5 Kiat Tanamkan Growth Mindset, Supaya Gak Ketinggalan

Kamu bisa terus survive, dengan perubahan dunia yang cepat!

Dunia itu terus berubah. Perubahannya pun bisa sangat cepat. Lihat saja dengan sistem penjualan. Mereka yang berdagang hanya mengandalkan jumlah pengunjung yang datang ke toko, akan susah payah bersaing dengan para penjual yang sudah memanfaatkan platform digital. Tinggal pencet ini-itu, bayar lewat transfer, selesai. Praktis banget, kan?

Itulah sebabnya, semapan apa pun kondisimu, tetap butuh growth mindset atau pola pikir yang terus berkembang. Ini dia beberapa cara untuk bisa menanamkan mental yang terus bertumbuh.

1. Mau untuk mempelajari hal-hal yang baru

5 Kiat Tanamkan Growth Mindset, Supaya Gak KetinggalanIlustrasi membaca buku (unsplash.com/Eliott Reyna)

Ada banyak perusahaan dengan nama besar, jumlah karyawan ribuan, produknya pun terkenal, tapi karena tak bisa mengikuti perubahan zaman, akhirnya tergerus begitu saja. Riwayatnya tamat!

Salah satu cara untuk mencegahnya, adalah dengan selalu memiliki kemauan mempelajari hal-hal baru. Karena ilmu yang saat ini begitu dielu-elukan, belum tentu akan relevan di masa depan. Bahkan, bukan tak mungkin, akan dibilang kuno dan ditinggalkan.

Dengan adanya kemauan untuk belajar, wawasan kamu akan terus berkembang. Dan ini, yang kemudian melahirkan inovasi, sehingga kamu gak terbuai di zona nyaman.

2. Menganggap kegagalan adalah proses belajar

5 Kiat Tanamkan Growth Mindset, Supaya Gak KetinggalanIlustrasi wanita menikmati pemandangan (unsplash.com/Marcos Paulo Prado)

Namanya orang belajar, gak mungkin, kan langsung bisa dan ahli. Karena itu, untuk menanamkan growth mindset, cobalah untuk menganggap biasa kegagalan atau kesalahan yang kamu lakukan. Selama kamu bisa mengambil pelajaran dari pengalaman tak mengenakkan tersebut, maka artinya kamu tidak sepenuhnya gagal.

3. Kritik bukan berarti menyerang

5 Kiat Tanamkan Growth Mindset, Supaya Gak KetinggalanIlustrasi wanita melihat HP (unsplash.com/Laura Chouette)
dm-player

Dengan perkembangan media sosial yang pesat seperti sekarang, ada banyak orang yang mentalnya tak siap, sehingga menggunakan media sosial dengan sembarangan. Di antaranya sering berkomentar jahat, atau mengkritik dengan bahasa menjurus pada ujaran kebencian.

Akibatnya, orang jadi banyak yang anti kritik. Menganggap kritik adalah sebuah serangan, atau berlandaskan motif iri atau dengki.

Padahal, kritik gak selamanya buruk, lho! Justru kritik yang membangun, penting banget untuk menumbuhkan mental bertumbuh. Karena dari kritikan itu, kamu jadi bisa memahami hal-hal apa saja yang kiranya bisa diperbaiki.

Baca Juga: 5 Kesalahan yang Membuat Perkembangan Kariermu Terhambat

4. Merasa nyaman dengan ketidaknyamanan

5 Kiat Tanamkan Growth Mindset, Supaya Gak KetinggalanIlustrasi olahraga (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Salah satu hal yang membuat orang hidupnya jadi stagnan, disebabkan dirinya gak mau memaksa diri untuk bisa nyaman dalam ketidaknyamanan. Padahal, pengembangan diri hanya akan bisa dicapai ketika kamu melewati berbagai rintangan. Dari rintangan itulah, kamu akan memiliki mental yang lebih kuat, pengetahuan yang baru, atau skill yang sebelumnya sama sekali gak kamu kuasai.

5. Mempertimbangkan manfaat jangka panjang

5 Kiat Tanamkan Growth Mindset, Supaya Gak Ketinggalanilustrasi suasana kerja (pexels.com/RODNAE Productions)

Kamu hanya akan bisa memiliki mental bertumbuh, jika mampu melihat gambaran besar atau manfaat jangka panjang di masa depan. Dengan sikap seperti ini, kamu gak akan mudah tergoda untuk menyerah saat mengalami hambatan, atau balik lagi ke kebiasaan lama, bersantai di zona nyaman.

Karena kamu mampu memahami manfaatnya bagi dirimu nanti, proses belajar yang kamu jalani pun bisa dilalui dengan sabar. Tak mengharapkan hasil yang instan.

Terapkan hal-hal di atas tadi, supaya kamu bisa memiliki growth mindset. Sehingga, kamu tetap bisa survive menghadapi perubahan zaman yang cepat, dan tak menjadi korban!

Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Hambat Perkembangan Dirimu, Ketahui dan Jauhi!

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya