Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!

#IDNTimesLife Penting! Demi kebahagiaan dirimu sendiri

Ibarat pisau bermata dua, media sosial memang dapat memberikan banyak manfaat, tapi di sisi lain, akan mendatangkan banyak pula mudarat jika tidak dipergunakan dengan bijak. Media sosial saat ini tak hanya dijadikan sebagai ajang silaturahmi, tapi juga alat untuk berlomba-lomba memperlihatkan siapa yang memiliki hidup paling sempurna.

Hati-hati, kamu bisa terjebak di dalamnya. Sering melihat media sosial orang lain yang menampilkan ‘kesempurnaan’ hidup mereka, bisa membuatmu merasa bahwa kehidupan orang lain tampak jauh lebih menarik, dan hidupmu jadi terkesan datar-datar saja. Ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan ketika timbul perasaan yang tidak sehat tadi.

1. Bersikap lebih objektif terhadap dirimu sendiri 

Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!pexels.com/@jonas-svidras

Orang yang membandingkan dirinya dengan orang lain, terpaku pada apa yang tak ada. Ini menimbulkan perasaan “kurang” dan dapat membuatmu jadi gak bahagia dengan apa yang sudah kamu miliki.

Cobalah keluar dari dirimu agar bisa menilai diri sendiri dengan lebih objektif, hal-hal apa saja yang sudah kamu raih atau kamu punya. Dengan begitu, kamu akan lebih mudah mensyukuri apa yang ada saat ini. Jika kamu terus terpaku pada pencapaian orang lain, meski suatu saat nanti kamu berhasil meraihnya, gak akan membuatmu bahagia. Karena kamu selalu merasa gak pernah cukup.

2. Identifikasi hal yang ingin kamu tingkatkan dalam hidupmu 

Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!pexels.com/@minan1398

Setiap orang berhak bermimpi dan mendapatkan kehidupan yang mereka inginkan. Bersyukur dengan apa yang kamu miliki saat ini, tak serta merta membuatmu gak ingin berkembang atau mencapai kelimpahan.

Karena itu, cobalah mengenali dirimu, hal apa yang ingin sekali kamu tingkatkan. Lalu buat action plan yang masuk akal. Jangan sampai karena kamu terlalu ambisius, ujung-ujungnya malah membuat kamu stres.

Jangan bandingkan dirimu dengan orang lain. Fokus saja pada progress dirimu sendiri, gimana caranya supaya hari ini bisa lebih baik dari kemarin.

3. Menerima diri kamu apa adanya 

Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!pexels.com/@jersy

Cobalah berdamai dengan dirimu sendiri. Termasuk kesalahan-kesalahan yang pernah kamu lakukan di masa lalu yang membuatmu stuck saat ini, sementara orang lain telah melangkah jauh.

Ketika kamu sudah ikhlas menerima kamu apa adanya, akan terasa ringan untuk move on. Buatlah keputusan yang lebih baik dari sebelumnya yang akan mengarahkanmu pada masa depan yang lebih baik dan membuatmu lebih “hidup”.

dm-player

Baca Juga: 5 Zodiak ini Jarang Punya Ekspektasi, Jarang Merasa Kecewa

4. Tanamkan sikap bahwa ini bukanlah akhir dari segalanya 

Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!pexels.com/@olly

Jika kamu gak bahagia dengan kondisimu yang sekarang, ketahuilah bahwa ini hanya sebagian episode dari kehidupanmu. Yang penting bukanlah di mana kamu sekarang, tapi bagaimana pola pikir, sikap dan tujuan kamu dalam melangkah ke depan.

Selama Tuhan masih memberimu kesempatan untuk bernapas, tak pernah ada kata terlambat untuk membuat catatan baru yang jauh lebih baik dalam hidupmu.

5. Memberanikan diri keluar dari zona nyaman 

Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!pexels.com/@olly

Keluar dari zona nyaman memang butuh nyali besar. Namun, kamu punya pilihan untuk membiarkan rasa takut menguasai dan membuatmu tetap dalam posisi sekarang, yang faktanya tidak membuatmu bahagia. Atau kamu bisa memilih opsi kedua. Berani melangkah keluar dari zona nyaman dan meraih apa yang kata hatimu inginkan.

6. Lakukan detoks media sosial 

Saat Kamu Merasa Hidupmu Tak Semenarik Orang Lain, Lakukan 6 Hal Ini!pexels.com/@minan1398

Di satu sisi, media sosial bisa jadi sumber inspirasi. Tapi di sisi lain, media sosial bisa membuatmu jadi benci terhadap dirimu sendiri.

Sering kali, seseorang membandingkan momen terburuk mereka dengan momen puncak orang lain. Ini yang sering membuat orang jadi frustrasi. Padahal kenyataannya, orang lain pun mengalami masa-masa sulit. Bedanya, ia tidak memamerkan di media sosial. Sehingga orang tahunya kalau hidup mereka sempurna.

Jika kamu merasa melihat media sosial justru lebih banyak membawa dampak negatif, sah-sah saja kok kalau “puasa” dulu dari medsos dan berfokus pada pengembangan dirimu ke arah lebih baik.

Demikianlah beberapa cara menyikapi ketika kamu merasa hidupmu kok datar-datar saja, sementara hidup orang lain tampak sempurna dan lebih menarik darimu. Dengan menerapkan poin-poin di atas, semoga bisa membuatmu menjalani hari dengan lebih bersemangat dan bahagia tentunya.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Orang yang Terlihat Bahagia Belum Tentu Bahagia

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya