5 Cara untuk Merasa Percaya Diri dengan Tubuh Sendiri

Yuk, cintai diri sendiri dan kurangi insecure!

Di dunia yang penuh dengan standar kecantikan yang diterapkan, bagaimana kita bisa menerima diri kita apa adanya? Kita bagai diperintahkan untuk menyesuaikan dengan standar kecantikan tertentu, dan harga diri serta citra tubuh kita menderita karena kita tidak memenuhinya. Oleh karena itu, penting untuk mencintai diri sendiri apa adanya dan belajar percaya diri dengan tubuh kita dengan membuat beberapa perubahan sederhana dalam perspektif dan tindakan kita.

Dilansir YourTango, berikut lima cara untuk merasa percaya diri dengan tubuh sendiri.

1. Berhenti membandingkan diri kita dengan orang lain 

5 Cara untuk Merasa Percaya Diri dengan Tubuh SendiriIlustrasi wanita sedang bersedih (pexels.com/@liza-summer/)

Setiap orang memiliki sesuatu yang mereka harap dapat mereka ubah tentang tubuh mereka. Ini adalah sesuatu yang sering menghantui kita hingga dewasa.

Banyak di antara kita berharap memiliki bentuk tubuh seperti orang lain, tetapi itu justru akan menghilangkan keunikan kita dan mengikis harga diri kita. Menonjolkan dan menghargai kualitas yang membuat kita unik akan meningkatkan semangat kita dan meminimalkan pikiran negatif tentang hal-hal yang tidak kita sukai.

2. Fokus pada apa yang bisa kita ubah

5 Cara untuk Merasa Percaya Diri dengan Tubuh SendiriIlustrasi latihan mengelola pikiran (pexels.com/@karolina-grabowska/)

Alih-alih menghabiskan energi dengan berharap lebih, alihkan fokus kita pada sesuatu yang dapat kita ubah. Seperti mengikuti dengan kelas yoga atau pilates atau mengasah salah satu bakat kita.

Tubuh kita tidak hanya ada untuk menjadi hiasan. Kembangkan minat, bakat, dan hobi kita. Pergi keluar dan habiskan waktu yang berkualitas bersama teman-teman, atau luangkan satu malam setiap minggu untuk keluar dan bergabung dengan kelas yoga atau tari salsa, serta bersenang-senang dengan semua orang di sana.

Baca Juga: Ingin Punya Tubuh Ideal? Coba 5 Makanan Ini untuk Hempas Lemak Tubuh

3. Mengenakan pakaian yang mendorong rasa percaya diri

dm-player
5 Cara untuk Merasa Percaya Diri dengan Tubuh SendiriIlustrasi memilih pakaian (pexels.com/@ron-lach/)

Jika kita mengenakan pakaian membosankan yang sama akan membuat Anda merasa menjemukan. Maka coba ambil beberapa pakaian atau perhiasan yang akan mencerahkan penampilan kita dan membuat kita merasa lebih percaya diri.

Atau cobalah berkreasi dengan apa yang kita miliki, mungkin lebih mudah dari yang kita pikirkan. Semakin baik perasaan kita, semakin besar kemungkinan kita akan termotivasi untuk terus melakukan perubahan positif.

4. Tahu kapan harus istirahat dari media sosial

5 Cara untuk Merasa Percaya Diri dengan Tubuh Sendiriilustrasi media sosial (pexels.com/@brettjordan)

Saat beristirahat dari media sosial, cobalah untuk lebih menikmati hidup. Salah satunya dengan menciptakan lingkungan yang indah dan nyaman di rumah atau di ruang kerja yang tentunya akan memberikan pengalaman sensual yang lebih besar yang kita dambakan. 

Simpan bunga segar di meja, tambahkan beberapa bantal sutra ke sofa, mainkan musik favorit kita saat memasak makan malam, dan minum air mineral atau minuman favorit lainnya. Ini akan membantu kita lebih menikmati hidup dan mencintai diri sendiri.

5. Ingat bahwa perubahan itu akan terwujud 

5 Cara untuk Merasa Percaya Diri dengan Tubuh SendiriIlustrasi senyum (pexels.com/@olly/)

Membenci tubuh sendiri akan membuat kita berputar pada pikiran negatif setiap saat. Sehingga, penting untuk menjauhkan diri dari pikiran-pikiran seperti itu.

Percayalah bahwa kita bisa mengubah. Ubah pikiran kita, ubah rutinitas kita, ubah dengan siapa kita memilih untuk menghabiskan waktu, sehingga akan mengubah hidup kita. Putuskan untuk mengubah pemikiran kita, dan emosi akan mengikuti.

Membandingkan diri kita dengan orang lain memang tiada habisnya, rasa insecure yang berlebihan juga tentunya tidak baik bagi kesehatan. Maka dari itu, yuk mulai cintai diri sendiri!

Baca Juga: 5 Tips Ciptakan Kedamaian dalam Hidup, Stop Membandingkan

Latisha Asharani Photo Verified Writer Latisha Asharani

Umbrellas don't mean anything to the unprecedented pouring rain

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya