5 Cirinya Kamu Pribadi yang Baik Hati meski Sering Gak Sadar

Ciri ini buatmu jadi pribadi langka & disenangi banyak orang

Melihat berbagai prestasi atau kesuksesan yang telah diraih teman-teman atau keluargamu yang seusia, terkadang timbul perasaan gagal. Padahal definisi sukses tak semata-mata terkait dengan materi.

Ada banyak kualitas diri yang bisa membuatmu tak ternilai dan berharga di mata orang lain. Sebagai contoh kualitas baik hati. Sering luput dari perhatian, bahwa orang baik hati ini sangat dicari, baik sebagai teman maupun pasangan.

Bisa jadi tanpa sadar, selama ini kamu ternyata termasuk orang yang baik hati, lho! Oleh karena itu, yuk kenali ciri-cirinya apa saja.

1. Senang berbagi

5 Cirinya Kamu Pribadi yang Baik Hati meski Sering Gak Sadarunsplash.com/@element5digital

Ciri yang paling kentara dari orang yang baik hati adalah ia tidak pelit. Ketika ada rezeki rasanya gak nahan untuk dibagi-bagi. Apalagi jika rezekinya melimpah. Bisa berupa uang, makanan, hingga pakaian.

2. All out kalau nolongin orang

5 Cirinya Kamu Pribadi yang Baik Hati meski Sering Gak Sadarunsplash.com/@jmuniz

Kamu termasuk yang gak betah kalau lihat orang lain kesusahan. Inisiatifmu besar sekali dalam menolong mereka yang kesulitan. Kondisimu yang tak bisa menolong mereka secara penuh bukan jadi penghalang.

Kamu akan dengan senang hati mengajak teman atau keluarga untuk bersama-sama menolong, sehingga bisa meringankan dia yang sedang menanggung banyak beban. Dan ini kualitas langka yang sering gak disadari orang.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Harus Membohongi Diri Sendiri atas Dasar Kebaikan

3. Gak suka menghakimi

5 Cirinya Kamu Pribadi yang Baik Hati meski Sering Gak Sadarpexels.com/@nurseryart
dm-player

Salah satu tantangan terbesar bermedia sosial dengan maraknya berbagai macam pemberitaan adalah, godaan untuk menghakimi. Dengar berita gosip dengan sumber ‘katanya’ sudah merasa berhak untuk memaki-maki.

Bersyukurlah jika kamu termasuk orang yang berusaha untuk selalu kroscek kebenaran berita dan bisa menahan jempol untuk asal berkomentar. Karena tak semua orang bisa melakukan itu, sehingga mudah kena hasutan atau berita hoax.

4. Jaga kesopanan

5 Cirinya Kamu Pribadi yang Baik Hati meski Sering Gak Sadarpexels.com/@askar-abayev

Mengucap salam sebelum masuk ke rumah orang, mencium tangan orangtua saat baru pulang atau sebelum pergi, bilang ‘permisi’ ketika melewati jalan dan di sisi jalan ada orang yang sedang mengobrol, serta bertutur kata yang tidak menyakitkan atau meremehkan, adalah contoh kesopanan yang tidak semua orang kini terapkan.

Bahkan saat ini pendidikan tinggi tak jadi jaminan bahwa ia akan berakhlak. Karena itu, kamu harus bangga karena mampu menjaga nilai-nilai kesopanan di tengah gempuran gaya hidup modern yang sering kali mengesampingkan etika.

5. Gak merasa gengsi mengatakan maaf dan terima kasih

5 Cirinya Kamu Pribadi yang Baik Hati meski Sering Gak Sadarpexels.com/@danxavier

Kata maaf dan terima kasih sepintas terlihat remeh. Saking remehnya, kedua kata ini kadang jarang kita dengar lagi dalam kehidupan sehari-hari.

Ada sebagian orang yang beranggapan levelnya terlalu tinggi untuk sekadar mengucapkan terima kasih. Misalnya saat membayar ongkos atau ketika menerima barang pesanan dari kurir. Iya sih, itu memang tugas mereka, tapi apa susahnya sih menghargai jerih payah mereka dengan berkata terima kasih.

Selain selalu membiasakan diri mengucapkan terima kasih, ciri lain orang yang baik hati adalah mau mengakui kesalahannya dan minta maaf tanpa merasa gengsi. Baginya, justru aib ketika salah tapi malah menyalahkan orang atau keadaan sekitar.

Jika ciri-ciri di atas sudah ada di kamu, jangan lagi merasa minder ya dengan kehidupan orang lain. Setiap orang punya prestasinya masing-masing. Tak semuanya harus menjadi pebisnis atau ilmuwan. Dengan kamu baik hati pun itu sudah jadi prestasi tersendiri.

Baca Juga: 5 Ciri-ciri Sifat Toksik yang Gak Disadari Tumbuh Subur dalam Dirimu

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya