. (33x)

Artinya: "Mahasuci Allah."

  • Alhamdulillah. (33x)

Artinya: "Segala puji bagi Allah."

  • Allahu akbar. (33x)

Artinya: "Allah Mahabesar."

  • La ilaha illallah wahdahu la syarika lah, lahul mulku walahul hamdu, yuhyi wa yumitu wa huwa 'ala kulli syaiin qadir.

Artinya: "Tiada tuhan melainkan Allah Yang Esa. Tiada sekutu bagi-Nya. Baginya kerajaan dan baginya (pula segala bentuk) pujian. Dia Mahakuasa atas segala sesuatu."

  • La Ilaha Illallah. (33x)

Artinya: "Tiada Tuhan selain Allah."

Setelah membaca doa hamdan syakirin kamu bisa melanjutkan dengan memanjatkan doa lain seperti meminta jodoh, rezeki melimpah dan berkah, atau kesembuhan penyakit. Lalu, ditutup dengan membaca Surat Al-Fatihah seraya berharap doa dikabulkan oleh Allah SWT.

Baca Juga: 5 Zikir yang Sangat Bermanfaat jika Dibaca Setiap Hari

Topik:

  • Langgeng Irma Salugiasih
  • Rizna Hidayah

Berita Terkini Lainnya