Mumpung Baru Umur 20, Pahami 5 Hal Ini agar Hidupmu Nyaman Tanpa Sesal

Kerja keras sekarang, supaya nanti bisa hidup senang!

Usia 20 tahun umumnya jadi momen penting ketika kamu menyadari, bahwa kini bukan lagi anak kemarin sore. Ada sebagian yang sudah mencicipi bagaimana kerasnya dunia kerja, ada pula sebagian lagi yang masih berkutat dengan tugas-tugas kuliah dengan penuh harap bahwa usaha belajarnya nanti akan berinya manfaat.

Nah, mumpung masih muda, baru menginjak kepala dua, coba pahami beberapa hal ini agar hidupmu bisa berjalan dengan lebih terarah. Nanti kamu bisa hidup nyaman tanpa ada sesal. Simak terus, ya, pembahasannya!

1. Jika kamu bekerja keras dari sekarang, maka peluang besar nantinya bakal hidup senang

Mumpung Baru Umur 20, Pahami 5 Hal Ini agar Hidupmu Nyaman Tanpa Sesalilustrasi wanita di depan laptop (pexels.com/Polina Zimmerman)

Pepatah lama "bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian", jangan kamu lupa. Jadikan hal itu sebagai pijakan dalam memilih berbagai keputusan.

Jika saat muda seperti sekarang kamu sudah bekerja keras, maka di kemudian hari, akan berpeluang besar bisa hidup dengan senang. Namun jika saat ini kamu santai-santai, banyak membuang waktu untuk cari kesenangan, jangan kaget kalau nanti melihat temanmu sudah senang, tapi kamu masih harus bersusah payah.

2. Bila kamu bijak mengatur keuangan, kamu akan masuk golongan orang beruntung di masa depan

Mumpung Baru Umur 20, Pahami 5 Hal Ini agar Hidupmu Nyaman Tanpa Sesalilustrasi wanita pegang celengan (pexels.com/Kristina Paukshtite)

Kalau dari sekarang kamu telah bijak mengatur keuangan, sebagai contoh, gak boros, atau menyisihkan penghasilan untuk ditabung dan diinvestasikan. Maka di kemudian hari, kamu akan masuk golongan orang-orang yang beruntung.

Tabunganmu sudah banyak, nilai investasimu sudah menghasilkan, pundi-pundi uangmu ada di mana-mana, sehingga berbagai rencana atau impianmu bisa terlaksana. Senang, kan?

Baca Juga: 5 Tipe Pergaulan yang Jangan Dilakukan Jika Ingin Sukses di Usia Muda

3. Setiap orang punya ritme hidup yang berbeda-beda

dm-player
Mumpung Baru Umur 20, Pahami 5 Hal Ini agar Hidupmu Nyaman Tanpa Sesalilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Moose Photos)

Dari sekarang, kamu harus sadar bahwa tiap orang punya jalan hidup yang berbeda. Gak perlu merasa insecure ketika melihat teman seumuran sudah sukses duluan.

Selama jalan yang kamu pilih itu cukup beralasan, dan bukan hasil pemikiran asal-asalan, maka jalani terus saja. Turut berbahagia ketika melihat teman seusia meraih capaiannya, tanpa ada iri hati, karena jalan hidupmu adalah hasil keputusanmu sendiri. Insecure hanya akan menghambat hidupmu, lho!

4. Bahagiamu bukan ditentukan status sendiri atau berdua

Mumpung Baru Umur 20, Pahami 5 Hal Ini agar Hidupmu Nyaman Tanpa Sesalilustrasi wanita bertopi (pexels.com/Anastasia Kolchina)

Ketika menginjak usia 20-an, kamu bakal sering mendengar celetukan, “Pasangannya mana?”. Gak perlu galau jika ternyata kamu masih jomlo, karena kebahagiaan itu gak ditentukan dari status single atau double.

Gak perlu terburu-buru untuk menikah, apalagi hanya karena lelah dengan pertanyaan-pertanyaan senada. Kalau sampai salah pilih pasangan, menyesalnya bisa sampai kamu tua. Jalani saja ritme hidupmu sendiri. Jika memang kamu telah siap, dan Tuhan pun sudah berkehendak, akan ketemu, kok jodoh yang tepat.

5. Umur itu bukan perkara penting

Mumpung Baru Umur 20, Pahami 5 Hal Ini agar Hidupmu Nyaman Tanpa Sesalilustrasi suasana kerja (pexels.com/Visual Tag Mx)

Gak perlu merasa rendah diri ketika kamu melihat peluang di usiamu yang masih terbilang muda. Ambil saja kesempatan itu.

Usia itu bukan perkara penting, kok. Selama kamu mau belajar dan rendah hati untuk menerima masukan, maka suksesmu sudah menanti. Jangan pedulikan omongan orang yang merendahkan karena usiamu yang dianggap belum matang. Tunjukkan saja dengan prestasi. Hal itu sudah cukup membuat mereka bungkam!

Semoga dengan memahami kelima poin di atas, bisa jadi bekalmu menjalani hidupmu ini dengan lebih bijak. Nantinya, kamu bisa jalani hidup dengan nyaman tanpa ada rasa sesal.

Baca Juga: 5 Ekspektasi Orang Lain yang Gak Harus Kamu Penuhi di Usia 20-an

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya