5 Mindset Unabsolute Akibat Kebanyakan Stalking Instagram

Mindset unabsolute apaan sih?

Instagram merupakan media sosial yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hampir seluruh anak muda maupun kalangan orang tua sudah mulai memiliki akun instagram. Tak heran jika menurut CupoNation, Indonesia menjadi negara ke-4 pengguna Instagram terbesar di dunia pada tahun 2019. 

Nah, ternyata sering stalking Instagram orang membuat kita berisiko terkena mindset unabsolute atau pola pikir yang secara tidak sadar langsung menilai sesuatu bahwa yang dilihatnya itu belum pasti. Apalagi kehidupan di media sosial adalah maya. Apa aja pola pikir unabsolute itu?

1. Kehidupan orang lain itu bahagia banget ya

5 Mindset Unabsolute Akibat Kebanyakan Stalking Instagrampixabay.com/thisismyurl

Pikiran ini bisa muncul di pilihan pencarianmu secara random di Instagram. Banyak foto ataupun video yang menampilkan kebahagiaan seseorang sedang makan, liburan, ataupun endorsement

Semakin kamu lihat, semakin kamu amati kamu hanya akan melihat kebahagiaan orang yang mana sebenarnya kamu gak kenal sama mereka. Celakanya lagi, kalau kamu melihat itu semua di kondisi kamu yang sedang kacau. Wah alamat, protes ke Tuhan lagi! 

2. Seseorang kok beda banget ya di medsos sama di kehidupan nyata?

5 Mindset Unabsolute Akibat Kebanyakan Stalking Instagrampixabay.com/pixel2013

Nah, ini bisa terjadi ketika kamu sudah tau orang yang kamu stalking IG nya di kehidupan nyata. Walaupun kamu gak terlalu dekat dengannya. Kamu bisa liat perbedaan kehidupannya antara di IG dan kehidupan aslinya. 

Nah, di sini kamu jadi sulit membedakan mana yang merupakan kehidupan asli atau yang hanya pajangan di media sosial. Seperti contohnya di media sosial dia selalu post barang - barang branded. Namun di kehidupan aslinya dia tampil biasa aja, bahkan barang - barang branded yang dipajang itu, tidak pernah dipakai. Bingung sendiri kan kamu?

3. Kamu bisa cantik atau ganteng asal ada duit tanpa tau sumbernya darimana

5 Mindset Unabsolute Akibat Kebanyakan Stalking Instagrampexels.com/ Kaboompics
dm-player

Pokoknya yang kamu tau, orang itu bisa cantik atau ganteng saat mereka punya uang yang banyak. Tapi kamu gak tau kan, bagaimana mereka mendapatkan uang untuk perawatan itu? 

Setiap orang memiliki takdirnya masing-masing. Tentunya dengan batas kemampuan yang juga berbeda. Semakin kamu mengejar uang untuk mendapatkan penampilan layaknya artis Korea, semakin kamu akan merasa gak bersyukur atas apa yang udah kamu punya. 

Baca Juga: 5 Cara Menghindari Social Comparison ketika Bermain Media Sosial

4. Jumlah followers, like dan comment menentukan eksisnya seseorang

5 Mindset Unabsolute Akibat Kebanyakan Stalking Instagrampixabay.com/Wokandapix

Pokoknyadu  nih asal followersnya banyak bahkan sudah dapet centang biru, kamu langsung terperangah dan ingin seperti dia. Hits, bisa terima endorse-an dan dipuja melalui komentar netizen di setiap postingannya. 

Lagi - lagi hanya penampilan depan yang kamu nilai. Masalah bagaimana ia berjuang mendapatkan followers atau beli followers kamu jadi gak peduli. Karena kamu sudah buta akan kenikmatan hidup jadi selebgram. Semua ada prosesnya dong, dan ingat kita berbeda! 

5. Kenapa aku gak bisa seperti mereka?

5 Mindset Unabsolute Akibat Kebanyakan Stalking Instagrampixabay.com/Free-Photos

Kesimpulan akhir dari semuanya adalah kamu membandingkan kenapa mereka yang hits sedangkan aku nggak. Kalau kamu membiarkan hal ini terus terjadi, maka kamu akan stress sendiri dan jadi gak menikmati hidup kamu.

Itulah sebabnya saat kamu stress kamu dianjurkan oleh para psikolog untuk membatasi aktivitasmu di media sosial. Salah satunya adalah karena kamu harus berhenti melihat hidup orang lain dan fokuslah atas apa yang kamu miliki.

Nah, itu dia 5 mindset unabsolute atau yang belum pasti kebenarannya ketika kamu terlalu sering stalking akun Instagram seseorang. Percayalah, gak semua yang ditampilkan orang di media sosial adalah gambaran kehidupan mereka sesungguhnya. So, lebih bersyukur aja ya atas apa yang sudah kamu miliki, ya!

Baca Juga: 5 Social Campaign Buktikan Hal Berharga Sejati Malah Jarang Disadari

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya